Jaladara, Sensasi Wisata Kereta Kuno  

Reporter

Editor

Rabu, 15 Agustus 2012 11:37 WIB

Sepur Kluthuk Jaladara. Foto: facebook.com

TEMPO.CO, Surakarta – Agen wisata di Surakarta mulai bersiap menyambut libur Lebaran. Perantau yang pulang kampung ke Surakarta dan sekitarnya menjadi target pasar utama. Paket wisata ini mengandalkan kereta kuno Jaladara yang sudah menjadi ikon wisata di Surakarta.

Menurut salah seorang agen penjual tiket Jaladara, Patrick Orlando, dia sudah mulai menawarkan paket perjalanan Jaladara pada 25 Agustus 2012. “Saya akan menjual tiket secara retail,” katanya, Selasa, 7 Agustus 2012.

Dengan tiket Rp 150 ribu, penumpang akan naik Jaladara dari Stasiun Purwosari, kemudian berhenti di Loji Gandrung, Museum Radya Pustaka, Kampung Batik Kauman, dan berakhir di Gladag. Tersedia 80 kursi penumpang.

Tak sekadar naik kereta kuno, penumpang akan dihibur dengan tarian Reog, musik tradisional siter, minuman jamu gendong, dan suguhan makanan tradisional khas Solo, termasuk mendapat souvenir dan pin Jaladara.

Tahun lalu, perjalanan Jaladara saat libur Lebaran menjadi salah satu favorit masyarakat. “Bahkan, kalau peminatnya melebihi kapasitas, nanti bisa dijalankan dua kali,” katanya.

Direktur Sinergi Event, Daryono juga berniat membuat paket wisata dengan memanfaatkan Jaladara. Dia akan mengkombinasikan paket naik Jaladara dengan menyaksikan Sendratari Ramayana dan acara Bakdan ing Balekambang.

“Saya akan membuat paket Special Solo City Tour pada 22-23 Agustus,” ujarnya.

Dengan paket senilai Rp 150 ribu per orang tersebut, wisatawan bisa naik Jaladara pada 22 Agustus 2012 dan voucher senilai Rp 50 ribu untuk menonton Sendratari Ramayana pada 23 Agustus 2012 di Taman Balekambang. Juga termasuk mendapat fasilitas bebas masuk untuk menikmati beragam acara yang ditampilkan di Bakdan ing Balekambang.

Kereta kuno Jaladara akan berhenti di Loji Gandrung, Museum Danar Hadi, Kampung Batik Laweyan, Pusat Grosir Solo, dan Stasiun Kota.

UKKY PRIMARTANTYO



Berita Populer:
5 Restoran Terbaik di Hong Kong
10 Kota Olimpiade yang Asyik buat Berlibur
Kisah Desa Bertiang Bendera Tertinggi Sedunia
5 Tempat Belanja Terbaik di Toronto
Ada Pelangi di Kebun Kentang Dieng
7 Benda yang Mesti Dibawa Saat Liburan

Berita terkait

ASITA Gelar Munas di Batam, Diharapkan Berikan Inovasi Baru Pariwisata

3 jam lalu

ASITA Gelar Munas di Batam, Diharapkan Berikan Inovasi Baru Pariwisata

Munas ASITA yang ke-13 ini dapat melahirkan terobosan-terobosan baru dalam memajukan industri pariwisata di Indonesia

Baca Selengkapnya

Riset: Sektor Pariwisata Global Berkembang Pesat Meski Nilai Tukar Uang Fluktuatif

9 jam lalu

Riset: Sektor Pariwisata Global Berkembang Pesat Meski Nilai Tukar Uang Fluktuatif

Mastercard Economics Institute mendalami sejumlah industri pariwisata di 74 negara.

Baca Selengkapnya

Banjir Sumbar Berdampak ke Pariwisata, Sandiaga Uno: Keselamatan yang Paling Utama

3 hari lalu

Banjir Sumbar Berdampak ke Pariwisata, Sandiaga Uno: Keselamatan yang Paling Utama

Sandiaga Uno menyebut banjir Sumbar turut berdampak ke sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

Baca Selengkapnya

Masa Jabatan Hampir Berakhir, Apa Rencana Sandiaga Uno Selanjutnya?

3 hari lalu

Masa Jabatan Hampir Berakhir, Apa Rencana Sandiaga Uno Selanjutnya?

Masa jabatan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno tersisa lima bulan lagi. Ini rencana dia.

Baca Selengkapnya

Jepang Perkenalkan Pemesanan Online untuk Mendaki Gunung Fuji

3 hari lalu

Jepang Perkenalkan Pemesanan Online untuk Mendaki Gunung Fuji

Sistem pemesanan online untuk jalur paling populer Gunung Fuji diumumkan pada Senin 13 Mei 2024 oleh otoritas Jepang

Baca Selengkapnya

Pertama Digelar, Natuna Geopark Marathon 2024 Diikuti 840 Peserta dari Dalam dan Luar Negeri

4 hari lalu

Pertama Digelar, Natuna Geopark Marathon 2024 Diikuti 840 Peserta dari Dalam dan Luar Negeri

Natuna yang masuk dalam daftar Geopark Nasional akan memfokuskan diri dalam kegiatan-kegiatan sport tourism.

Baca Selengkapnya

Bupati Natuna Akui Harga Tiket ke Natuna Mahal, Promosi Pariwisata Harus Digencarkan

4 hari lalu

Bupati Natuna Akui Harga Tiket ke Natuna Mahal, Promosi Pariwisata Harus Digencarkan

Event olahraga lari yang diadakan pertama kali di Natuna, Natuna Geopark Marathon 2024, akan membantu meningkatkan pariwisata.

Baca Selengkapnya

Dongkrak Ekonomi dan Pariwisata, SPMT Layani Kapal Pesiar Sandar di Pelabuhannya

5 hari lalu

Dongkrak Ekonomi dan Pariwisata, SPMT Layani Kapal Pesiar Sandar di Pelabuhannya

PT Pelabuhan Indonesia (Persero) membeberkan bagaimana ramainya kapal pesiar yang bersandar di pelabuhan yang dikelolanya belakangan ini.

Baca Selengkapnya

11 Orang Tewas dalam Kecelakaan Bus Pariwisata Terguling di Subang, Kemenhub: Bus Tidak Punya Izin Angkutan

5 hari lalu

11 Orang Tewas dalam Kecelakaan Bus Pariwisata Terguling di Subang, Kemenhub: Bus Tidak Punya Izin Angkutan

Kemenhub angkat bicara soal kecelakaan bus pariwisata di Jalan Raya Kampung Palasari, Desa Palasari, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Sri Lanka Bebas Visa Hingga Akhir Mei 2024 Ini 8 Destinasi Menarik yang Harus Dikunjungi

6 hari lalu

Sri Lanka Bebas Visa Hingga Akhir Mei 2024 Ini 8 Destinasi Menarik yang Harus Dikunjungi

Jelajahi keajaiban Sri Lanka dari Sigiriya, Anuradhapura, Kandy, Ella, Galle, Mirissa, Nuwara Eliya, Yala

Baca Selengkapnya