Cegah Sampah, Pengunjung Gunung Masigit Ditarik Uang Jaminan  

Reporter

Minggu, 30 Agustus 2015 11:52 WIB

Wisatawan menikmati pemandangan dari atas bukit di Stone Garden Geopark, Desa Gunung Masigit, Kecamatan Cipatat, Padalarang, Bandung, 14 Mei 2015. Taman ini menyajikan panorama bukit dengan hamparan batu yang indah. TEMPO/Frannoto

TEMPO.CO, Bandung - Pengelola Kawasan Konservasi Gunung Masigit-Kareumbi memberlakukan uang deposit atau jaminan bagi para pengunjung agar tak sembarangan membuang sampah. Sebelum pulang, lokasi pengunjung yang berkemah, misalnya, akan diperiksa petugas. “Kalau masih kotor, mau hilang uang atau balik lagi bersihin dulu,” ujar Wakil Direktur Pengelola Kawasan Konservasi Masigit-Kareumbi Darmanto.

Uang deposit itu diberikan pengunjung sambil membayar uang tiket masuk ke kawasan. Tiket masuk per orang ke kawasan ini Rp 8.500 pada hari kerja dan Rp 11.250 saat akhir pekan, Jumat-Ahad. Pengunjung yang datang per orang atau kelompok kecil akan dikenai biaya tambahan untuk deposito kebersihan sebesar Rp 15-200 ribu.

Untuk rombongan besar, uang deposito kebersihannya Rp 500 ribu. Uang itu bisa diambil lagi saat pulang setelah petugas menyatakan tempat yang ditempati pengunjung benar terjaga kebersihannya. Sebelum pulang, sekitar 60 peserta jelajah geotrek Mata Bumi dari Bandung, misalnya, melakukan operasi semut dan memastikan semua sampah terkumpul di kantong besar atau bak sampah.

Tempat berkemah di camping ground, ujar Darmanto, tidak dikenai tarif sesuai dengan ketentuan. Hanya pengelola minta uang donasi Rp 15 ribu untuk membayar relawan pekerja. “Kami kan tidak dikasih gaji dari negara,” ucapnya. Sebagian dari uang pengunjung itu dibagi ke warga sekitar kawasan yang rumahnya dilintasi kendaraan pengunjung.

Saat Tempo bertandang awal Agustus lalu, kondisi sekitar area berkemah di lereng Gunung Kareumbi terlihat resik dari sampah kemasan makanan dan minuman. Djuandi Gandi, dosen dan peneliti tanaman sekaligus kurator dari Herbarium Bandungense Sekolah Ilmu dan Teknologi Hayati Institut Teknologi Bandung, juga mengingatkan agar biji buah yang dimakan pengunjung tidak sembarangan dibuang ke tanah. “Agar habitat vegetasi hutan tetap asli,” ujarnya.

ANWAR SISWADI




Berita terkait

BPBD Kabupaten Bandung Telusuri Informasi Kerusakan Akibat Gempa Bumi M4,2 dari Sesar Garsela

4 hari lalu

BPBD Kabupaten Bandung Telusuri Informasi Kerusakan Akibat Gempa Bumi M4,2 dari Sesar Garsela

Gempa bumi M4,2 mengguncang Kabupaten Bandung dan Kabupaten Garut. BPBD Kabupaten Bandung mengecek informasi kerusakan akibat gempa.

Baca Selengkapnya

Gempa Magnitudo 4,2 di Kabupaten Bandung Diikuti Dua Lindu Susulan

4 hari lalu

Gempa Magnitudo 4,2 di Kabupaten Bandung Diikuti Dua Lindu Susulan

BMKG melaporkan gempa berkekuatan M4,2 di Kabupaten Bandung. Ditengarai akibat aktivitas Sesar Garut Selatan. Tidak ada laporan kerusakan.

Baca Selengkapnya

5 Syarat Naik Gunung Rinjani dan Cara Daftar Pendakiannya

11 hari lalu

5 Syarat Naik Gunung Rinjani dan Cara Daftar Pendakiannya

Untuk mendaki Gunung Rinjani ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan. Berikut ini beberapa syarat naik gunung Rinjani.

Baca Selengkapnya

Pengunjung Situ Cileunca Pangalengan Tenggelam, Dua Korban Ditemukan Meninggal

21 hari lalu

Pengunjung Situ Cileunca Pangalengan Tenggelam, Dua Korban Ditemukan Meninggal

Laporan orang tenggelam di Situ Cileunca diterima pada 9 April 2024. Pencarian butuh berhari-hari karena dipengaruhi oleh beberapa faktor.

Baca Selengkapnya

Gerombolan Monyet Ekor Panjang ke Pemukiman Daerah Soreang Bandung

35 hari lalu

Gerombolan Monyet Ekor Panjang ke Pemukiman Daerah Soreang Bandung

Setelah Kota Bandung, kini giliran Soreang, ibu kota Kabupaten Bandung, menjadi sasaran kawanan monyet ekor panjang untuk berkeliaran.

Baca Selengkapnya

Pemkab Bandung Raih 5 Penghargaan Top Bussiness 2024

45 hari lalu

Pemkab Bandung Raih 5 Penghargaan Top Bussiness 2024

Top BUMD Awards adalah kegiatan corporate rating atau pemberian penghargaan kepada BUMD-BUMD terbaik se-Indonesia

Baca Selengkapnya

Bupati Bandung Kembali Raih Penghargaan dari Kementerian PAN-RB

52 hari lalu

Bupati Bandung Kembali Raih Penghargaan dari Kementerian PAN-RB

Kabupaten Bandung merekrut lebih banyak PNS untuk memenuhi kebutuhan lima rumah sakit baru.

Baca Selengkapnya

Bupati Bandung Laksanakan Ground Breaking RSUD Bedas Pacira

58 hari lalu

Bupati Bandung Laksanakan Ground Breaking RSUD Bedas Pacira

Ground breaking RSUD Bedas Pacira ini adalah yang kelima, setelah empat rumah sakit lainnya telah diresmikan.

Baca Selengkapnya

Hasil Rekapitulasi KPU Tetapkan PKB Jadi 'Penguasa Baru' Kabupaten Bandung

6 Maret 2024

Hasil Rekapitulasi KPU Tetapkan PKB Jadi 'Penguasa Baru' Kabupaten Bandung

Suara PKB mendominasi untuk DPR, DPRD Provinsi maupun DPRD Kabupaten Bandung.

Baca Selengkapnya

6 Fakta Menarik Gunung Andong, Tiket Murah dan Pemandangannya Indah

2 Maret 2024

6 Fakta Menarik Gunung Andong, Tiket Murah dan Pemandangannya Indah

Bagi pendaki pemula, bisa memilih Gunung Andong untuk melakukan pendakian. Tingginya sekitar 1.726 mdpl. Ini fakta menarik Gunung Andong.

Baca Selengkapnya