Sejarah Gultik Blok M, Tempat Kencan Ganjar Pranowo dan Istri

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Minggu, 12 November 2023 13:23 WIB

Gulai tikungan merupakan masakan gulai yang berada di seputaran Blok M, dan digemari semua kalangan. Foto: @gultik_elpocoffee

TEMPO.CO, Jakarta - Generasi 90-an Jakarta tidak asing lagi dengan gultik alias gulai tikungan. Kuliner satu ini bisa ditemukan di sepanjang tikungan Bulungan Blok M, di Jalan Mahakam, dekat dengan bundaran SMA 6, GOR Bulungan, dan Blok M Plaza. Kawasan ini dulu merupakan tempat nongkrong kawula muda yang mencari makanan enak dan murah meriah.

Kuliner Jakarta ini rupanya menjadi salah satu makanan favorit calon presiden Ganjar Pranowo dan istri, Siti Atiqoh Supriyanti. Pasangan ini bernostalgia makan gultik di kawasan Blok M dan mengunggah foto-foto dan video di Instagram pada Sabtu, 11 November 2023. Selain makan gultik yang legendaris, mereka juga terlihat berinteraksi dengan warga yang berada di kawasan itu.

Di keterangan salah satu unggahan, dia mengatakan bahwa ini merupakan kencan ke sekian dengan istri di gultik. “Gultik Blok M, kuliner penuh kenangan yang selalu jadi favorit menghabiskan malam bersama kesayangan,” tulis Ganjar di keterangan.

Mencicipi gultik di Bulungan, Blok M. Tempo/Arimbimhp.

Asal mula gultik Blok M

Menurut Portal Informasi Indonesia, nama gultik sesuai dengan lokasi para pedagangnya yang berada di tikungan. Meski ada di Jakarta, rata-rata pedagangnya berasal dari Sukoharjo, Jawa Tengah.

Advertising
Advertising

Pedagang gulai di sini awalnya berjualan di Bulungan, sebelum pindah ke Mahakam. Mereka mulai berjualan akhir 1980-an dan mulai ramai di awal 1990-an. Bahkan, beberapa pedagang adalah generasi kedua yang meneruskan usaha orang tuanya.

Istilah gultik mulai populer di tahun 1997. Para pedagangnya berjualan dengan gerobak pikul yang dinaungi dengan payung warna-warni. Di sepanjang trotoar mereka memasang kursi dan meja kecil untuk pelanggan yang ingin makan di tempat.

Gulai ini tampak sederhana, berisi beberapa potong daging sapi dan tetelan dengan kuah santan yang encer. Cita rasa gultik mirip dengan gulai khas Solo yang berkuah encer dengan bumbu rempah-rempah seperti jahe, lengkuas, kunyit, cengkih, kemiri, jintan, pala, dan bawang merah bawang putih.

Gulai ini biasanya disajikan dalam satu piring dicampur dengan nasi. Bisa dinikmati dengan tambahan sate jeroan dan kerupuk. Porsinya kecil, cukup untuk orang yang tidak terlalu lapar. Tapi jika perut sedang kosong, mungkin perlu tambah beberapa porsi sampai terasa kenyang.

Deretan pedagang gultik ini umumnya mulai buka pukul 17.00 hingga pukul 01.00. Banyak yang menikmatinya sebagai menu makan malam yang tidak terlalu mengenyangkan. Harga satu porsi gultik rata-rata Rp12.000, tergantung pedagangnya.

Pilihan Editor: 5 Lokasi Kuliner Malam di Jakarta Buat Para Pecinta Kuliner

Berita terkait

Tanggapan Jokowi dan Ganjar soal Fenomena Kotak Kosong di Pilkada 2024

21 jam lalu

Tanggapan Jokowi dan Ganjar soal Fenomena Kotak Kosong di Pilkada 2024

Menurut Jokowi, kotak kosong adalah bagian dari demokrasi di masyarakat. Sementara Ganjar berpendapat begini.

Baca Selengkapnya

Ganjar Pranowo Ingatkan Calon Tunggal Jangan Anggap Enteng Kotak Kosong

1 hari lalu

Ganjar Pranowo Ingatkan Calon Tunggal Jangan Anggap Enteng Kotak Kosong

Menurut Ganjar Pranowo, pemilih bisa melawan dengan memilih kotak kosong seperti di Pilkada Makassar pada 2018 lalu.

Baca Selengkapnya

Ganjar Beri Masukan Ini untuk Andika Perkasa-Hendrar Prihadi yang Maju di Pilkada Jateng

2 hari lalu

Ganjar Beri Masukan Ini untuk Andika Perkasa-Hendrar Prihadi yang Maju di Pilkada Jateng

Ganjar Pranowo berkomitmen akan memenangkan Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi di Pilkada Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Ganjar Pranowo Bantu Pemenangan Andika-Hendrar di Pilkada Jawa Tengah

3 hari lalu

Ganjar Pranowo Bantu Pemenangan Andika-Hendrar di Pilkada Jawa Tengah

Ganjar Pranowo berkomitmen akan memenangkan Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi di Pilkada Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Puan dan Ganjar Harap Tidak Ada Intervensi saat Pilkada 2024

3 hari lalu

Puan dan Ganjar Harap Tidak Ada Intervensi saat Pilkada 2024

Ketua DPP PDIP Puan Maharani berharap pelaksanaan Pilkada 2024 bebas dari intervensi. Masyarakat harus diberi ruang tentukan pimpinannya di daerah.

Baca Selengkapnya

5 Alasan Wajib Mengunjungi Pasar Malam di Bangkok

4 hari lalu

5 Alasan Wajib Mengunjungi Pasar Malam di Bangkok

Pasar malam menjadi bagian penting kota Bangkok, tempat di mana warga dan wisatawan dapat makan, berbelanja, dan menyelami budaya lokal

Baca Selengkapnya

7 Kuliner Populer yang Digemari Gen Z

6 hari lalu

7 Kuliner Populer yang Digemari Gen Z

Dari manis hingga pedas, Gen Z paling gemar mengonsumsi ini.

Baca Selengkapnya

Dari Mana Modal Kaesang hingga Mampu ke AS dengan Menggunakan Jet Pribadi?

10 hari lalu

Dari Mana Modal Kaesang hingga Mampu ke AS dengan Menggunakan Jet Pribadi?

Nama Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep masih menjadi sorotan masyarakat.

Baca Selengkapnya

Di Sela Acara Bocor Alus Tempo di UGM, Mahasiswa Bentangkan Spanduk Pratikno Dilarang Masuk

12 hari lalu

Di Sela Acara Bocor Alus Tempo di UGM, Mahasiswa Bentangkan Spanduk Pratikno Dilarang Masuk

Mahasiswa UGM membentangkan spanduk bertuliskan Pratikno Dilarang Masuk di sela acara Bocor Alus Politik Goes to Campus.

Baca Selengkapnya

Bocor Alus Politik Tempo di UGM, Ganjar Pranowo : PDIP Seharusnya Pecat Jokowi

12 hari lalu

Bocor Alus Politik Tempo di UGM, Ganjar Pranowo : PDIP Seharusnya Pecat Jokowi

Ganjar Pranowo mengaku paling getol mendorong PDIP segera mengeluarkan pemecatan resmi kepada Jokowi.

Baca Selengkapnya