Berkisah Tentang Flores Lewat Foto  

Reporter

Editor

Pruwanto

Sabtu, 27 Oktober 2012 11:04 WIB

Kapal penumpang atau live boat membawa wisatawan ke pulau Komodo, Flores, Nusa Tenggara Timur. TEMPO/Rully Kesuma

TEMPO.CO, Maumere - Seeing is believing, mengutip kalimat St. Tomas. Pepatah inilah yang akhirnya membuat komunitas budaya visual Gambara dan Yayasan Sosial Pembangunan Maumere menggelar Gambara Photo Award dengan tema Flores Bangkit.

Sebanyak 20 fotografer dari seluruh Indonesia berburu foto esai di 20 titik lokasi di Flores, sejak 21 sampai 24 Oktober 2012. Uniknya, para peserta lomba ini selama beberapa hari mesti tinggal di rumah penduduk dan membuat esai foto selama di sana.

Direktur Gambara, Trisakti Simorangkir, mengatakan ke-20 peserta ini merupakan hasil seleksi dari sekitar 10.000 foto yang kemudian disaring menjadi 6.000 foto yang masuk saat pendaftaran dibuka. Dua puluh titik lokasi di daerah terpencil tersebut dipilih berdasarkan kondisi kesehatan penduduk, pendidikan, dan sosial kemasyarakatan. "Metode sampling," kata Sakti, di Sea World Club, Maumere, Nusa Tenggara Timur, Jumat, 26 Oktober 2012.

Dua puluh titik itu antara lain: Golo Bilas, Komodo; Tado Nampar Mancing, Sano, Nggoang; Bulan, Ruteng; Wangkung, Reo; Watunggene, Kota Komba; Kota Ndora, Borong; Kelitei, Aimere; Manubara, Tololela, Jerebuu; Nata Gene, Boawae; Tendatoto, Wolowae; Nggela, Wolojita; Tou Timur, Kota Baru; Masabewa, Paga; Nita, Nita; Timu Tawa, Talibura; Bama, Demon Pagong;
Karawatung, Solor Barat; Oringbele, Witihama, Adonara; Jontona, Ileape Timur; dan Hingalamamengi, Omesuri. "Fotografer didampingi orang lokal," kata Sakti.

Pada Kamis, 25 Oktober 2012, para fotografer yang tersebar di seluruh kabupaten di Flores ini mulai berdatangan dan berkumpul di Maumere. Para juri menilai karya-karya tersebut pada Jumat, 26 Oktober 2012. Flores menjadi pilihan lokasi tahun ini. Dua tahun sebelumnya Gambara menyelenggarakan lomba yang sama di Nias.

Kenapa Flores? Karena kondisi Indonesia bagian timur memang tertinggal jauh perkembangan ketimbang Indonesia bagian barat dan tengah.

Oscar Motuloh, Ketua Dewan Juri, mengatakan fotografi menjadi perwakilan mata yang menyatakan realitas Indonesia. Apalagi, para peserta ini tinggal di antara penduduk. Sehingga mereka bisa menceritakan masyarakat di lokasi mereka melalui foto. "Jadi di foto-foto itu ada narasi kuat tentang kondisi realitas sosial," kata Oscar.

Menurut Oscar, foto mempunyai kekuatan besar untuk menarik perhatian dunia. Ia mencontohkan gempa Nias yang dijepret dan dimuat di media. Foto itu menampilkan kondisi gedung-gedung yang runtuh dan korban gempa. Jepretan itu kemudian membuat banyak orang tergerak untuk mengulurkan bantuan. Demikian pula dengan foto-foto yang dihasilkan dalam lomba foto bertajuk Flores Bangkit ini. Oscar berharap gambar-gambar ini berbicara mengenai kondisi Flores yang sebenarnya dan menjadi stimulus agar organisasi dan pemerintah bergerak membangun Flores. Ini pula yang jadi salah satu kriteria untuk menetapkan jawaranya. Para pemenang lomba foto ini akan diumumkan pada Minggu 28 Oktober 2012.

Selain lomba foto, Gambara dan Yaspem juga mengadakan bakti sosial kesehatan dan penyuluhan di dusun-dusun di NTT.


NIEKE INDRIETTA

Berita Terpopuler

Bandung Kebanjiran Turis

Festival Dago Pojok Digelar 15 Jam

Apa Itu Wisata Ziarah

Bakal Candi Terbesar di Bali Ditemukan

Tas Tradisional Papua Terancam Punah

Hanya Ada 1 Sail pada 2013: Sail Komodo

Jakarta Akan Gelar Kirab Budaya




Berita terkait

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

3 hari lalu

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

BTN mengusulkan skema dana abadi untuk membiayai program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pasangan Capres-cawapres terpilih Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

3 hari lalu

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sigit Sosiantomo mengatakan penetapan tarif tiket pesawat harus memperhatikan daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

4 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat Dinilai Berpotensi Langgar Undang-undang

4 hari lalu

Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat Dinilai Berpotensi Langgar Undang-undang

Rencana pemerintah memberlakukan penarikan iuran pariwisata di tiket pesawat dinilai berpotensi melanggar undang-undang.

Baca Selengkapnya

Tolak Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, Garuda Indonesia: Membebani Penumpang

5 hari lalu

Tolak Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, Garuda Indonesia: Membebani Penumpang

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Saputra menyatakan tidak setuju terhadap rencana penerapan iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

Akan ada Pungutan untuk Dana Abadi Pariwisata? Ini Penjelasan Sandiaga

6 hari lalu

Akan ada Pungutan untuk Dana Abadi Pariwisata? Ini Penjelasan Sandiaga

Jika dikenakan Rp1 ribu saja per penumpang pesawat untuk Dana Abadi pariwisata, pemerintah bisa mengantongi Rp80 miliar setahun.

Baca Selengkapnya

Overtourism di Kepulauan Canary Spanyol, Ribuan Orang Protes Tuntut Perubahan Model Pariwisata

7 hari lalu

Overtourism di Kepulauan Canary Spanyol, Ribuan Orang Protes Tuntut Perubahan Model Pariwisata

Pengunjuk rasa percaya bahwa model pariwisata Kepulauan Canary tidak berkelanjutan dan harus diubah, merugikan penduduk lokal.

Baca Selengkapnya

Reza Permadi Hadirkan Alat untuk Data Pengunjung Desa Wisata di 14th SIA 2023

11 hari lalu

Reza Permadi Hadirkan Alat untuk Data Pengunjung Desa Wisata di 14th SIA 2023

Keunggulan AVMS adalah ia mudah digunakan oleh pengelola destinasi wisata atau desa wisata

Baca Selengkapnya

Viral WNI Rusak Pohon Sakura di Jepang, Kemenparekraf Ingatkan Wisatawan Harus Bertanggung Jawab

12 hari lalu

Viral WNI Rusak Pohon Sakura di Jepang, Kemenparekraf Ingatkan Wisatawan Harus Bertanggung Jawab

Kemenparekraf angkat bicara soal video viral perusakan pohon sakura oleh WNI.

Baca Selengkapnya

8 Prospek Kerja Jurusan Pariwisata, Bisa Keliling Dunia

12 hari lalu

8 Prospek Kerja Jurusan Pariwisata, Bisa Keliling Dunia

Berikut ini deretan prospek kerja jurusan Pariwisata, di antaranya pemandu wisata, perhotelan, influencer, hingga staf kapal pesiar.

Baca Selengkapnya