Wisatawan Indonesia Bisa Traveling ke Empat Negara Eropa Ini Tanpa Visa

Reporter

magang_merdeka

Editor

Mila Novita

Jumat, 3 November 2023 16:30 WIB

Sejumlah balon udara panas terbang di langit Cappadocia, Turki, pada 10 Juli 2022. Untuk menikmati keindahan di kawasan ini, wisatawan rela naik balon udara sejak dinihari. (Xinhua/Mustafa Kaya)

TEMPO.CO, Jakarta - Banyak negara di Eropa yang menjadi destinasi wisata dunia karena alam dan budayanya yang memesona. Bagi warga Indonesia, untuk berlibur ke sebagian besar negara di Eropa perlu visa, izin masuk dan tinggal dalam waktu tertentu di negara lain.

Namun, empat negara negara di Eropa ini memberlakukan bebas visa bagi wisatawan Indonesia. Artinya, untuk menuju ke negara tersebut, wisatawan cukup menggunakan paspor.

Inilah empat negara di Eropa yang memberlakukan bebas visa bagi turis dari Indonesia.

1. Belarusia

Belarusia merupakan negara yang dulu dikenal sebagai Rusia Putih ini berada di wilayah Eropa Timur. Negara ini memperbolehkan wisatawan Indonesia untuk bisa berlibur selama 30 hari tanpa visa. Namun ada beberapa persyaratan untuk bisa mengunjungi negara tersebut, yakni harus datang dan pulang dari Bandara Internasional Minsk, dan tidak terbang dari atau ke Rusia, serta diwajibkan untuk memiliki tiket pulang dalam waktu 30 hari dan asuransi senilai 10.000 euro atau senilai Rp 168,3 juta

Advertising
Advertising

Belarusia memiliki banyak destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi wisatawan, di antaranya Taman Nasional Belovezhskaya Pushcha, Danau Braslav, Mir Castle yang menjadi Warisan Dunia UNESCO, Brest Fortress yang menjadi tempat perlindungan warga di era perang.

2. Serbia

Serbia dianugerahi pemandangan alam yang mempesona dan arsitektur bangunan yang istimewa. Wisatawan Indonesia bisa ke negara itu selama 30 hari tanpa visa.

Banyak destinasi wisata yang bisa dikunjungi di negara ini, di antaranya Temple Saint Sava, Belgrade Fortress dan Kalemegdan Park, benteng yang dibangun pada abad ke-15, Sungai Drina di dekat Gunung Tara dengan rumah di atas batu, dan Desa Drvengrad yang unik.

3. Turki

Turki menjadi salah satu negara Eropa yang banyak jadi tujuan liburan turis Indonesia. Negara yang berada di dua benua, Asia dan Eropa, ini memberlakukan bebas visa bagi wisatawan Indonesia selama 30 hari.

Beberapa wisata di Turki yang menarik dikunjungi antara lain Pamukkale, Istanbul dengan Hagia Sophia dan Masjid Biru, Cappadocia yang terkenal dengan balon udara.

4. Azerbaijan

Seperti Turki, Azerbaijan terletak di dua benua, yakni Asia barat dan Eropa. Untuk berlibur ke Azerbaijan, wisatawan Indonesia hanya perlu membuat visa-on-arrival (VOA) dengan masa tinggal selama 30 hari.

Negara ini pun menarik dikunjungi karena memiliki warisan budaya yang memukau, misalnya Kota Tua Baku. Beberapa destinasi wisata yang dapat menjadi tujuan saat ke negara ini yakni Taman Nasional Absheron, Gunung Garasu, Icheri Sheher yang sudah jadi situs warisan dunia UNESCO.

