Latihan Tempur dan Uji Alutsista Bakal Jadi Wisata Militer

Reporter

Antara

Editor

Rini Kustiani

Rabu, 30 September 2020 15:12 WIB

Sejumlah prajurit TNI AU terjun dari pesawat Hercules TNI AU ketika mengikuti Latihan Puncak Komando Operasi Angkatan Udara II Sikatan Daya 2020, di AWR Pandanwangi Lumajang, Jawa Timur, Selasa 29 September 2020. Latihan tersebut bertujuan untuk melatih dan meningkatkan kemampuan personel dalam memahami penggunaan alat utama sistem persenjataan udara dalam sebuah operasi udara. ANTARA FOTO/Dispen TNI AU

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, berencana menjadikan acara latihan tempur dan uji alat utama sistem pertahanan atau alutsista Air Weapon Range di Desa Pandanwangi sebagai wisata militer.

Selama empat hari, mulai Sabtu sampai Rabu, 26 - 30 September 2020, berlangsung latihan tempur bertajuk Air Show Sikatan Daya 2020 Air Weapon Range di Desa Pandanwangi. Latihan tempur ini melibatkan 198 personel dari Koopsau II, delapan pesawat Tucano EMB-314, dan satu pesawat C (Cassa) 212.

Ada pula lima pesawat Hercules, tiga pesawat helikopter SA-330/NAS -332/EC-120 B, satu pesawat KC-130, empat pesawat T.50 Golden Eagle, delapan pesawat F-16, enam pesawat Sukhoi 27/30, empat pesawat Sukhoi 27/30, dan sebuah pesawat Boeing 737.

Pesawat Sukhoi TNI AU melontarkan peluru ketika mengikuti Latihan Puncak Komando Operasi Angkatan Udara II Sikatan Daya 2020, di AWR Pandanwangi Lumajang, Jawa Timur, Selasa 29 September 2020. Latihan tersebut bertujuan untuk melatih dan meningkatkan kemampuan personel dalam memahami penggunaan alat utama sistem persenjataan udara dalam sebuah operasi udara. ANTARA FOTO/Dispen TNI AU

Bupati Lumajang Thoriqul Haq mengatakan latihan Sikatan Daya dan Angkasa Yudha sudah rutin berlangsung setiap tahun. "Latihan yang berupa atraksi itu menguji keterampilan TNI AU terhadap alutsista. Dan saya menyayangkan kalau masyarakat tidak mengetahui kekuatan TNI ini," katanya.

Advertising
Advertising

Menurut dia, minat masyarakat yang menyaksikan Latihan Manuver Lapangan Sikatan Daya Koops Angkatan Udara 2020 cukup tinggi. Sebab itu, Pemerintah Kabupaten Lumajang berkoordinasi dengan TNI terkait fasilitas perangkat teknis, seperti tribun atau panggung permanen yang representatif.

Pesawat Hercules TNI AU mengikuti Latihan Puncak Komando Operasi Angkatan Udara II Sikatan Daya 2020, di AWR Pandanwangi Lumajang, Jawa Timur, Selasa 29 September 2020. Latihan tersebut bertujuan untuk melatih dan meningkatkan kemampuan personel dalam memahami penggunaan alat utama sistem persenjataan udara dalam sebuah operasi udara. ANTARA FOTO/Dispen TNI AU

"Yang penting masyarakat punya tempat untuk melihat latihan tempur dengan aman dan nyaman, sehingga bisa menjadi military tourism di Lumajang," katanya. Pemerintah Kabupaten Lumajang akan berkoordinasi dengan Komandan Pangkalan TNI Angkatan Udara Abdulrahman Saleh mengenai fasilitas maupun akses yang memadai bagi masyarakat.

Kepala Staf Angkatan Udara, Marsekal TNI Fadjar Prasetyo menyambut rencana Air Weapon Range Pandanwangi sebagai tempat wisata militer. "Kami minta Pemerintah Kabupaten Lumajang untuk berkoordinasi terkait perencanaan fasilitas teknis," katanya.

Berita terkait

Istilah KKB Jadi OPM, Alissa Wahid: Pemerintah Jakarta Gunakan Pendekatan Nasionalis Sempit

4 jam lalu

Istilah KKB Jadi OPM, Alissa Wahid: Pemerintah Jakarta Gunakan Pendekatan Nasionalis Sempit

Alissa Wahid menduga TNI kembali menyebut OPM itu karena sudah kewalahan mengatasi kelompok pro-kemerdekaan Papua.

Baca Selengkapnya

Tips Bepergian Naik Pesawat dengan Hewan Peliharaan

11 jam lalu

Tips Bepergian Naik Pesawat dengan Hewan Peliharaan

Tak semua maskapai penerbangan membolehkan penumpang bawa hewan peliharaan, pastikan tahu berikut sebelum beli tiket.

Baca Selengkapnya

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

11 jam lalu

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

Bark Air merupakan layanan perjalanan udara pertama yang memungkinkan anjing menikmati penerbangan kelas satu.

Baca Selengkapnya

4 Fakta Lanud Soewondo yang Jadi Lokasi Konser Sheila on 7 di Medan

2 hari lalu

4 Fakta Lanud Soewondo yang Jadi Lokasi Konser Sheila on 7 di Medan

Konser Sheila on 7 akan digelar di lima kota termasuk Medan yang akan di langsungkan di Pangkalan Udara Seowondo, 14 September 2024

Baca Selengkapnya

Anandira Puspita akan Jalani Sidang Perdana Praperadilan di PN Denpasar pada 6 Mei 2024

3 hari lalu

Anandira Puspita akan Jalani Sidang Perdana Praperadilan di PN Denpasar pada 6 Mei 2024

Anandira Puspita, akan menjalani sidang praperadilan perdana di Pengadilan Negeri atau PN Denpasar, Senin, 6 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

3 hari lalu

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

BTN mengusulkan skema dana abadi untuk membiayai program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pasangan Capres-cawapres terpilih Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

4 hari lalu

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sigit Sosiantomo mengatakan penetapan tarif tiket pesawat harus memperhatikan daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya

Bagaimana Pramugari dan Pilot Tidur saat Penerbangan Jarak Jauh?

4 hari lalu

Bagaimana Pramugari dan Pilot Tidur saat Penerbangan Jarak Jauh?

Penerbangan jarak jauh butuh awak kabin yang lebih banyak karena pramugari dan pilot punya waktu istirahat.

Baca Selengkapnya

Minta Maaf ke Senior di TNI, Prabowo: Saya Waktu Muda Sering Nakal

4 hari lalu

Minta Maaf ke Senior di TNI, Prabowo: Saya Waktu Muda Sering Nakal

Presiden terpilih Prabowo Subianto mengakui bahwa dirinya memang nakal saat masih muda. Pria berumur 72 tahun itu menyampaikan permintaan maaf kepada para senior-seniornya ketika masih aktif di Angkatan Bersenjata Republik Indonesia atau ABRI (sekarang TNI) dulu.

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

4 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya