Makanan yang Dicari Saat Wisata Kuliner Imlek

Reporter

Bram Setiawan

Editor

Ludhy Cahyana

Jumat, 24 Januari 2020 09:00 WIB

Menu spesial Imlek restoran Din Tai Fung, Mall Kelapa Gading, Jakarta Utara, antara lain hidangan Chinese zodiac bun, lucky dumpling, dan yu sheng. TEMPO/Bram Setiawan

TEMPO.CO, Jakarta - Food blogger @anakjajan, Julia dan Marius berbagi kiat mengenai wisata kuliner saat perayaan Imlek, "Cari makanan yang ada maknanya saat Imlek, misalnya kue lapis," kata Julia kepada Tempo di Mal Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Rabu, 22 Januari 2020.

Kue lapis, kata Julia, adalah jajanan khas Imlek yang dimaknai sebagai kelipatan rezeki dan keberuntungan. Kemudian, ia menambahkan bila berkunjung ke kawasan Pecinan, selain kue lapis, kue keranjang juga diminati sebagai kuliner Imlek.

Bagaimana dengan buah? Untuk buah-buahan, jeruk dan nanas juga identik dengan Imlek. "Kalau mau Imlek, toko buah pasti memajang jeruk dan nanas paling depan," tuturnya. Buah nanas, Julia menjelaskan memiliki makna sebagai kedatangan rezeki. Demikian pula dengan jeruk yang dimaknai membawa keberuntungan.

Bahkan soal nanas, bila wisatawan melancong ke kawasan Pecinan akan menemukan lampion berbentuk buah nanas. Hidangan khas Imlek lainnya, yakni ikan, "Ikan (dimaknai) kelimpahan rezeki yang terus mengalir," ucap Julia.

Jika merasakan suasana Imlek di Jakarta, ikan bandeng termasuk yang paling banyak dicari. Ikan bandeng menjadi semacam menu wajib saat Imlek.

Advertising
Advertising

Saat malam Imlek, biasanya keluarga Tionghoa bersantap bersama keluarga. Momentum itu, biasanya tak hanya bersantap di rumah. Tapi juga di restoran, "Yang ramai itu adalah restoran (paket) keluarga. Sebaiknya reservasi dulu, karena saat malam Imlek atau hari Imlek itu penuh," tuturnya.

Soal ikan, ada sebuah kuliner yang identik dengan bahan itu, yakni yu sheng. Imlek juga waktu untuk kumpul bersama keluarga. Nah, yu sheng itu salah satu (kuliner) tradisi," kata Marius menambahkan.

Ilustrasi keluarga yang sedang menikmati yu sheng. Yu sheng diangkat setinggi-tingginya agar kian berkah. Foto: @denystaytay

Yu sheng adalah makanan yang dimaknai sebagai simbol memohon kemakmuran. Makanan ini disantap bersama-sama. Hidangan yu sheng adalah campuran sayuran dan ikan.

Saat proses mengaduk menggunakan sumpit. Adukan yu sheng terus diangkat ke atas, karena dimaknai permohonan keberkahan yang dicapai pada tahun baru.

Berita terkait

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

3 jam lalu

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

Bagi penggemar kuliner masakan khas Indonesia jangan sampai melewatkan acara Solo Indonesia Culinary Festival atau SICF 2024

Baca Selengkapnya

Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

9 hari lalu

Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

Selain terkenal destinasi wisatanya, Semarang memiliki ikon oleh-oleh khas seperti wingko dan lumpia. Apa lagi?

Baca Selengkapnya

10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

10 hari lalu

10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.

Baca Selengkapnya

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

11 hari lalu

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

Di akhir pekan dan di hari libur panjang dapat menyembelih 40-50 ekor kambing sehari dengan omzet sekitar Rp35-50 juta per bulan.

Baca Selengkapnya

Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

12 hari lalu

Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

Cirebon memiliki sejumlah kuliner yang bersejarah dan memiliki cita rasa yang lezat.

Baca Selengkapnya

Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

15 hari lalu

Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

Gurame nyat nyat adalah kuliner primadona yang banyak diminati wisatawan domestik dan manca negara saat berkunjung ke Bangli, Bali. Ini resepnya.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

17 hari lalu

5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

Kota-kota di India ini bisa menjadi inspirasi destinasi para pecinta kuliner mencicipi hidangan khas Idul Fitri

Baca Selengkapnya

Tren Wisata Kuliner Jadi Momentum Gerakkan Penggunaan Bahan Pangan Lokal

24 hari lalu

Tren Wisata Kuliner Jadi Momentum Gerakkan Penggunaan Bahan Pangan Lokal

Banyak bahan baku pangan lokal yang bisa digunakan sebagai subtitusi bahan impor untuk membuat produk kuliner sejenis, seperti mi.

Baca Selengkapnya

Konten Kuliner Bermunculan saat Ramadan, Ini Komentar MUI

27 hari lalu

Konten Kuliner Bermunculan saat Ramadan, Ini Komentar MUI

Bolehkah mengunggah konten atau foto-foto makananan dan kuliner saat orang tengah berpuasa Ramadan? SImak penjelasan berikut.

Baca Selengkapnya

Mengulik Keragaman Kuliner Khas Jawa Timur, Banjarmasin, hingga Lombok

30 hari lalu

Mengulik Keragaman Kuliner Khas Jawa Timur, Banjarmasin, hingga Lombok

Ada tiga episode web series dalam format dokumenter membahas tentang filosofi, cara hingga tips memasak kuliner setiap daerah

Baca Selengkapnya