Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kilas Balik Asal-usul British Museum yang Dibuka Pertama pada 15 Januari 1759

image-gnews
British Museum. Wikipedia
British Museum. Wikipedia
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - British Museum berfokus sejarah manusia, seni, dan budaya di kawasan Bloomsbury London. British Museum resmi dibuka pada 15 Januari 1759. Berdasarkan situs web britishmuseum.org, museum ini memiliki koleksi permanen sebanyak delapan juta karya British Museum pun menjadi museum nasional publik pertama yang mencakup beragam bidang pengetahuan.

Asal-usul British Museum

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mula museum itu berdasarkan usulan naturalis Anglo-Irlandia dari Ulster yang tinggal di London, Sir Hans Sloane. Semasa hidupnya, Sloane mengumpulkan banyak koleksi. Ia tidak mau koleksinya rusak setelah kematiannya. Ia mewariskan kumpulan koleksinya kepada Raja George II. 

British Museum. Wikipedia

Mengutip dari Sir Hans Sloane and the British Museum, kala itu, koleksi Sloane terdiri atas sekitar 71.000 objek dari segala jenis, termasuk sekitar 40.000 buku cetak, 7.000 manuskrip, spesimen sejarah alam, cetakan dan gambar, barang antik dari Sudan, Mesir, Yunani, Roma, Amerika. Koleksi Sloane ini cenderung mencerminkan minat ilmiahnya.

Baca: Pergelaran Wayang di British Museum Diminati Publik Inggris

Pada 7 Juni 1753, Raja George II memberikan persetujuan kerajaannya terhadap Undang-Undang Parlemen yang mendirikan British Museum. Undang-Undang British Museum 1753 juga menambahkan dua perpustakaan lain dalam koleksi Sloane. Perpustakaan Cottonian disusun oleh Sir Robert Cotton dan Harleian Library, koleksi Earls of Oxford. Kedua koleksi tersebut bergabung pada 1757 oleh Perpustakaan Kerajaan Lama, sekarang menjadi manuskrip kerajaan. Berbeda dengan koleksi Sloane yang ilmiah, manuskrip Cotton dan Harley memperkenalkan unsur sastra dan barang antik.

British Museum menjadi museum nasional pertama. British Museum menjadi Museum Nasional dan perpustakaan, seperti dilansir dariThe World and Its People. Badan pengawas memutuskan rumah besar dari abad ke-17, Montagu House sebagai lokasi museum yang dibeli dari keluarga Montagu.

Mengutip The British Museum: A History, Buckingham House sempat ditolak untuk dibuat museum dengan alasan biaya dan lokasinya yang tidak sesuai. Setelah akuisisi Montagu House, galeri pameran pertama dan ruang baca bagi para sarjana di British Museum resmi dibuka pada 15 Januari 1759.

Saat ini, koleksi terbesar, yakni perpustakaan yang menempati sebagian besar ruangan di lantai dasar Montagu House. Sedangkan benda-benda sejarah alam menempati seluruh sisi di lantai dua gedung. 

Pada 1763, pengawas British Museum di bawah pengaruh Peter Collinson dan William Watson mempekerjakan mantan murid Carl Linnaeus, Daniel Solander untuk klasifikasi ulang koleksi sejarah alam menurut sistem Linnaean atau rumusan ilmuwan Carolus Linnaeus.

British Museum menjadi pusat pembelajaran yang bisa diakses oleh seluruh sejarawan alam Eropa. Pada 1823, Raja George IV memberikan Perpustakaan Raja yang dikumpulkan oleh George III dan Parlemen juga memberikan hak atas salinan setiap buku yang diterbitkan di negara tersebut. 

Selama beberapa tahun setelah pendirian, British Museum menerima beberapa hadiah, termasuk Thomason Collection of Civil War Tracts dan perpustakaan David Garrick yang berisi 1.000 naskah drama. 

Baca: British Museum Destinasi Wisata Terpopuler di Inggris

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


5 Destinasi Menarik Malaga Kota Tercerah di Spanyol

18 menit lalu

Pantai La Malagueta, Malaga, Spanyol. Unsplash.com/Joey Casey
5 Destinasi Menarik Malaga Kota Tercerah di Spanyol

Malaga, pesisir Costa del Sol, memikat dengan matahari, seni, sejarah, dan kemewahan modern yang memikat.


