Traveling ke Spanyol Jelajahi Zahara de la Sierra Kota Tiga Tingkat yang Unik

Reporter

Tempo.co

Editor

Yunia Pratiwi

Selasa, 2 April 2024 19:29 WIB

Zahara de la Sierra, Spanyol. Unsplash.com/David Vives

TEMPO.CO, Jakarta - Zahara de la Sierra salah satu destinasi wisata yang belum ramai di Spanyol. Desa di puncak bukit ini berlokasi di kawasan Cadiz, Andalucia, berdekatan dengan Seville dan Ronda. Banyak yang menganggap sebagai salah satu tempat paling menarik di provinsi tersebut karena terlihat berwarna putih.

Menurut Timon van Basten, pendiri Travel Spain 24, Zahara de la Sierra memiliki pemandangan yang menakjubkan dan jalanan berliku tanpa keramaian. Wisatawan yang mengunjungi desa itu dapat beristirahat dan bersantai sambil menikmati pemandangan rumah-rumah putih, kastil-kastil kecil, kebun zaitun, hiking dan alun-alun desa.

Kota tiga tingkat

Nama Zahara mungkin berasal dari kata Arab untuk gurun, Sahra (seperti dalam bahasa Sahara). Ini menggambarkan daerah sekitar Zahara, sebelum embalse dibangun sekitar tahun 1995. Kota ini dibangun dalam tiga tingkat di atas bulit yang menghadap ke embalse.

Tingkat yang lebih rendah, terlihat seperti kota modern. Jika dari kejauhan, tampak menyatu dengan keseluruhan lanskap rumah-rumah putih yang berada di atas bukit curam. Di sebelah kanan akan melihat sebuah kastil kecil di atas gundukan tanah. Ada tempat parkir mobil kecil di sini. Ini adalah mirador modern dan memberikan pemandangan indah ke arah embalse dan ke kota abad pertengahan.

Menaiki jalan yang curam akan membawa wisatawan ke kota abad pertengahan. Sebagian besat kawasan ini dibangun setelah penaklukan kembali Zahara oleh Rodrigo Ponce de León, Adipati Cadiz pada tahun 1483. Tingkat tengah ini adalah labirin jalan yang curam dan sempit serta alun-alun kecil, Plaza Mayor.

Advertising
Advertising

Setelah melalui tingkat abad pertengahan, wisatawan akan melewati gerbang sempit, Puerta de la Villa, di tembok kota di puncak punggung bukit. Ada sedikit tempat parkir di sini dan mirador lain dengan pemandangan yang indah.

Di seberang tempat parkir, hanya beberapa langkah mengarah ke tingkat ketiga kota. Tingkat ini sisa-sisa kastil Moor abad ke-13 dan pemukiman yang terletak di dalam temboknya dan menempel di tembok luar. Penjaganya, tepat di puncak, telah dipulihkan dan terbuka untuk umum. Kalau mau naik tangga interior sampai rooftop ambil obor, penerangannya tidak ada. Dari kastil, wisatawan dapat melihat ke bawah ke tingkat abad pertengahan Zahara de la Sierra.

Waktu terbaik mengunjungi Zahara de la Sierra

Zahara de la Sierra dapat diakses melalui Bandara Jerez de La Frontera di Jerez de la Frontera dan Seville. Menurut TUI, waktu terbaik untuk berwisata ke kawasan ini adalah antara bulan Juni dan September, dengan Agustus menjadi bulan terpanas. Rata-rata suhu harian maksimum pada bulan tersebut adalah 31 derajat celcius sedangkan rata-rata terendah adalah 23 derajat celcius.

Ada banyak bar dan restoran di Zahara untuk mencoba beberapa makanan lokal yang mencakup daging rusa dan babi hutan. Selain itu, wisatawan juga dapat menikmati masakah Arab, pilihan kue-kue Maroko serta teh di El Cortijo de Zahara de la Sierra.

Salah satu tempat paling indah untuk bersantai adalah Plaza Mayor, titik fokus desa. Di tengahnya terdapat air mancur yang dibangun dari bak air yang digunakan penduduk desa untuk mengambil air di masa lalu. Di malam hari, tempat ini diterangi oleh lampu jalan.