LAYYIN AQILA

Pilihan Editor: 5 Destinasi Wisata Unggulan Belarus Negara Asal Tsimanouskaya, Ada Tempat Bison

Berita terkait

Divonis 8 Tahun Penjara, Sutradara Mohammad Rasoulof Kabur dari Iran

7 jam lalu

Divonis 8 Tahun Penjara, Sutradara Mohammad Rasoulof Kabur dari Iran

Sutradara film Iran Mohammad Rasoulof mengatakan telah meninggalkan Iran setelah dijatuhi hukuman penjara atas tuduhan keamanan nasional

Baca Selengkapnya

Erdogan: 1.000 Anggota Hamas Dirawat di RS Turki

10 jam lalu

Erdogan: 1.000 Anggota Hamas Dirawat di RS Turki

Erdogan mengatakan lebih dari 1.000 anggota Hamas dirawat di rumah sakit di Turki.

Baca Selengkapnya

Percobaan Pembunuhan Paus Yohanes Paulus II 43 Tahun Lalu, Misteri Motif Mehmet Ali Agca

16 jam lalu

Percobaan Pembunuhan Paus Yohanes Paulus II 43 Tahun Lalu, Misteri Motif Mehmet Ali Agca

Pada 13 Mei 1981, Mehmet Ali Agca menembak Paus Yohanes Paulus II di Lapangan Santo Petrus, Vatikan. Kilas balik peristiwanya.

Baca Selengkapnya

Visa Bersama untuk Enam Negara Teluk akan Diperkenalkan Akhir 2024

1 hari lalu

Visa Bersama untuk Enam Negara Teluk akan Diperkenalkan Akhir 2024

GCC akan memperkenalkan visa terpadu, mirip Schengen, untuk enam negara yakni Oman, Qatar, Uni Emirat Arab (UEA), Arab Saudi, Bahrain, dan Kuwait.

Baca Selengkapnya

Profil Chora, Sebuah Gereja Kuno yang Diubah Erdogan Menjadi Masjid

1 hari lalu

Profil Chora, Sebuah Gereja Kuno yang Diubah Erdogan Menjadi Masjid

Presiden Erdogan mengubah gereja kuno Chora menjadi masjid, sebuah langkah yang dikritik oleh dunia internasional.

Baca Selengkapnya

Filipina Perketat Syarat Visa untuk Turis Cina

2 hari lalu

Filipina Perketat Syarat Visa untuk Turis Cina

Ini bukan karena ketegangan yang sedang berlangsung antara Filipina dengan Cina di tengah sengketa di Laut Cina Selatan.

Baca Selengkapnya

Kurangi Antrean yang Mengular, Bandara di Eropa Siap Terapkan FaceBoarding

3 hari lalu

Kurangi Antrean yang Mengular, Bandara di Eropa Siap Terapkan FaceBoarding

Penerapan FaceBoarding diharapkan mampu mengurangi jumlah antrean yang biasanya mengular di bandara

Baca Selengkapnya

10 Hidden Gem Buat Pecinta Kuliner di Eropa, Jarang Dikunjungi Turis

4 hari lalu

10 Hidden Gem Buat Pecinta Kuliner di Eropa, Jarang Dikunjungi Turis

Penelitian baru-baru ini yang menemukan hidden gem bagi pecinta kuliner di beberapa destinasi liburan di Eropa.

Baca Selengkapnya

Makau Kedatangan 8,8 Juta Wisatawan pada Kuartal Pertama 2024, Indonesia Penyumbang Keempat

5 hari lalu

Makau Kedatangan 8,8 Juta Wisatawan pada Kuartal Pertama 2024, Indonesia Penyumbang Keempat

Sejak dibuka kembali untuk wisatawan asing, Makau kedatangan 28,2 wisatawan internasional pada 2023.

Baca Selengkapnya

Xi Jinping Kunjungan Kerja ke Serbia

6 hari lalu

Xi Jinping Kunjungan Kerja ke Serbia

Xi jinping kunjungan kerja ke Serbia untuk memperingati 25 tahun pengeboman oleh NATO pada kantor kedutaan besar Cina di Serbia

Baca Selengkapnya