BPOM Pastikan Vaksin AstraZeneca Sudah Tidak Beredar di Indonesia

5 jam lalu

Vaksin AstraZeneca menjadi satu di antara vaksin yang digunakan banyak negara termasuk Indonesia dalam melawan pandemi virus corona. Sarah Gilbert juga melepas hak paten dalam proses produksi vaksin tersebut, sehingga harga vaksin bisa lebih murah. Sarah dan sejumlah ilmuwan yang terlibat dalam pembuatan vaksin telah dianugrahi gelar kebangsawanan oleh Ratu Elizabeth II tahun ini. REUTERS
BPOM Pastikan Vaksin AstraZeneca Sudah Tidak Beredar di Indonesia

Koordinator Humas Badan Pengawas Makanan dan Obat (BPOM) Eka Rosmalasari angkat bicara soal penarikan vaksin AstraZeneca secara global.


11 Makanan Khas Inggris yang Paling Populer, Wajib Dicoba

22 jam lalu

Setiap negara memiliki makanan khas, termasuk Inggris. Berikut terdapat 11 makanan khas Inggris yang paling populer untuk referensi Anda. Foto: Canva
11 Makanan Khas Inggris yang Paling Populer, Wajib Dicoba

Setiap negara memiliki makanan khas, termasuk Inggris. Berikut terdapat 11 makanan khas Inggris yang paling populer untuk referensi Anda.


Profil Sirkuit Silverstone Inggris, Tempat Balap Formula 1 Pertama Diselenggarakan

1 hari lalu

 AMR24 diboyong Aston Martin Aramco F1 Team ke sirkuit Silverstone, 12 Februari 2024. (Foto: Aston Martin)
Profil Sirkuit Silverstone Inggris, Tempat Balap Formula 1 Pertama Diselenggarakan

Silverstone adalah salah satu sirkuit paling ikonik di dunia balap Formula 1.


Kisah Royal Enfield Sebelum Memproduksi Motor di India

2 hari lalu

Royal Enfield Classic 500 Pegasus Limited Edition. (Royal Enfield)
Kisah Royal Enfield Sebelum Memproduksi Motor di India

Sebelum membuat motor, Royal Enfield memproduksi sejumlah produk di bawah tanah


Ditangkap di Australia, Mantan Pilot Marinir AS Akui Bekerja dengan Peretas Cina

3 hari lalu

Mantan pilot Korps Marinir A.S. Daniel Duggan, yang menghadapi ekstradisi ke Amerika Serikat karena diduga melanggar undang-undang pengendalian senjata A.S. setelah ia melatih pilot Tiongkok, berpose untuk difoto dalam gambar selebaran tak bertanggal ini.  Warwick Ponder/Handout melalui REUTERS
Ditangkap di Australia, Mantan Pilot Marinir AS Akui Bekerja dengan Peretas Cina

Mantan pilot Marinir AS yang menentang ekstradisi dari Australia, tanpa sadar bekerja dengan seorang peretas Tiongkok, kata pengacaranya.


Ajang Balap Formula 1 Pertama Diadakan 74 Tahun Lalu, Siapa Juaranya?

3 hari lalu

Mobil Formula 1 Mercedes Benz W196 ini sudah menggunakan mesin fuel-injected, chasis yang sangat ringan, dan rem inboard mounted, yang merupakan inovasi pada tahun 1950-an. wot.motortrend.com
Ajang Balap Formula 1 Pertama Diadakan 74 Tahun Lalu, Siapa Juaranya?

Formula 1 pertama di Sirkuit Silverstone, Inggris dimenangkan oleh Guiseppe Farina, berikut profilnya


9 Museum Penerbangan Internasional yang Menarik untuk Dikunjungi

3 hari lalu

Canada Aviation and Space Museum, Ottawa, Canada. Unsplash.com/Cyprien Da Silva
9 Museum Penerbangan Internasional yang Menarik untuk Dikunjungi

Terdapat sembilan museum penerbangan internasional yang menawarkan pengalaman yang unik dan menarik bagi pengunjung dari seluruh dunia.


Wisata Belanja di Macau Temukan Barang Antik hingga Makanan Khas Portugis

4 hari lalu

Suasana salah satu tempat wisata di Macau (Pixabay)
Wisata Belanja di Macau Temukan Barang Antik hingga Makanan Khas Portugis

Tidak hanya dikenal dengan situs bersejarah, pilihan restoran yang menggugah selera, Macau juga surganya untuk pecinta belanja


Menilik Isi Musee d'Orsay, Museum Ikonik di Paris

5 hari lalu

Musee d'Orsay, Paris, Prancis. Unsplash.com/Tim Wildsmith
Menilik Isi Musee d'Orsay, Museum Ikonik di Paris

Musee d'Orsay dulunya bangunan stasiun kereta api, kini menampung beragam isi koleksi seni