Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cara Menuju Perkampungan Betawi Setu Babakan dengan KRL dan TransJakarta

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Sejumlah wisatawan berkunjung di kawasan Museum Betawi, Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan, Srengseng Sawah, Jakarta, Ahad, 28 Juni 2020. Penglola juga membatasi san jam kunjung pada pukul 9.00-15.00 WIB dan pembatasan jumlah pengunjung sebanyak 50 persen guna meminimalisir penyebaran COVID-19. ANTARA/Aditya Pradana Putra
Sejumlah wisatawan berkunjung di kawasan Museum Betawi, Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan, Srengseng Sawah, Jakarta, Ahad, 28 Juni 2020. Penglola juga membatasi san jam kunjung pada pukul 9.00-15.00 WIB dan pembatasan jumlah pengunjung sebanyak 50 persen guna meminimalisir penyebaran COVID-19. ANTARA/Aditya Pradana Putra
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Setu Babakan menjadi salah satu pilihan tempat liburan di Jakarta. Berada di Jagakarsa, Jakarta Selatan, tempat ini merupakan kawasan perkampungan yang ditetapkan Pemerintah Jakarta sebagai tempat pelestarian dan pengembangan budaya Betawi secara berkelanjutan. Sebagai kawasan cagar budaya dan salah satu objek wisata, wiatawan bisa melihat ragam budaya Betawi, wisata agro, wisata air, dan beragam atraksi di tempat ini. 

Diinisiasi oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan ditetapkan sebagai desa wisata terbaik di Indonesia dalam ajang Anugerah Desa Wisata 2021. Nama perkampungan itu memuncaki deretan 50 besar penerima penghargaan untuk Kategori CHSE (Cleanliness, Health, Safety dan Environment Sustainability). 

Cara Menuju Setu Babakan dengan KRL

Setu Babakan berada di Jalan Situ Babakan Nomor 47, RT 13/ RW 8, Srengseng Sawah, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan. Lokasinya yang strategis membuat tempat wisata itu terhitung mudah dijangkau dengan beragam moda transportasi. Mulai dari kendaraan pribadi hingga transportasi umum, salah satunya menggunakan KRL.

Jika berangkat dari daerah Depok atau Bogor, Setu Babakan dapat dicapai hanya dengan satu kali perjalanan KRL arah Manggarai atau Jakarta Kota dan turun di Stasiun Universitas Pancasila. Begitu pula sebaliknya, untuk yang berangkat dari arah Manggarai maupun Jakarta Kota cukup dengan menaiki KRL arah Bogor dan turun di Stasiun Universitas Pancasila. 

Calon pengunjung yang datang dari arah Cikarang, Bekasi, dan Jatinegara harus melakukan transit satu kali di Stasiun Manggarai sebelum kembali menaiki KRL arah Bogor dan turun di Stasiun Universitas Pancasila. Jarak dari stasiun ke Setu Babakan sekitar 2,5 kilometer atau sekitar 6 menit dengan sepeda motor. 

Untuk calon pengunjung yang datang dari arah Tangerang Selatan, Lebak Bulus, dan sekitarnya harus melakukan dua kali transit. Usai menaiki KRL arah Stasiun Tanah Abang dan transit di sana menuju Stasiun Manggarai, calon pengunjung harus kembali transit dan menaiki KRL tujuan Stasiun Bogor sebelum turun di Stasiun Universitas Pancasila.

Cara Menuju Setu Babakan dengan Transjakarta 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Alternatif lain bagi pengunjung dari arah Lebak Bulus adalah naik TransJakarta koridor D21 Lebak Bulus - Universitas Indonesia, lalu turun di halte SMA 109. Dari situ, pengunjung bisa naik ojek menuju Setu Babakan.

Halte itu juga dilewati bus TransJakarta 4B rute Universitas Indonesia-Stasiun Manggarai dan Transjakarta koridor 9H rute Universitas Indonesia-Blok M. 

Sisa perjalanan menuju danau bisa dilakukan dengan mengikuti penunjuk arah yang tersedia. Kalau masih bingung, calon pengunjung tidak perlu ragu untuk menanyakan kepada warga Setu Babakan yang terkenal ramah dan terbuka dengan pengunjung.