Di sekitar alun-alun terdapat Gereja Santa Maria de la Meza, balai kota, kantor pariwisata, dan toko suvenir. Ada juga mirador lain, yang memiliki pemandangan indah ke arah waduk dan ke seberang lembah. Beberapa akomodasi di dalam an sekitar desa, termasuk Hotel Tugasa Arco de la Villa, La Jarana Suites dan El Detalle.

EXPRESS UK | VISIT ANDALUCIA

Pilihan editor: Destinasi Solo Traveling Terbaik di Spanyol untuk Menikmati Arsitektur Indah

Berita terkait

Kasus Covid-19 Meningkat, Sandiaga Uno tak Larang Wisatawan Singapura Masuk Indonesia

12 jam lalu

Kasus Covid-19 Meningkat, Sandiaga Uno tak Larang Wisatawan Singapura Masuk Indonesia

Sandiaga Uno menegaskan, tidak ada larangan warga Singapura untuk berwisata ke tanah air meskipun terjadi lonjakan covid-19 di negeri jiran tersebut

Baca Selengkapnya

Menilik Pemandangan Danau Superior dengan Kereta Api Duluth Zephyr

2 hari lalu

Menilik Pemandangan Danau Superior dengan Kereta Api Duluth Zephyr

Selama perjalanan kereta api 75 menit wisatawan akan dimanjakan pemandangan kota dan Danau Superior

Baca Selengkapnya

8 Destinasi Wisata Ikonik yang Bergulat dengan Dampak Buruk Overtourism

3 hari lalu

8 Destinasi Wisata Ikonik yang Bergulat dengan Dampak Buruk Overtourism

Destinasi wisata populer di dunia mengalami overtourism dalam beberapa tahun terakhir.

Baca Selengkapnya

3 Destinasi Terbaik di Eropa untuk Berburu Aurora Borealis

3 hari lalu

3 Destinasi Terbaik di Eropa untuk Berburu Aurora Borealis

Sepanjang tahun 2024, peluang melihat aurora borealis akan semakin meningkat di beberapa destinasi tertentu

Baca Selengkapnya

Hindari Kerumunan Wisatawan Ini Waktu Terbaik Mengunjungi Malaga

4 hari lalu

Hindari Kerumunan Wisatawan Ini Waktu Terbaik Mengunjungi Malaga

Waktu terbaik untuk menjelajahi Malaga adalah musim semi dan musim gugur, untuk hindari kerumunan musim panas.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Menarik Malaga Kota Tercerah di Spanyol

4 hari lalu

5 Destinasi Menarik Malaga Kota Tercerah di Spanyol

Malaga, pesisir Costa del Sol, memikat dengan matahari, seni, sejarah, dan kemewahan modern yang memikat.

Baca Selengkapnya

Peledakan Tambang Emas Bikin Panik Wisatawan di Banyuwangi, Ini Tanggapan PT BSI

4 hari lalu

Peledakan Tambang Emas Bikin Panik Wisatawan di Banyuwangi, Ini Tanggapan PT BSI

Aktivitas peledakan tambang emas itu sempat membuat wisatawan Pantai Pulau Merah berhamburan karena mengira ada gempa.

Baca Selengkapnya

Kota di Spanyol Ini Terapkan Jam Berkunjung Wisatawan untuk Atasi Overtourism

4 hari lalu

Kota di Spanyol Ini Terapkan Jam Berkunjung Wisatawan untuk Atasi Overtourism

Penduduk pulau kecil di Spanyol itu mengatakan bahwa wisatawan berani masuk rumah dan naik ke balkon, bahkan mencuri barang.

Baca Selengkapnya

Healing di Tepian Sungai Selangis, Aroma Bunga Kopi Menyelinap ke Dalam Tenda di Dusun Camp

5 hari lalu

Healing di Tepian Sungai Selangis, Aroma Bunga Kopi Menyelinap ke Dalam Tenda di Dusun Camp

Menikmati sensasi aroma kopi menyeruak ke dalam cabin serta tenda-tenda kemping yang ada di Riversides Dusun Camp

Baca Selengkapnya

Dikira Gempa, Peledakan di Tambang Emas Tumpang Pitu Bikin Panik Wisatawan Pulau Merah Banyuwangi

5 hari lalu

Dikira Gempa, Peledakan di Tambang Emas Tumpang Pitu Bikin Panik Wisatawan Pulau Merah Banyuwangi

Terlihat kepulan asap kecokelatan dari kejauhan yang berasal dari lokasi peledakan tambang emas.

Baca Selengkapnya