Surga Barang Bekas, Ini 5 Pasar untuk Thrifting di Jakarta

Senin, 3 Oktober 2022 08:34 WIB

Pengunjung menjajal pakaian bekas di Pasar Senen, Ahad, 17 Oktober 2021. Akibat pandemi membuat tren thrifting menjadi alternatif pemasukan baru bagi para pedagang pakaian bekas di tengah pandemi. TEMPO/Muhammad Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Bagi sebagian orang, thrifting adalah budaya populer yang mendukung gaya hidup berkelanjutan dan ramah lingkungan. Di Indonesia sendiri, thrifting memiliki basis penggemar yang cukup besar. Ide yang mendukung gerakan zero waste ini juga disambut baik oleh banyak kalangan, terutama anak muda.

Banyak anak muda, khususnya di Jakarta memilih untuk membeli pakaian dan barang lainnya di pasar barang bekas ketimbang di pusat perbelanjaan. Berikut beberapa rekomendasi pasar yang dapat didatangi untuk thrifting:

1. Pasar Senen

Bicara tentang thrift pasti tidak akan terlepas dari nama pasar ini. Berlokasi di Senen, Jakarta Pusat, Pasar Senen sudah terkenal di kalangan anak muda pencinta thrift sampai sering dijadikan destinasi orang luar Jakarta saat berkunjung ke ibu kota.

Pasar ini memiliki banyak toko barang bekas yang menjual berbagai jenis pakaian, mulai dari t-shirt, celana, jaket, topi, tas hingga sepatu import. Jika beruntung, barang bermerek dengan harga murah juga dapat ditemukan di pasar ini. Waktu yang pas untuk mengunjungi pasar ini pukul 08.00 karena belum terlalu ramai dan banyak barang yang baru datang di jam-jam ini.

Advertising
Advertising

2. Pasar Baru

Pasar ini merupakan pasar tertua yang ada di Jakarta. Di pasar ini dapat ditemukan banyak toko barang bekas yang menjual beragam barang. Misalnya di pintu masuk dapat ditemui berbagai toko kacamata dan aksesori. Di lantai 2, sebagian besar terdapat toko yang menjual lensa dan kamera serta menyediakan layanan perbaikan kamera. Sementara lantai 3 dan 4 menjual berbagai pakaian bekas. Harga yang dibanderol biasanya mulai dari Rp 15 ribu untuk sebuah baju bekas bermerek.

3. Pasar Kebayoran

Pasar ini berada di bawah jalan layang di kawasan Kebayoran Lama. Berbagai macam barang bekas dijual di sini, mulai dari sepatu, tas, jam tangan, kipas angin, handphone, pakaian, kaset, peralatan dapur, kaset audio, kamera hingga barang antik. Pedagang menjual dagangannya di toko semi permanen, gubuk kayu dan di bawah jembatan. Kebanyakan barang yang ada di pasar ini memiliki kualitas yang lebih baik dibanding pasar-pasar lainnya dengan harga yang masih pada batas wajar. Tentunya para pembeli harus jeli membedakan mana barang asli dan barang KW saat berbelanja di pasar ini.

4. Taman Puring

Bagi para pencinta sepatu, Taman Puring sudah tidak asing. Sudah ada sejak 1960-an, pasar ini terkenal dengan beragam pilihan sepatu dengan harga bersaing. Di sini bisa didapatkan sepatu berkualitas dengan harga terjangkau dan bisa ditawar.

Pasar thrift ini menjual berbagai macam sepatu, dari sepatu sekolah, sepatu olahraga, sepatu kerja, sepatu bot, sepatu kets, sepatu trekking hingga sepatu hiking. Ada juga sepatu wanita seperti flat, wedges dan heels. Kisaran harganya Rp 50 ribu untuk satu pasang dengan kualitas asli sampai sepatu buatan lokal.

5. Jembatan Item

Terletak di Rawa Bunga, Jatinegara, Jakarta Timur, Jembatan Item atau yang sering disebut pasar loak Jatinegara ini adalah surganya pasar barang bekas. Ada berbagai macam barang bekas di sepanjang jalan dua kilometer, mulai dari sepatu, tas, jam tangan, kipas angin, handphone, baju, kaset, peralatan dapur, kaset tape, kamera, bahkan barang antik.

