30 Ikon Kuliner Indonesia Diboyong Ke Jerman

Reporter

Senin, 25 Februari 2013 19:27 WIB

Rendang Pariaman. TEMPO/Febrianti

TEMPO.CO, Jakarta- Setelah dikenal masyarakat dunia lewat keindahan alam maupun keberagaman seni budayanya, pemerintah berupaya membuka pintu lain untuk mempromosikan Indonesia, yakni lewat makanan. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif telah menunjuk 30 makanan dan minuman sebagai ikon kuliner Indonesia.

Salah satu langkah promosi adalah memboyong ikon kuliner tersebut dalam pembukaan pameran pariwisata akbar Internationale Tourismus-Bnörse (ITB) atau Bursa Pariwisata Internasional di Berlin, Jerman, 5 Maret 2013 mendatang.

“Indonesia yang menjadi negara official partner ITB bertanggung jawab terhadap penyajian makanan di acara tersebut,” ujar Achyaruddin, Direktur Pengembangan Wisata Minat Khusus, Konvensi, Insentif dan Even ketika ditemui di sela acara Patali Day di Hotel Dharmawangsa, Sabtu, 23 Februari 2013 lalu.

Vindex Tengker, Executive Chief Dharmawangsa Jakarta akan memimpin persiapan makanan tersebut bersama empat juru masak dari Indonesia dan 22 chef Jerman. “Kami akan membuat makanan untuk 4.500 orang,” ujar pria yang juga mantan juri acara reality show Masterchef Indonesia ini.

Sepuluh dari 30 ikon kuliner tersebut akan disajikan di ajang ITB, beberapa di antaranya adalah Soto Ayam Lamongan, Sate Ayam Madura, Tumpeng, Rendang Padang, Nagasari, Klapertaart, hingga kue lumpur. Sebagian bahan baku dibeli langsung di Jerman, sementara sebagian bumbu harus diterbangkan dari Indonesia. "Kami membawa bumbu sekitar 500 kilogram," ujarnya.

Vindex menyebutkan timnya menggunakan resep asli Indonesia, dengan sedikit penyesuaian. "Tingkat kepedasan sedikit dikurangi karena takutnya perut orang luar tidak bisa menerima,” ujar Vindex yang juga merupakan panelis penentu makanan yang dimasukkan dalam daftar 30 ikon kuliner Indonesia ini menambahkan.

Vindex optimis ikon kuliner Indonesia akan diterima oleh masyarakat dunia, terutama karena salah satu pertimbangan dalam proses seleksinya adalah harus mudah diterima selera orang asing. Ke depannya, ikon kuliner ini diharapkan mampu membuka jalan bagi dunia luar untuk merasakan kuliner khas Indonesia lainnya. “Yang dibawa ke Jerman baru ‘teaser’ saja,” ujarnya.

Setelah acara ITB ini, Kementerian juga berencana untuk memperluas promosi 30 ikon kuliner ini, yaitu dengan menghimbau duta besar di negara sahabat untuk menghidangkan sajian ini setiap jamuan resmi. Pemerintah juga berencana untuk mengadakan pelatihan memasak kuliner Indonesia ini pada chef di luar negeri.

RATNANING ASIH

Berita Terpopuler:

Selain Anas, KPK Mulai Bidik Nama Lain

Soal Kredit Bank Jabar, Aher: Gua Bisa Lawan

Kenapa Aher Tak Terpengaruh Kasus PKS dan BJB?

Begini Persiapan Rieke Jika Masuk Putaran II

Kepailitan Batavia Air Dinilai Mencurigakan

Berita terkait

Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

7 hari lalu

Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

Selain terkenal destinasi wisatanya, Semarang memiliki ikon oleh-oleh khas seperti wingko dan lumpia. Apa lagi?

Baca Selengkapnya

10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

8 hari lalu

10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.

Baca Selengkapnya

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

9 hari lalu

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

Di akhir pekan dan di hari libur panjang dapat menyembelih 40-50 ekor kambing sehari dengan omzet sekitar Rp35-50 juta per bulan.

Baca Selengkapnya

Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

10 hari lalu

Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

Cirebon memiliki sejumlah kuliner yang bersejarah dan memiliki cita rasa yang lezat.

Baca Selengkapnya

Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

13 hari lalu

Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

Gurame nyat nyat adalah kuliner primadona yang banyak diminati wisatawan domestik dan manca negara saat berkunjung ke Bangli, Bali. Ini resepnya.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

14 hari lalu

5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

Kota-kota di India ini bisa menjadi inspirasi destinasi para pecinta kuliner mencicipi hidangan khas Idul Fitri

Baca Selengkapnya

Tren Wisata Kuliner Jadi Momentum Gerakkan Penggunaan Bahan Pangan Lokal

22 hari lalu

Tren Wisata Kuliner Jadi Momentum Gerakkan Penggunaan Bahan Pangan Lokal

Banyak bahan baku pangan lokal yang bisa digunakan sebagai subtitusi bahan impor untuk membuat produk kuliner sejenis, seperti mi.

Baca Selengkapnya

Konten Kuliner Bermunculan saat Ramadan, Ini Komentar MUI

24 hari lalu

Konten Kuliner Bermunculan saat Ramadan, Ini Komentar MUI

Bolehkah mengunggah konten atau foto-foto makananan dan kuliner saat orang tengah berpuasa Ramadan? SImak penjelasan berikut.

Baca Selengkapnya

Mengulik Keragaman Kuliner Khas Jawa Timur, Banjarmasin, hingga Lombok

27 hari lalu

Mengulik Keragaman Kuliner Khas Jawa Timur, Banjarmasin, hingga Lombok

Ada tiga episode web series dalam format dokumenter membahas tentang filosofi, cara hingga tips memasak kuliner setiap daerah

Baca Selengkapnya

5 Kreasi Resep Pisang Ijo untuk Berbuka Puasa yang Enak

28 hari lalu

5 Kreasi Resep Pisang Ijo untuk Berbuka Puasa yang Enak

Bahan makanan pisang ijo bisa dikreasikan menjadi beragam jenis hidangan menarik. Berikut 5 kreasi resep pisang ijo yang bisa Anda recook.

Baca Selengkapnya