Bungka Bangkai Raksasa Mekar di Lahan Penangkaran Warga Bengkulu

Reporter

Antara

Rabu, 27 Juni 2018 07:15 WIB

Bunga bangkai raksasa (Amorphophallus titanium Becc). TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Bengkulu - Bunga bangkai atau bunga kibut (Amorphophallus titanum) setinggi dua meter mekar sempurna di area penangkaran bunga langka milik warga Desa Tebat Monok, Kabupaten Kepahiang, sekitar 53 kilometer dari Kota Bengkulu, Provinsi Bengkulu.

"Bunga mekar sempurna pada Senin, 25/6, sore dan hanya berlangsung beberapa jam sebelum kuncup lagi," kata Holidin, pemilik area penangkaran bunga langka, Selasa, 26/6. Ia mengatakan, saat mekar sempurna itu bunga bangkai mengeluarkan bau busuk menyengat.

Baca juga: Bunga Bangkai Bertunas Tiga Tumbuh di Halaman Sekolah

Aroma tak sedap yang muncul dari bunga bangkai tersebut tak mengurangi kecantikan kelopak berwarna merah keunguan tersebut. Bentuknya pun tak lazim sehingga disebut bunga raksasa.

Meski kelopak bunga sudah kembali menguncup, keunikan bunga bangkai tersebut masih dapat dinikmati hingga dua hari ke depan. Holidin mengatakan sebelum bunga mekar sempurna area penangkaran bunga langka seluas tiga hektare tersebut sudah dibuka untuk umum. "Sudah banyak pengunjung yang singgah.”

Advertising
Advertising

Lokasi penangkaran itu memang sangat strategis, yakni berada di jalan lintas Bengkulu-Kepahiang. Menurut Holidin, area penangkaran tersebut memang ditujukan untuk wisata edukasi, selain pelestarian bunga langka endemik Bengkulu.

Selain jenis Amorphophallus titanum, di lokasi tersebut juga ditangkarkan beberapa jenis bunga bangkai lainnya, seperti Amorphophallus variabilis, Amorphophallus gigas dan Amorphophallus paeonifolius.

Bahkan inang bunga raksasa lainnya, Rafflesia arnoldii juga sudah ditumbuhkan di sana sejak 1997. Sayang, namun hingga saat ini belum berhasil memunculkan bunga.

Salah seorang pengunjung, Kartini mengatakan kagum dengan keunikan bunga bangkai yang ukurannya melebihi tinggi rata-rata manusia itu. "Ini pengalaman pertama menyaksikan bunga bangkai mekar, memang aromanya sedikit busuk tapi sangat unik dan momentum langka," katanya.

Para pengunjung tidak dipungut biaya atau karcis masuk ke lokasi bunga mekar tersebut. Namun Holidin dan keluarganya menyediakan kotak sumbangan sukarela untuk mendukung pengelolaan area penangkaran.

ANTARA

Artikel lain: Observatorium di Lampung akan Menjadi yang Terbesar di Asia Tenggara

Berita terkait

Ketika Bunga Bangkai Nomor 76 di Kebun Raya Cibodas Mekar untuk Ketiga Kalinya

11 hari lalu

Ketika Bunga Bangkai Nomor 76 di Kebun Raya Cibodas Mekar untuk Ketiga Kalinya

Salah satu koleksi bunga bangkai Kebun Raya Cibodas mekar kembali. Bunga langka itu sempat mekar pada 2016 dan 2020.

Baca Selengkapnya

Bunga Bangkai Mekar di California, Pengunjung Antre Mencium Baunya

1 Maret 2024

Bunga Bangkai Mekar di California, Pengunjung Antre Mencium Baunya

Bunga bangkai khas Pulau Sumatra itu disumbangkan ke California Academy of Sciences pada 2017, lalu disimpan di ruang pameran hutan hujan sejak 2020.

Baca Selengkapnya

Momen Langka Bunga Bangkai Mekar Sempurna di Jakarta Escape

18 Februari 2024

Momen Langka Bunga Bangkai Mekar Sempurna di Jakarta Escape

Saat fase mekar sempurna, tinggi bunga bangkai di Jakarta Escape bisa mencapai 2,5 meter.

Baca Selengkapnya

TNBBS Catat 28 Individu Rafflesia Arnoldii Mekar Sepanjang 2023, Ini Sebarannya

9 Januari 2024

TNBBS Catat 28 Individu Rafflesia Arnoldii Mekar Sepanjang 2023, Ini Sebarannya

Dalam perkembangannya, Rafflesia juga ditemukan di luar Bengkulu, seperti Lampung dan Jambi.

Baca Selengkapnya

Ada Bunga Bangkai Amorphophallus Titanum Sedang Berbuah di Sumbar, Bukan Rafflesia Arnoldii

5 Oktober 2023

Ada Bunga Bangkai Amorphophallus Titanum Sedang Berbuah di Sumbar, Bukan Rafflesia Arnoldii

Warga Sumatera Barat menemukan bunga bangkai jenis Amorphophallus Titanum yang sedang berbuah di lahan kebun masyarakat setempat pada akhir September.

Baca Selengkapnya

6 Tanaman Unik di Dunia, Ada Bunga Bangkai hingga Rafflesia Arnoldi

16 Agustus 2023

6 Tanaman Unik di Dunia, Ada Bunga Bangkai hingga Rafflesia Arnoldi

Terdapat beraneka ragam jenis tanaman di dunia. Beberapa di antaranya memiliki ciri yang unik. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Bunga Bangkai Kembali Mekar di Kebun Raya Cibodas

9 Juli 2023

Bunga Bangkai Kembali Mekar di Kebun Raya Cibodas

Bunga bangkai ini mekar untuk kali ketiga setelah sebelumnya mekar pada tahun 2015 dan 2019.

Baca Selengkapnya

Isi Liburan dengan Melihat Bunga Bangkai Raksasa yang Mekar di Kebun Raya Cibodas

8 Juli 2023

Isi Liburan dengan Melihat Bunga Bangkai Raksasa yang Mekar di Kebun Raya Cibodas

Bunga bangkai raksasa sedang mekar di Kebun Raya Cibodas, Cianjur, cocok untuk dinikmati di sisa waktu liburan sekolah.

Baca Selengkapnya

Bunga Bangkai Ditemukan Mekar di Kabupaten Sijunjung Sumatera Barat

4 Juli 2023

Bunga Bangkai Ditemukan Mekar di Kabupaten Sijunjung Sumatera Barat

Warga Kabupaten Sijunjung Sumatera Barat menemukan bunga bangkai berjenis Amorphophallus titanum mekar di pekarangannya.

Baca Selengkapnya

Bunga Bangkai Mekar di Kebun Raya Cibodas, Peneliti: Lebih Pendek tapi Cantik

29 April 2023

Bunga Bangkai Mekar di Kebun Raya Cibodas, Peneliti: Lebih Pendek tapi Cantik

Bunga bangkai ini sebelumnya sudah berbunga dua kali, dan mekar yang terkini sesuai prediksi.

Baca Selengkapnya