Beberapa pedagang menjual barang dagangannya di meja kecil atau spanduk bekas. Banyak pedagang yang tidak segan-segan menurunkan harga jika ada pembeli yang menawar barangnya. Meskipun sebagai pasar barang bekas, namun kualitas yang dijual di pasar ini masih bagus dan bisa digunakan. Selain didatangi banyak anak muda untuk thrifting, pasar ini sering didatangi para kolektor barang antik.

NADIA RAICHAN FITRIANUR

Baca juga: Jalan-jalan ke Batam, Ratu Horor Shareefa Daanish Thrifting Cari Barang Unik

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Pedagang Keluhkan Stok Gula Pasir di Pasar

2 hari lalu

Pedagang Keluhkan Stok Gula Pasir di Pasar

Stok gula pasir berkurang di pasar dan supermarket.

Baca Selengkapnya

Polisi Gadungan Ditangkap Polsek Ciputat Timur, Tipu Korban Untuk Merampas Motor

2 hari lalu

Polisi Gadungan Ditangkap Polsek Ciputat Timur, Tipu Korban Untuk Merampas Motor

Unit Reskrim Polsek Ciputat Timur menangkap dua polisi gadungan. Sempat membawa kabur motor korban.

Baca Selengkapnya

Kementerian PUPR Anggarkan Rp 200 Miliar untuk Revitalisasi Pasar Banyuwangi

3 hari lalu

Kementerian PUPR Anggarkan Rp 200 Miliar untuk Revitalisasi Pasar Banyuwangi

Kementerian PUPR mulai merevitalisasi Pasar Banyuwangi yang menjadi pusat perbelanjaan dan kawasan heritage pada pertengahan tahun 2024 ini.

Baca Selengkapnya

8 Shopping Street Terbaik untuk Wisata Belanja di Tokyo

5 hari lalu

8 Shopping Street Terbaik untuk Wisata Belanja di Tokyo

Di antara lebih dari 2.400 shotengai atau shopping street di Tokyo, berikut ini yang terbaik untuk wisata belanja

Baca Selengkapnya

Wisata Belanja di Tokyo, 7 Barang Ini Wajib Dibeli

5 hari lalu

Wisata Belanja di Tokyo, 7 Barang Ini Wajib Dibeli

Sebelum merencanakan perjalanan wisata belanja ke Tokyo, ada beberapa hal yang perlu diketahui termasuk barang-barang terbaik yang harus dibeli

Baca Selengkapnya

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Pengusaha Minta Pemerintah Perluas Pemberian Insentif

6 hari lalu

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Pengusaha Minta Pemerintah Perluas Pemberian Insentif

Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia atau Apindo Shinta Kamdani menilai melemahnya nilai tukar rupiah berdampak pada penurunan confidence ekspansi usaha di sektor manufaktur nasional.

Baca Selengkapnya

Kemendag Dorong Produk Pertanian Indonesia Masuk Pasar Australia, Manggis Paling Diminati

8 hari lalu

Kemendag Dorong Produk Pertanian Indonesia Masuk Pasar Australia, Manggis Paling Diminati

Kementerian Perdagangan (Kemendag) melalui Atase Perdagangan RI di Canberra berupaya mendorong para pelaku usaha produk pertanian Indonesia memasuki pasar Australia.

Baca Selengkapnya

Menko Perekonomian Airlangga Sebut Bakal Lakukan Antisipasi Imbas Serangan Iran ke Israel

14 hari lalu

Menko Perekonomian Airlangga Sebut Bakal Lakukan Antisipasi Imbas Serangan Iran ke Israel

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto menyebut bakal melakukan antisipasi imbas serangan Iran ke Israel agar perekonomian tidak terdampak lebih jauh.

Baca Selengkapnya

Sempat Anjlok, Evakuasi Commuter Line Kampung Bandan-Cikarang Selesai

16 hari lalu

Sempat Anjlok, Evakuasi Commuter Line Kampung Bandan-Cikarang Selesai

Proses evakuasi rangkaian Commuter Line No.5508 relasi Kampung Bandan-Cikarang via Pasar Senen telah selesai pada pukul 10.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Warga Jakarta Anggap Ancol Cocok untuk Isi Libur Lebaran bersama Keluarga

16 hari lalu

Warga Jakarta Anggap Ancol Cocok untuk Isi Libur Lebaran bersama Keluarga

Ancol Taman Impian masih menjadi primadona masyarakat Jakarta untuk mengisi libur lebaran seperti sekarang.

Baca Selengkapnya