Akhir pekan ini, Perkampungan Betawi Setu Babakan akan menjadi tuan rumah penyelenggaraan Gebyar Seni Budaya Betawi. Acara ini digelar untuk memeriahkan hari ulang tahun atau HUT Jakarta yang tahun ini memasuki usia 497. 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kun Wardana Ingin Warga RT-RW Buat Konten Promosikan Budaya Betawi ke Masyarakat Global

2 hari lalu

Pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut 2, Dharma Pongrekun-Kun Wardana memberikan pidato saat deklarasi Kampanye Damai Pilkada di kawasan Kota Tua, Jakarta, Selasa, 24 September 2024. Deklarasi tersebut sebagai bentuk kesepakatan dan komitmen bersama untuk mewujudkan kampanye damai tanpa konflik pada Pilkada serentak 2024. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Kun Wardana Ingin Warga RT-RW Buat Konten Promosikan Budaya Betawi ke Masyarakat Global

Apabila terpilih, cawagub Kun Wardana ingin minta warga RT dan RW untuk buat konten dalam rangka mempromosikan budaya Betawi.


Lawan Rano Karno di Pilgub Jakarta, Ridwan Kamil Sebut Betawi Hanya Tuan Rumah

2 hari lalu

Pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur DKI Jakarta Ridwan Kamil (RK) dan Suswono berziarah ke makam Benyamin Sueb, Ismail Marzuki, MH Thamrin, Fatmawati Soekarno, Abraham Lunggana (Haji Lulung) di TPU Karet Bivak, Jakarta, Rabu, 25 September 2024. RK menjelaskan bahwa ia memilih ziarah ke makam MH Thamrin sebagai langkah awal kampanyenya karena menganggap sosok tersebut sebagai tokoh penting dalam sejarah Jakarta. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Lawan Rano Karno di Pilgub Jakarta, Ridwan Kamil Sebut Betawi Hanya Tuan Rumah

Calon gubernur Jakarta, Ridwan Kamil, tidak merasa kehilangan suara dari tokoh Betawi walaupun lawannya di Pilgub Jakarta adalah Rano Karno.


Menghidupkan Kembali Tanjidor: Upaya Mahasiswa Bisnis Kreatif Mengapresiasi Budaya Betawi

3 hari lalu

Penampilan grup tanjidor dalam Cultural Festival CBSA UI 2024
Menghidupkan Kembali Tanjidor: Upaya Mahasiswa Bisnis Kreatif Mengapresiasi Budaya Betawi

Cultural Festival CBSA UI 2024 berhasil menanamkan kecintaan dan apresiasi terhadap budaya Betawi, khususnya tanjidor, kepada generasi muda.


Desa Wisata di Bantul Ini Ajak Pengunjung Menjajal jadi Petani dan Peternak

8 hari lalu

Desa Wisata Srikeminut, Kelurahan Sriharjo, Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta
Desa Wisata di Bantul Ini Ajak Pengunjung Menjajal jadi Petani dan Peternak

Potensi wisata alam di desa wisata ini tersebar di beberapa titik, menawarkan keindahan alam sambil menjajal jadi petani dan peternak.


Ini Pesan Nachrowi Ramli kepada Ridwan Kamil-Suswono

10 hari lalu

Bakal calon Gubernur Jakarta Ridwan Kamil (dua dari kiri) dan bakal calon wakil Gubernur Jakarta Suswono (dua dari kanan) bertemu dikediaman pribadi tokoh betawi Nachrowi Ramli (tengah), di Condet, Jakarta, Rabu, 18 September 2024. TEMPO/Advist Khoirunikmah
Ini Pesan Nachrowi Ramli kepada Ridwan Kamil-Suswono

Tokoh Betawi Nachrowi Ramli memberi pesan kepada pasangan calon Gubernur dan wakil Gubernur Jakarta Ridwan Kamil-Suswono.


Tokoh Betawi Bang Nara Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta 2024

10 hari lalu

Bakal calon Gubernur Jakarta Ridwan Kamil (kanan) dan tokoh betawi Nachrowi Ramli di Condet, Jakarta, Rabu, 18 September 2024. TEMPO/Advist Khoirunikmah
Tokoh Betawi Bang Nara Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta 2024

Tokoh betawi Bang Nara resmi mendukung pasangan Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta 2024.


