Di Jalur Mudik, Tandai 4 Kuliner Legendaris di Sepanjang Pantura

Jumat, 1 Juni 2018 09:53 WIB

Soto Kudus Kauman. TEMPO/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Mudik melewati jalur pantura atau pantai utara--yang membentang dari Anyer sampai Panarukan--terasa kurang komplit bila tak diselingi mampir berwisata, atau setidaknya jelajah kuliner.

Sebab, kota-kota yang dilewati sepanjang Banten sampai Jawa Timur memiliki kekayaan beragam makanan dengan citarasa khasnya. Di sela perjalanan, Anda bisa singgah sejenak di sejumlah kota ini untuk berkembara lidah. Berikut ini kuliner yang bisa Anda cicipi di beberapa kota di jalur pantura tersebut.

1. Empal kuah asem di Cirebon

Selain empal gentong, Cirebon punya kuliner empal kuah asem yang tak kalah populer. Varian empal ini menjadi alternatif bagi orang yang tak doyan santan. Sebab, kuahnya bening mirip sayur sop. Hanya bagian kuah inilah yang membedakan empal kuah asem dan empal gentong.

Empal kuah asem biasa disantap untuk berbuka puasa sekaligus pelepas penat setelah menempuh perjalanan mudik yang cukup jauh. Anda bisa singgah ke salah satu warung empal asem yang terkenal. Warung itu milik Haji Apud. Lokasinya berada di Jalan Tuparev nomor 42, Cirebon, Jawa Barat. Warung Haji Apud telah menjajakan empal sejak 1994.

Advertising
Advertising

2. Sate Blengong di Alun-alun Brebes

Setelah melalui Jawa Barat, Anda akan melewati Brebes. Ada banyak kuliner menarik yang bisa dicoba di kota ini. Misalnya telur asin. Namun, yang tak boleh kelewatan adalah sate blengong.

Sate blengong bisa ditemui di sekitar Alun-alun Kota Brebes. Sate ini khas lantaran terbuat dari perpaduan daging bebek dan mentok. Sekilas memang sate blengong tampak seperti sate pada umumnya. Namun ukurannya lebih besar dan tusukannya pun lebih panjang.

Sate akan disajikan menggunakan sambal kecap. Penyajiannya bisa menggunakan nasi atau lontong, tergantung selera pembeli.

3. Soto Kudus

Soto Kudus bisa Anda jumpai di sepanjang Kota Kudus, Jawa Tengah. Soto ini merupakan salah satu soto yang terkenal di Nusantara. Hal yang khas dari soto Kudus adalah penyajiannya yang memakai mangkuk kecil. Kuahnya bening dan umumnya dagingnya adalah daging ayam kampung.

Namun, ada satu warung soto di Kudus yang unik. Dagingnya terbuat dari daging kerbau. Warung penjualnya bernama Soto Kudus Pak Ramidjan. Soto ini beralamat di Jalan Kudus, Jepara, Kudus, Jawa Tengah.

Biasanya warung ini ramai saat Ramadan. Para pemudik biasa mengunjungi warung ini pada Lebaran.

4. Soto Lamongan di Lamongan

Soto Lamongan sudah melegenda di berbagai kota di Nusantara. Namun, bila berkesempatan mengunjungi Lamongan, menyantap soto asli itu asli di kotanya rasa-rasanya tak boleh dilewatkan.

Soto Lamongan memiliki kuah yang kental dengan rempah-rempah yang kaya. Sedangkan citarasanya gurih. Ada karakter khas yang melekat pada kuah soto Lamongan, yakni kental seperti santan dan berwarna kuning.

Soto Lamongan bisa ditemui di sepanjang kota Lamongan. Anda disarankan mampir sebentar untuk menyeruput kuat yang hangat. Niscaya, badan yang pegal-pegal akan hilang seketika.

Berita terkait

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

23 jam lalu

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

Badan Pusat Statistik mencatat tingkat inflasi pada momen Lebaran atau April 2024 sebesar 3 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

1 hari lalu

Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

Ada dua masakan khas masyarakat sekitar Danau Toba yang menjadi incaran pelancong dari berbagai penjuru

Baca Selengkapnya

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

5 hari lalu

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

Bagi penggemar kuliner masakan khas Indonesia jangan sampai melewatkan acara Solo Indonesia Culinary Festival atau SICF 2024

Baca Selengkapnya

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

9 hari lalu

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

Dengan 1 liter bahan bakar mampu menempuh jarak 31 kilometer. dipadukan dengan tenaga elektrik, jadi semakin irit. Keluarga juga nyaman karena di atap terdapat Panoramic Glass Roof with Power Sunshade.

Baca Selengkapnya

Evaluasi Angkutan Lebaran 2024, MTI Minta Pemerintah Lakukan Pengawasan Angkutan Gelap

12 hari lalu

Evaluasi Angkutan Lebaran 2024, MTI Minta Pemerintah Lakukan Pengawasan Angkutan Gelap

Wakil Ketua MTI Djoko Setijowarno memaparkan catatan evaluasi transportasi selama momentum Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Kemenag Fasilitasi Ribuan Warga Balik ke Tempat Kerja setelah Mudik

13 hari lalu

Kemenag Fasilitasi Ribuan Warga Balik ke Tempat Kerja setelah Mudik

Kemenag mamfasilitasi ribuan warga untuk balik dari kampung ke tempat kerja mereka di Jakarta setelah mudik.

Baca Selengkapnya

Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

14 hari lalu

Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

Selain terkenal destinasi wisatanya, Semarang memiliki ikon oleh-oleh khas seperti wingko dan lumpia. Apa lagi?

Baca Selengkapnya

Penumpang Masih Padati Stasiun di KAI Daop 9 Jember hingga Sepekan Pasca Lebaran

14 hari lalu

Penumpang Masih Padati Stasiun di KAI Daop 9 Jember hingga Sepekan Pasca Lebaran

Penumpang kereta api di wilayah PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Daerah Operasi 9 Jember masih cukup tinggi.

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran Dibayangi Masalah Kemacetan dan Infrastruktur, Dosen ITS Jelaskan Perspektif Perencana Transportasi

15 hari lalu

Mudik Lebaran Dibayangi Masalah Kemacetan dan Infrastruktur, Dosen ITS Jelaskan Perspektif Perencana Transportasi

Momentum mudik kali ini kembali diiringi oleh permasalahan yang terjadi dari tahun ke tahun.

Baca Selengkapnya

10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

15 hari lalu

10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.

Baca Selengkapnya