Bosan Ketupat, Coba Bakso Malang di Pasar Baru Jakarta

Jumat, 15 Juni 2018 11:00 WIB

Bakso urat dan telur di warung Bakso Titoti khas Wonogiri, Jalan Raya Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Tempo/Francisca Christy Rosana

TEMPO.CO, Jakarta -- Lebaran identik dengan hidangan ketupat, opor dan sambal goreng. Selama beberapa hari ketika Idul Fitri, meja makan biasanya akan penuh hidangan khas tersebut. Namun bagi beberapa orang, menyantapnya secara terus-terusan bisa membosankan.

Bakso mungkin menjadi salah satu menu yang terbayang di pikiran setelah bosan menyantap ketupat dan 'kawan-kawannya'. Sayangnya, mencari warung bakso yang buka pada hari Lebaran cukup sulit. Apalagi di kota besar seperti Jakarta yang ditinggal mudik para penghuninya.

Salah satu lapak bakso sederhana yang tetap buka pada Hari Lebaran adalah lapak milik Suritno atau yang populer dengan panggilan Mas Roy. Lapak itu buka di kawasan perniagaan Pasar Baru, Jakarta Pusat.

Baca: Menikmati Sunyi, Ini 5 Tempat untuk Libur Lebaran di Jakarta

"Masih buka di hari H Lebaran sampai H+2," kata Roy saat ditemui di Pasar Baru, Jakarta Pusat, 13 Mei petang lalu.

Bakso urat dan telur di warung Bakso Titoti khas Wonogiri, Jalan Raya Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Tempo/Francisca Christy Rosana

Gerobak Roy mangkal di depan Matahari Department Store. Tepatnya di tengah-tengah jalan utama pasar yang menghubungkan gerbang utara dan selatan. Ia menyediakan tempat duduk yang muat untuk lebih-kurang 20 orang. Tamu pun bisa menikmati makan di tempat.

Selama Lebaran, Roy mulai menjajakan bakso pukul 13.00 dan tutup pukul 19.00. Ia hanya berju hari biasa, ia mangkal di Jalan Pintu Air, dekat Stasiun Djuanda, Jakarta Pusat.

Bakso yang dijajakan Roy adalah bakso khas Malang. Jualannya sudah cukup kesohor. Saat Tempo menyambangi, gerobak Roy memang tampak paling ramai. Orang lalu-lalang datang dan pergi.

Sudah 10 tahun ia berjualan, bakso dengan rasa asli di Jawa Timur. "Padahal saya orang Pekalongan, bukan asli Malang, tapi saya pernah ikut orang Malang berjualan cukup lama," katanya.

Dilihat dari penampakannya, isi semangkuk bakso yang dihidangkan cukup lengkap. Di antaranya bakso urat, bakso polos, mi, pangsit dan tahu. Tahu adalah bagian paling khas dari bakso Malang.

Bagian yang membikin bakso makin terasa kekhasannya adalah sambal merah. Sambal yang pedas ini ketika dicampur dengan kuah bakso akan mengguggah selera makan dalam sekejap.

Semangkuk bakso dibanderol Rp 15 ribu. Selama Lebaran, dalam sehari Roy bisa menjual lebih-kurang 200 mangkuk.


FRANCISCA CHRISTY ROSANA

Berita terkait

Usai Makan Bakso di Mal, Jokowi Kini Ajak Menterinya Makan Sukun di IKN

1 Maret 2024

Usai Makan Bakso di Mal, Jokowi Kini Ajak Menterinya Makan Sukun di IKN

Jokowi mengajak para menterinya makan sukun di IKN. Sebelumnya, Jokowi juga mengajak para menterinya makan bakso.

Baca Selengkapnya

Ketika Jokowi Ngemal dan Ngebakso di Samarinda

29 Februari 2024

Ketika Jokowi Ngemal dan Ngebakso di Samarinda

Jokowi mengajak sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju (KIM) makan bakso di sebuah pusat perbelanjaan di Samarinda, Kalimantan Timur

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Makanan Terburuk Asal Indonesia versi Taste Atlas

16 Februari 2024

Inilah 5 Makanan Terburuk Asal Indonesia versi Taste Atlas

Tidak semua jenis makanan asal Indonesia disukai oleh banyak orang. Berikut lima makanan terburuk asal Indonesia versi Taste Atlas.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Reaksi Kubu Anies dan Ganjar saat Jokowi-Prabowo Makan Bakso, Kenaikan Gaji ASN Segera Cair

31 Januari 2024

Terpopuler: Reaksi Kubu Anies dan Ganjar saat Jokowi-Prabowo Makan Bakso, Kenaikan Gaji ASN Segera Cair

Berita terpopuler: Reaksi kubu Anies dan Ganjar terhadap pertemuan Jokowi-Prabowo, kenaikan gaji ASN tahun ini segera cair.

Baca Selengkapnya

Jokowi Santap Bakso dan Kelapa Muda Bareng Prabowo, Ini Komentar Anies Baswedan-Cak Imin dan Ganjar-Mahfud

30 Januari 2024

Jokowi Santap Bakso dan Kelapa Muda Bareng Prabowo, Ini Komentar Anies Baswedan-Cak Imin dan Ganjar-Mahfud

Presiden Jokowi santap bakso dan kelapa muda bareng Prabowo Subianto di Magelang. Kubu Anies-Cak Imin dan Ganjar-Mahfud MD pun menanggapinya.

Baca Selengkapnya

Ulasan Positif Bakso Pak Sholeh Magelang yang Didatangi Prabowo dan Jokowi

29 Januari 2024

Ulasan Positif Bakso Pak Sholeh Magelang yang Didatangi Prabowo dan Jokowi

Jokowi mengajak Prabowo makan berdua di Warung Bakso dan Mie Ayam Pak Sholeh Bandongan, Magelang. Begini ulasan warganet soal bakso Pak Sholeh itu.

Baca Selengkapnya

Daftar Makanan di Dunia yang Harus Dicoba Wisatawan, Ada Bakso dari Indonesia

4 Januari 2024

Daftar Makanan di Dunia yang Harus Dicoba Wisatawan, Ada Bakso dari Indonesia

Melihat unggahan di TikTok, perusahaan asuransi perjalanan membuat daftar makanan yang tidak boleh dilewatkan saat traveling.

Baca Selengkapnya

Asosiasi Pedagang Mie Bakso Deklarasi Dukung Ganjar-Mahfud di Semarang

1 Januari 2024

Asosiasi Pedagang Mie Bakso Deklarasi Dukung Ganjar-Mahfud di Semarang

Ketua Umum Apmiso Nasional, Lasiman, mengatakan organisasinya siap memenangkan Ganjar-Mahfud.

Baca Selengkapnya

Ke Depok, Gibran Makan Bakso Bareng Tanboy Kun

11 Desember 2023

Ke Depok, Gibran Makan Bakso Bareng Tanboy Kun

Calon wakil presiden nomor urut dua, Gibran Rakabuming Raka, berkunjung ke Depok untuk makan di salah satu gerai bakso milik YouTuber Tanboy Kun

Baca Selengkapnya

Menikmati 5 Destinasi Kuliner Kondang di Cihapit Bandung, Termasuk Warung Nasi Bu Eha dan Bakmie Tjo Kin

2 November 2023

Menikmati 5 Destinasi Kuliner Kondang di Cihapit Bandung, Termasuk Warung Nasi Bu Eha dan Bakmie Tjo Kin

Sekitar Pasar Cihapit dikenal pula sebagai salah satu pusat kuliner di Bandung. Berikut 5 rekomendasi yang patut dicoba.

Baca Selengkapnya