Jokowi Ingatkan Jangan Bikin Kebijakan Ekstrem, Rencana Kenaikan Tiket KRL Berbasis NIK Tunggu Presiden Baru?

15 hari lalu

Penumpang menunggu kereta di Stasiun Manggarai, Jakarta, Senin, 8 Juli 2024. PT Kereta Api Indonesia (Persero) akan menambah impor KRL baru dari Cina sebanyak 8 rangkaian kereta atau trainset senilai Rp2,20 triliun untuk memenuhi kebutuhan armada KRL Jabodetabek pada tahun 2025. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Jokowi Ingatkan Jangan Bikin Kebijakan Ekstrem, Rencana Kenaikan Tiket KRL Berbasis NIK Tunggu Presiden Baru?

Dirjen Perkeretaapian mengatakan, belum ada kepastian naik tidaknya tiket KRL, namun Jokowi mengingatkan menteri jangan buat kebijakan ekstrem.


Terkini: Pesan Jokowi saat Pimpin Sidang Kabinet Paripurna Terakhir, INDEF Soroti Subsidi Tiket KRL Berbasis NIK

15 hari lalu

Presiden Jokowi dan Presiden terpilih Prabowo tampak berbincang di depan Istana Negara, Ibu Kota Nusantara, Kalimantan Timur, pada Kamis, 12 September 2024. Foto Tim Media Prabowo
Terkini: Pesan Jokowi saat Pimpin Sidang Kabinet Paripurna Terakhir, INDEF Soroti Subsidi Tiket KRL Berbasis NIK

Presiden Jokowi menyampaikan sejumlah pesan dalam sidang kabinet paripurna kedua sekaligus yang terakhir kalinya bersama para menteri di IKN hari ini.


Ini Kerugian Pengguna Jika Subsidi Tiket KRL Berbasis NIK Diterapkan

15 hari lalu

Penumpang KRL Commuter Line antre di peron untuk menaiki eskalator di Stasiun Bekasi, Jawa Barat, Senin 12 Juni 2023. Menurut keputusan Surat Edaran (SE) Kementerian Perhubungan nomor 17 Tahun 2023 tentang Protokol Kesehatan pelaku perjalanan orang dengan transportasi kereta api pada 12 Juni 2023, penumpang diperbolehkan tidak menggunakan masker apabila dalam keadaan sehat serta tidak berisiko tertular atau menularkan COVID-19 dan KAI Commuter selaku operator KRL Commuter Line menghimbau seluruh penumpang untuk tetap melakukan vaksinasi COVID-19. ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah
Ini Kerugian Pengguna Jika Subsidi Tiket KRL Berbasis NIK Diterapkan

Pemerintah mengkaji wacana subsidi tiket KRL berbasis NIK. Berikut kerugian bagi pengguna KRL bila peraturan itu diterapkan.


Kritisi Rencana Kenaikan Tarif KRL Berbasis NIK, Pengamat Transportasi: Angkutan Umum, Tarifnya Umum

15 hari lalu

Sejumlah penumpang berdesakan di dalam gerbong kereta rel listrik (KRL) Commuterline Jabodetabek di Stasiun KA Depok Baru, Depok, Jawa Barat, Senin, 24 April 2023. VP Corporate Secretary KAI Commuter Erni Sylviane Purba menyebutkan kepadatan penumpang KRL Jabodetabek sejak H+1 hingga H+2 Lebaran didominasi pengguna musiman yang memanfaatkan waktu liburnya untuk bersilaturahmi dengan kerabat ataupun berwisata ke sejumlah tempat di Jabodetabek, seperti Kota Tua, Monas, Kebun Raya Bogor, dan sejumlah obyek wisata lainnya. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Kritisi Rencana Kenaikan Tarif KRL Berbasis NIK, Pengamat Transportasi: Angkutan Umum, Tarifnya Umum

Direktur Eksekutif Institut Studi Transportasi (Instran), Deddy Herlambang mengkritisi rencana pemerintah menaikkan tarif KRL berbasis NIK.