Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

8 Tempat Trekking di Sukabumi, Ada Rute Pendek untuk Pemula

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Trekking di Sukabumi. Foto: Canva
Trekking di Sukabumi. Foto: Canva
Iklan

TEMPO.CO, JakartaSukabumi menawarkan beragam tempat trekking yang menarik bagi para pecinta alam dan petualangan. Di sini, para pengunjung bisa trekking di berbagai lokasi yang menantang. Tak hanya itu, banyak tempat trekking di Sukabumi yang menawarkan keindahan yang memukau.

Trekking di Sukabumi cocok dicoba bagi Anda yang ingin menjelajahi pemandangan menakjubkan, seperti air terjun, lembah yang hijau, dan puncak gunung. Setiap jalur trekking memiliki ciri khasnya masing-masing, menjadikannya pilihan yang menarik bagi para pemula hingga yang berpengalaman. 

Tempat Trekking di Sukabumi

Nah, bagi Anda yang ingin mencoba trekking di Sukabumi, berikut ada beberapa rekomendasi tempat trekking yang bisa dicoba. Berikut daftar 8 tempat trekking di Sukabumi dengan pemandangan yang indah. 

1. Air Terjun Kembar Lembah Purba

Air terjun Lembah Purba merupakan salah satu tempat trekking di Sukabumi yang wajib dicoba. Untuk menuju ke sini, Anda harus trekking melalui kawasan Situ Gunung. Kawasan ini memiliki rute trekking sepanjang 6 km untuk pulang pergi. 

Saat trekking, disarankan untuk menggunakan sepatu hiking atau trail run karena jalannya licin. Setibanya di lokasi, Anda akan disuguhkan pemandangan air terjun setinggi 200 meter disertai pepohonan hijau nan rimbun yang memanjakan mata. 

2. Wisata Gunung Sunda

Gunung Sunda menawarkan pengalaman trekking yang menarik dengan pemandangan alam yang memukau. 

Area trekking ini merupakan sebuah bukit yang berlokasi di Cisaat, Sukabumi. Gunung Sunda menawarkan suasana yang tenang dan udara yang segar. Setibanya di atas bukit, Anda bisa menikmati panorama pegunungan. 

3. Curug Sawer

Curug Sawer adalah air terjun yang terletak di Kecamatan Kadudampit, Sukabumi. Untuk mencapai lokasi ini, Anda perlu trekking sejauh 2,5 km melalui hutan yang rimbun. 

Di sepanjang jalan, Anda akan disuguhkan pemandangan indah flora dan fauna yang beragam. Ada banyak rute yang bisa ditempuh untuk menuju ke sini, seperti biasa Cinumpang atau Situ Gunung. 

4. Gunung Salak

Gunung Salak terletak di perbatasan antara Sukabumi dan Bogor. Dengan ketinggian 2.211 mdpl, trekking menuju puncaknya menawarkan tantangan yang menarik. 

Rute yang umum digunakan adalah jalur Cidahu, yang dikenal dengan pemandangan hutan hujan tropis yang lebat. Pendakian biasanya memakan waktu 1-2 hari tergantung pada rute yang dipilih.

5. Curug Bibijilan

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Jika Anda mencari tempat trekking di Sukabumi dengan jalur yang tidak terlalu ekstrem, maka bisa mencoba Curug Bibijilan. 

Meski jalanannya cukup terjal, tapi curug ini menawarkan pengalaman menyegarkan dan menenangkan bagi para pengunjung. 

Setibanya di lokasi, Anda akan disuguhkan dengan panorama air terjun bertingkat-tingkat dengan air yang jernih dan segar. 

6. Curug Cikanteh

Rekomendasi tempat trekking di Sentul selanjutnya adalah Curug Cikanteh. Untuk bisa menikmati keindahan Curug Cikanteh, pengunjung harus menempuh perjalanan yang cukup menantang dengan waktu tempuh sekitar 30 menit berjalan kaki. 

Setibanya di lokasi, Anda bisa menikmati curug yang memiliki bentuk berundak-undak dengan ketinggian 60 meter. 

7. Kawah Ratu

Trekking di Sukabumi kurang lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke Kawah Ratu. Seperti namanya, tempat wisata ini menyajikan pemandangan kawah bekas letusan dahsyat Gunung Salak. Untuk menuju kawah, Anda bisa trekking sekitar 1,5 jam. Sesampainya di lokasi, Anda akan disuguhi panorama  kawah dengan bebatuan dan sungai dengan kandungan belerangnya. 

8. Curug Pareang

Curug Pareang terletak di Kampung Lembursitu, Desa Sindangresmi, Kecamatan Jampang Tengah, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Tempat ini menawarkan air terjun ini megah dengan ketinggian mencapai 135 meter dan lebar 80 meter. 

Jarak untuk trekking juga sangat dekat yakni sekitar 500 meter. Sebelum tiba di air terjun, Anda akan melewati hutan kecil dengan jalur yang aman dan rindang.

Pilihan Editor: 7 Tempat Trekking Menarik di Bogor dengan Pemandangan Alam

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ditangkap Polisi, Gunawan Bantah Joget Sadbor di Tiktok Bekerja Sama dengan Akun Judi Online

17 jam lalu

Gunawan Joget Sadbor. Dok. Tiktok @sadbor86
Ditangkap Polisi, Gunawan Bantah Joget Sadbor di Tiktok Bekerja Sama dengan Akun Judi Online

Gunawan menyatakan telah berkali-kali memblokir akun-akun judi online yang berusaha masuk ke akun Tiktok saat mereka live joget sadbor.


Polisi Tangkap Gunawan Joget Sadbor Karena Diduga Promosikan Judi Online

20 jam lalu

Gunawan Joget Sadbor. Dok. Tiktok @sadbor86
Polisi Tangkap Gunawan Joget Sadbor Karena Diduga Promosikan Judi Online

Polres Sukabumi menangkap Gunawan joget sadbor karena diduga terlibat promosi judi online. Konten kreator Desa Bojongkembar itu telah membantahnya.


Sosok Gunawan, Orang di Balik Joget Sadbor yang Viral di TikTok

4 hari lalu

Joget Sadbor. Foto: TikTok.
Sosok Gunawan, Orang di Balik Joget Sadbor yang Viral di TikTok

Joget sadbor menjadi tren baru yang ramai dibicarakan di TikTok Indonesia. Siapa sosok di baliknya?


Apa Itu Joget Sadbor yang Viral di TikTok karena Dapat Banyak Hadiah dari Penonton?

4 hari lalu

Joget Sadbor. Foto: TikTok.
Apa Itu Joget Sadbor yang Viral di TikTok karena Dapat Banyak Hadiah dari Penonton?

Joget Sadbor yang unik dan khas menjadi tren baru di TikTok dan mendapatkan banyak hadiah dari penonton.


Menyelami Keajaiban Tersembunyi 10 Taman Nasional Thailand yang Wajib Dikunjungi

18 hari lalu

Taman Nasional Mu Ko Ang Thong, Thailand. Unsplash.com/Il Vagabiondo
Menyelami Keajaiban Tersembunyi 10 Taman Nasional Thailand yang Wajib Dikunjungi

Thailand memiliki keajaiban alam tersembunyi melalui 10 taman nasionalnya, menawarkan pemandangan spektakuler, keanekaragaman hayati, dan aktivitas menarik seperti hiking, snorkeling, dan penjelajahan.


Gempa M4,9 Guncang Sukabumi Malam Ini, Gempa Dangkal Karena Aktivitas Sesar Dasar Laut

24 hari lalu

Ilustrasi gempa. shutterstock.com
Gempa M4,9 Guncang Sukabumi Malam Ini, Gempa Dangkal Karena Aktivitas Sesar Dasar Laut

BMKG mencatat gempa berkekuatan M 4,9 mengguncang wilayah Sukabumi dan sekitarnya pada pukul 21.12 WIB.


Gempa Guncang Sukabumi dari Sesar Aktif, Ini Data dan Penjelasan BMKG

31 hari lalu

Ilustrasi gempa. geo.tv
Gempa Guncang Sukabumi dari Sesar Aktif, Ini Data dan Penjelasan BMKG

Gempa di Sukabumi adalah gempa kedua yang bisa dirasakan guncangannya pagi ini.


Warga Sukabumi Diguncang Gempa Darat Pagi Ini: Seperti Tanah Anjlok

31 hari lalu

Pusat gempa Sukabumi. Dok.BMKG
Warga Sukabumi Diguncang Gempa Darat Pagi Ini: Seperti Tanah Anjlok

Gempa M4,5 mengguncang wilayah Sukabumi, Jawa Barat, pada Rabu pagi ini, 2 Oktober 2024.


Dituduh Sebagai Pencuri, Pedagang Keliling Babak Belur Dihakimi Massa

32 hari lalu

Jujun Junaedi , 54 tahun, warga Kampung Hegarmanah, Desa Ubrug, Kecamatan Warungkiara, Kabupaten Sukabumi, Jabar saat menunjukkan luka lebam di wajahnya akibat menjadi korban salah tangkap dan dihakimi warga di Kecamatan Cikembar pada Sabtu, 28 September 2024. ANTARA/Aditya Rohman
Dituduh Sebagai Pencuri, Pedagang Keliling Babak Belur Dihakimi Massa

Seorang pedagang babak belur dihakimi massa setelah dituduh sebagai pencuri. Tidak terima dengan perlakuan itu, pedagang tersebut melapor ke polisi.


10 Tempat Trekking di Sentul, dari Rute Pendek hingga Ekstrem

35 hari lalu

Trekking di Sentul. Foto: Canva
10 Tempat Trekking di Sentul, dari Rute Pendek hingga Ekstrem

Weekend saatnya melakukan aktivitas di alam yang bisa membuat pikiran jernih. Berikut 10 tempat trekking di Sentul yang bisa dicoba.