Sambut MotoGP Mandalika, RedDoorz: Akomodasi di NTB Butuh Pemasaran

Minggu, 30 Januari 2022 15:50 WIB

Penandatanganan kolaborasi Pemerintah Provinsi NTB dengan RedDoorz pada Sabtu, 29 Januari 2022 di Hotel Aruna Senggigi. TEMPO | Supriyantho Khafid

TEMPO.CO, MataramMotoGP Mandalika merupakan salah satu ajang yang dapat mengerek roda perekonomian di sektor pariwisata. Ajang balap sepeda motor dunia itu akan mendatangkan 100 ribu penonton dan wisatawan ke NTB.

Director of Government Relations RedDoorz Indonesia, Firry Wahid mengatakan, momentum ini semestinya mampu mendulang pendapatan di bidang akomodasi dalam menyediakan penginapan bagi penonton MotoGP Mandalika maupun wisatawan. "Kami berkomitmen mendukung pemerintah Nusa Tenggara Barat dalam event MotoGP Mandalika dan untuk jangka panjang," kata Firry seusai menandatangani kesepakatan kerja sama antara RedDoorz dengan Dinas Pariwisata Provinsi NTB di Hotel Aruna Senggigi pada Sabtu malam, 29 Januari 2022.

Pada kesepakatan tersebut, RedDoorz berupaya mengembangkan akomodasi pariwisata yang meliputi homestay hingga desa wisata di NTB, usaha mikro, kecil, dan menengah atau UMKM, paket wisata, pelatihan bagi pengelola akomodasi wisata, dan sebagainya. Saat ini, RedDoorz sudah bekerja sama dengana seratusan homestay yang masing-masing memiliki lima sampai 50 unit kamar.

Untuk memenuhi kebutuhan wisatawan MotoGP Mandalika selama berada di NTB, Firry melanjutkan, RedDoorz akan membuat paket wisata yang meliputi penginapan, jasa pemandu wisata, hingga aktivitas menarik. Director of Hotel Partners RedDoorz Indonesia, Yudhistira berharap para pemilik homestay dan mitra properti dapat memajukan usaha pariwisata di NTB dengan baik.

"Provinsi NTB punya potensi untuk terus berkembang, bahkan seusai agenda MotoGP Mandalika," kata Yudhistira. Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Nusa Tenggara Barat, Yusron Hadi berharap kerja sama tersebut mampu meningkatkan kualitas dan pemasaran produk dan layanan pariwisata di NTB.

Baca juga:
'Sultan' Jakarta Mau Nonton MotoGP Mandalika, Borong Vila Rp 46 Juta per Malam

Advertising
Advertising

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Komitmen untuk Pariwisata, Bandara Lombok Tetap Berstatus Internasional

2 menit lalu

Komitmen untuk Pariwisata, Bandara Lombok Tetap Berstatus Internasional

Bandara Lombok merupakan pintu masuk utama bagi wisatawan yang ingin berlibur ke Lombok dan destinasi lain di Nusa Tenggara Barat.

Baca Selengkapnya

Iuran Wisata untuk Siapa

6 jam lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Satgas Pasti Diminta Berantas Pinjol Ilegal, Ada Diskon 50 Persen Tiket MotoGP Mandalika

2 hari lalu

Terkini Bisnis: Satgas Pasti Diminta Berantas Pinjol Ilegal, Ada Diskon 50 Persen Tiket MotoGP Mandalika

YLKI minta Satgas Pasti berantas pinjol ilegal sampai ke akarnya.

Baca Selengkapnya

Harga Tiket MotoGP Mandalika Didiskon 50 Persen Selama 26 April hingga 5 Mei 2024

2 hari lalu

Harga Tiket MotoGP Mandalika Didiskon 50 Persen Selama 26 April hingga 5 Mei 2024

Harga tiket ajang MotoGP di Sirkuit Pertamina Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, didiskon 50 persen selama periode early bird.

Baca Selengkapnya

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

2 hari lalu

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

Supriyanto mengatakan puluhan pekerja migran tersebut rata-rata berasal dari Provinsi Sulawesi Selatan dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

3 hari lalu

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

BTN mengusulkan skema dana abadi untuk membiayai program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pasangan Capres-cawapres terpilih Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

4 hari lalu

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sigit Sosiantomo mengatakan penetapan tarif tiket pesawat harus memperhatikan daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

4 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat Dinilai Berpotensi Langgar Undang-undang

5 hari lalu

Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat Dinilai Berpotensi Langgar Undang-undang

Rencana pemerintah memberlakukan penarikan iuran pariwisata di tiket pesawat dinilai berpotensi melanggar undang-undang.

Baca Selengkapnya

Tolak Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, Garuda Indonesia: Membebani Penumpang

5 hari lalu

Tolak Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, Garuda Indonesia: Membebani Penumpang

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Saputra menyatakan tidak setuju terhadap rencana penerapan iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya