Sumenep, Kota Keris Terbesar Asia Tenggara

Reporter

Jumat, 3 Mei 2013 05:52 WIB

Keris peninggalan Keraton Sumenep, Jawa Timur.

TEMPO.CO, Pamekasan--Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, akan segera dideklarasikan menjadi kota keris terbesar di Asia Tenggara. Deklarasi akan dilaksakan 31 oktober 2013 mendatang bertepatan dengan hari jadi Kabupaten Sumenep. "Keris Sumenep sudah diakui Unesco," kata Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemudan dan Olahraga Sumenep, Bambang Iriyanto, kamis 2 Mei 2013.

Keputusan untuk mendeklarasikan Sumenep sebagai kota keris, kata dia, tidak hanya berdasarkan keinginan pemerintah daerah sumenep. Tetapi juga hasil diskusi dengan kelompok empu keris di Sumenep dan pemerhati keris di Surabaya.

Dari diskusi itu terungkap bahwa jumlah empu keris di Sumenep saat ini 554 empu. Jumlah ini diklaim sebagai empu terbanyak se-Asia Tenggara. Daerah lain di Indonesia yang juga dikenal dengan kerajinan kerisnya seperti Yogjakarta, Solo dan Malang jumlah empu kerisnya dibawah 10 orang. "Kami anggap Sumenep layak miliki ikon kota keris," katanya.

Selain deklarasi, Bambang melanjutkan, agenda besar lainnya adalah pameran 5000 keris. Pameran ini ditargetkan masuk sebagai rekor di museum rekor indonesia (MURI).

Ketua Ikatan Pengrajin Keris Indonesia (IPKI) Sumenep, Fathurrahman berharap dengan pendeklarasian tersebut bisa meningkatkan kesejahteraan empu dan pande keris di di sumenep. "Pasar keris Sumenep sudah menembus luar negeri, terutama Malaysia, Singapura dan Brunei Darussalam," katanya.

Menurut Rahman, empu keris di Sumenep terpusat di tiga desa yakni Bluto, Saronggi dan Lenteng. Dengan produksi rata-rata keris 5 buah perbulan seharga Rp 1,5 juta per keris. "Kita juga buat keris yang menghabiskan emas seberat 50 gram," pungkasnya.

MUSTHOFA BISRI

Topik terhangat:
Susno Duadji
| Ustad Jefry | Caleg | Ujian Nasional

Berita terkait

David Beckham Pernah Touring dengan Motor Chopper ala Jokowi

20 Januari 2018

David Beckham Pernah Touring dengan Motor Chopper ala Jokowi

Beckham berjalan-jalan menggunakan Harley-Davidson klasik bergaya motor chopper seperti kepunyaan Jokowi.

Baca Selengkapnya

Setelah Teror Truk, Pelancong yang Masuk Amerika Makin Ribet

1 November 2017

Setelah Teror Truk, Pelancong yang Masuk Amerika Makin Ribet

Presiden Donald Trump mengatakan dia telah memerintahkan agar pemeriksaan terhadap pelancong asing yang masuk Amerika Serikat kian diperketat.

Baca Selengkapnya

Baru Jadian, Pasangan Ini Korban Kecelakaan Roller Coaster  

5 Juni 2015

Baru Jadian, Pasangan Ini Korban Kecelakaan Roller Coaster  

Dua remaja yang mengalami cedera paling parah akibat insiden roller coaster Alton Towers.

Baca Selengkapnya

Jumpa Saudara Asal Indonesia di Arequipa, Peru

7 Desember 2014

Jumpa Saudara Asal Indonesia di Arequipa, Peru

Kecantikan kota ini bertambah oleh hadirnya Basilica Catedral de Arequipa.

Baca Selengkapnya

Cuit Rem dan Perang Klakson di Lima, Peru

6 Desember 2014

Cuit Rem dan Perang Klakson di Lima, Peru

Ada cerita tentang seorang pejabat Kedutaan Besar Indonesia di Lima yang nyaris ditubruk mobil.

Baca Selengkapnya

Bocah 9 Tahun Berhasil Daki Gunung Aconcagua

28 Desember 2013

Bocah 9 Tahun Berhasil Daki Gunung Aconcagua

Telah lebih dari 100 orang meninggal saat berusaha menaklukan Aconcagua.

Baca Selengkapnya

Lima Tempat Indah Papua Nugini Layak Dikunjungi

16 Agustus 2013

Lima Tempat Indah Papua Nugini Layak Dikunjungi

Lima tempat wisata indah di Papua Nugini yang layak dikunjungi.

Baca Selengkapnya

Festival Seni Pertunjukan Internasional di Padang

16 Agustus 2013

Festival Seni Pertunjukan Internasional di Padang

Sumatera Barat sebagai daerah destinasi membutuhkan seni pertunjukan berlevel internasional.

Baca Selengkapnya

Festival Toraja Diundur

12 Agustus 2013

Festival Toraja Diundur

Festival Toraja akan digabungkan bersama kegiatan Lovely Desember.

Baca Selengkapnya

Ribuan Orang Kunjungi Balekambang  

11 Agustus 2013

Ribuan Orang Kunjungi Balekambang  

Libur Idhul Fitri dimanfaatkan sebagian masyarakat untuk mengunjungi tempat wisata, di antaranya Taman Balekambang, Solo.

Baca Selengkapnya