Terminal 2 Soetta Dikembangkan Menjadi Bandara Berbiaya Rendah

Senin, 23 Juli 2018 13:24 WIB

Self baggage drop dengan berat barang maksimal 20 kilogram di Terminal 1C Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten. (TEMPO/OTON Sukarnaen)

TEMPO.CO, Jakarta - Terminal 2 Bandara Udara Internasional Seokarno-Hatta akan dikembangkan menjadi bandara low cost carrier terminal (LCCT). Bandara tersebut akan digunakan untuk mendarat sejumlah maskapai penerbangan bujet atau low cost carrier (LCC).

Hal ini dilakukan sejalan dengan upaya Kementerian Pariwisata meningkatkan kunjungan turis asing masuk Indonesia. Dalam rilis yang diterima Tempo dari Kementerian Pariwisata pada Minggu, 22 Juli 2018, Menteri Pariwisata Arief Yahya menargetkan, sampai 2019, 20 juta wisman akan masuk ke Tanah Air melalui berbagai pintu, salah satunya LCCT.

"Kami diminta oleh Presiden Joko Widodo dalam waktu sebulan ini harus memiliki LCCT. Saya sudah bertemu Pak Awaluddin (Direktur Utama PT Angkasa Pura II), kami sudah sepakat LCCT paling mungkin (dikembangkan) di terminal 2 Bandara Soekarno Hatta,” kata Menpar Arief di Jakarta.

LCCT dibangun sebagai langkah cepat untuk menaikkan angka kunjungan wisman. Menurut Menpar, pertumbuhan penumpang internasional rata-rata setiap tahun meningkat 13 persen. Dari angka tersebut, pertumbuhan penumpang yang menggunakan layanan full service carriers (FSC) hanya 7 persen.

Sementara itu, LCC bertumbuh lebih pesat, yakni sekitar 55 persen per tahun. “Terminal LCC paling tepat karena pertumbuhan trafiknya di atas 20 persen dan sejalan dengan target pertumbuhan pariwisata 21 persen. Sedangkan kalau mengandalkan FSC sulit diandalkan,” kata Menpar Arief.

Advertising
Advertising

Maskapai yang mendarat di terminal LCC memang akan memotong biaya operasional hingga 50 persen. Namun, trafik pengunjungnya diprediksi bisa meningkat hingga dua kali lipat.

Selama ini, ada beberapa maskapai yang enggan mendarat di Indonesia. Jumlahnya ada 45 maskapai, seperti Indigo (India) dan Vietjet. Maskapai tersebut enggan masuk lantaran biaya operasional bandara terlalu tinggi.

Adapun Direktur Utama PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin mengatakan PT Angkasa Pura II sebenarnya telah memiliki LCCT, yakni di Terminal 1 Bandara Soekarno-Hatta. Namun belum terkosentrasi menjadi full LCCT. “Ke depannya kami programkan Terminal 1 menjadi full LCCT penerbangan domestik. Sedangkan Terminal 2 full LCCT untuk penerbangan domestik dan internasional,” ucapnya.

LCCT berhasil memajukan sektor pariwisata sejumlah negara. Semisal Jepang dan Thailand. Jepang telah memulai pengembangan LCCT sejak 2012. Dengan mengembangkan LCCT, wisatawan inbound ke Jepang sejak 2011 hingga 2015 tumbuh 33 persen. Sedangkan pada 2017 mencapai angka 28,7 juta turis dengan pertumbuhan tertinggi di dunia.

Artikel lain: Asem-asem Koh Liem, Kuliner Tak Lekang oleh Jaman

Berita terkait

17 Bandara Internasional Turun Status, Bukti Pemerintah Gagal Undang Wisatawan Asing?

2 jam lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, Bukti Pemerintah Gagal Undang Wisatawan Asing?

Keputusan Kemehub menurunkan status 17 bandara internasional menjadi bandara domestik dinilai sebagai langkah yang tepat. Kenapa?

Baca Selengkapnya

Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

8 jam lalu

Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

Yogyakarta International Airport sebagai satu-satunya bandara internasional di wilayah ini menjadi peluang besar bagi Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

22 jam lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

1 hari lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara di Sulawesi Masih Ditutup Sementara Hari Ini

1 hari lalu

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara di Sulawesi Masih Ditutup Sementara Hari Ini

Sejumlah bandara di wilayah udara Sulawesi masih ditutup operasionalnya hari ini akibat sebaran abu vulkanik dari Gunung Ruang yang kembali erupsi. AirNav Indonesia mengumumkan setidaknya ada lima bandara di wilayah Sulawesi yang penutupan operasionalnya diperpanjang.

Baca Selengkapnya

Gunung Ruang Masih Level Awas, Penutupan Operasional Bandara Sam Ratulangi Diperpanjang sampai Besok

1 hari lalu

Gunung Ruang Masih Level Awas, Penutupan Operasional Bandara Sam Ratulangi Diperpanjang sampai Besok

Penutupan operasional Bandara Sam Ratulangi Manado kembali diperpanjang hingga Kamis, 2 Mei 2024 akibat dampak sebaran abu vulkanik Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Dubai akan Bangun Bandara Terbesar di Dunia, Bisa Tampung 260 Juta Penumpang

2 hari lalu

Dubai akan Bangun Bandara Terbesar di Dunia, Bisa Tampung 260 Juta Penumpang

Bandara Internasional Al Maktoum akan menggantikan Bandara Internasional Dubai yang masih beroperasi saat ini

Baca Selengkapnya

Penurunan Status Bandara Internasional Dikritik: Minim Kajian, Sama Seperti Pembangunannya

2 hari lalu

Penurunan Status Bandara Internasional Dikritik: Minim Kajian, Sama Seperti Pembangunannya

Anggota DPR RI mengkritik langkah pemerintah menurunkan status sejumlah bandara internasional. Dianggap minim kajian.

Baca Selengkapnya

Bandara SMB II Palembang Turun Kelas, PHRI dan Blogger Sumsel Kecewa

2 hari lalu

Bandara SMB II Palembang Turun Kelas, PHRI dan Blogger Sumsel Kecewa

Keputusan menurunkan status bandara di Palembang dinilai berdampak negatif terhadap pertumbuhan industri parawisata di Sumsel.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

3 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya