Wisata ke Dahor Heritage, Rumah Pekerja Kilang Zaman Belanda

Sabtu, 20 April 2019 06:33 WIB

Rumah Dahor. Instagram DahorHeritage

TEMPO.CO, Balikpapan - Salah satu destinasi wisata yang menarik di Balikpapan, Kalimantan Timur, adalah sebuah rumah panggung bernama Dahor. Rumah Dahor merupakan rumah pekerja kilang minyak zaman Bataafsche Petroleum Matschappij atau BPM pada tahun 1920. Rumah Dahor menjadi bangunan peninggalan zaman Belanda yang masih terawat.

Baca: Wisata Dimaknai Maksiat, Menteri Arief Yahya Singgung Fakir Kufur

Pertamina menggandeng komunitas Dahor Heritage untuk melestarikan dan menjadikan Rumah Cagar Budaya Dahor sebagai destinasi wisata di Kota Balikpapan. Rumah Dahor menjadi lokasi cagar budaya di Balikpapan pada 1997. Cagar budaya ini menjadi pengingat jejak penemuan sumur minyak pertama Mathilda Balikpapan pada 1897.

Awalnya, terdapat 27 rumah panggung dahor yang dijadikan lokasi cagar budaya di Balikpapan. Namun tiga tahun silam, sebagian rumah terdampak program perluasan kilang minyak Pertamina Balikpapan. Kini, ada sembilan rumah Dahor di Kompleks Rumah Dahor, Kota Balikpapan yang dimanfaatkan sebagai perpustakaan, taman baca, museum mini sejarah Balikpapan, hingga sejarah ekplorasi migas dari zaman Belanda hingga sekarang.

Rumah Dahor. Instagram

Advertising
Advertising

Sembilan rumah Dahor tersebut dibenahi agar masyarakat tertarik untuk datang dan melihat aset peninggalan zaman Belanda ini. Jika tak ingin repot-repot ke Balikpapan, kamu bisa melihat contoh rumah Dahor di Taman Mini Indonesia Indah atau TMII dalam pameran Expo Nusantara 2019. “Kami ingin pengunjung merasakan atmosfer rumah Dahor di Balikpapan. Ada booth visualisasi replikasi rumah Dahor,” kata Pjs Region Manager Communication & CSR Pertamina Kalimantan, Cecep Supriyatna, Jumat 19 April 2019.

Baca juga: 5 Tips Traveling Aman di Daerah Rawan Bencana

Expo Nusantara bertema rumah budaya bagsa di TMII ini berlangsung di Gedung Sasana Kriya mulai Jumat sampai Minggu, 19 - 21 April 2019. Tidak hanya pameran museum, Expo Nusantara juga terdiri atas pameran dan instansi pemerintah, kuliner nusantara, dan produk-produk unggulan.

Berita terkait

Cara Mendaftar Sebagai Penerima LPG 3 Kg Bersubsidi

1 hari lalu

Cara Mendaftar Sebagai Penerima LPG 3 Kg Bersubsidi

Bagi masyarakat yang belum terdaftar sebagai pembeli LPG 3 kg harus menunjukkan KTP dan Kartu Keluarga (KK) di pangkalan atau penyalur resmi.

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

2 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

Di Hannover Messe 2024, Pertamina Patra Niaga Bicara Pemerataan Energi Indonesia

3 hari lalu

Di Hannover Messe 2024, Pertamina Patra Niaga Bicara Pemerataan Energi Indonesia

PT Pertamina (Persero) dan PT Pertamina Patra Niaga, Sub Holding Commercial & Trading berpartisipasi dalam pameran industri terkemuka internasional

Baca Selengkapnya

Pertamina Geothermal Energy Dorong Program Pengelolaan Sampah

3 hari lalu

Pertamina Geothermal Energy Dorong Program Pengelolaan Sampah

PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) melakukan berbagai inisiatif untuk menjaga lingkungan.

Baca Selengkapnya

Pertamina International Shipping Klaim Berhasil Turunkan Emisi Karbon

3 hari lalu

Pertamina International Shipping Klaim Berhasil Turunkan Emisi Karbon

PT Pertamina International Shipping (PIS) mengklaim dekarbonisasi yang dilakukan perusahaannya dapat menurunkan emisi karbon.

Baca Selengkapnya

Konflik Israel-Iran, Pertamina Klaim Tidak Ada Gangguan Stok BBM

3 hari lalu

Konflik Israel-Iran, Pertamina Klaim Tidak Ada Gangguan Stok BBM

PT Pertamina Patra Niaga memastikan stok bahan bakar minyak (BBM) Indonesia tidak terganggu meski ada konflik di Israel dan Iran.

Baca Selengkapnya

Berita Catur: Pertamina Indonesia Tournament 2024 Pekan Ini Diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara

3 hari lalu

Berita Catur: Pertamina Indonesia Tournament 2024 Pekan Ini Diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara

PB Percasi selenggarakan Pertamina Indonesian GM Tournament 2024, pekan ini. Kejuaraan internasional catur ini diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara.

Baca Selengkapnya

11 Fakta Unik Isfahan Iran, Kota Terbaik di Timur Tengah yang Dijuluki "Separuh Dunia"

5 hari lalu

11 Fakta Unik Isfahan Iran, Kota Terbaik di Timur Tengah yang Dijuluki "Separuh Dunia"

Isfahan merupakan salah satu tujuan wisata utama dan salah satu kota bersejarah terbesar di Iran.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Erick Thohir Minta Pertamina Cs Borong Dolar, KAI Buka Rekrutmen Program Management Trainee

8 hari lalu

Terkini Bisnis: Erick Thohir Minta Pertamina Cs Borong Dolar, KAI Buka Rekrutmen Program Management Trainee

Menteri BUMN Erick Thohir meminta BUMN seperti Pertamina memborong dolar AS di tengah memanasnya konflik Iran-Israel.

Baca Selengkapnya

Erick Minta Pertamina Cs Borong Dolar di Tengah Konflik Iran-Israel, Airlangga: TIdak Bijak

8 hari lalu

Erick Minta Pertamina Cs Borong Dolar di Tengah Konflik Iran-Israel, Airlangga: TIdak Bijak

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto merespons soal antisipasi Menteri BUMN Erick Thohir terhadap imbas ekonomi dari konflik Iran-Israel. Erick menginstruksikan BUMN yang memiliki porsi utang luar negeri yang besar untuk segera membeli dolar Ameria Serikat dalam jumlah besar.

Baca Selengkapnya