Suroboyo Bus Ide Wali Kota Risma, Anti-Macet Tiket Botol Bekas

Reporter

Teras.id

Editor

Rini Kustiani

Senin, 18 Maret 2019 15:00 WIB

Pemerintah kota Surabaya meluncurkan Suroboyo Bus, 7 April 2018. Masyarakat dapat naik bus dengan membayar menggunakan sampah plastik. TEMPO/ARTIKA FARMITA

TEMPO.CO, Surabaya - Pemerintah Kota Surabaya menyediakan sarana transportasi bernama Suroboyo Bus. Moda transportasi ini digagas oleh Wali Kota Tri Rismaharini atau biasa disapa Wali Kota Risma dan diluncurkan pada awal April 2018.

Baca: Surabaya Kembangkan Aplikasi GoBis untuk Pantau Suroboyo Bus

Sebagaimana bus Transjakarta di Ibu Kota, Suroboyo Bus menerapkan pemisahan tempat antara penumpang laki-laki dengan penumpang perempuan. Pemisahan kursi diterapkan guna mencegah pelecehan seksual. Kursi empuk berwarna merah muda untuk perempuan, sedangkan kursi warna oranye untuk penumpang laki laki.

Ada pula kursi prioritas untuk ibu hamil dan lanjut usia yang diberi tanda khusus. Mengutip situs Jatimplus.id, total kapasitas penumpang Suroboyo Bus sebanyak 67 orang. Ketika masuk ke dalam Suroboyo Bus, hawa adem yang berasal dari semburan penyejuk udara langsung memancar.

Jika ditanya berapa harga tiket Suroboyo Bus, hal ini akan sulit dijawab. Musababnya, calon penumpang cukup menukarkan sampah tiga botol plastik dengan secarik tiket Suroboyo Bus. Penukaran itu bisa dilakukan di terminal atau halte. Mekanisme menukar sampah plastik dengan tiket ini sejalan dengan program penanggulangan sampah plastik di Surabaya.

Advertising
Advertising

Ada lagi keunikan Suroboyo Bus adalah anti-macet. Bus tersebut memiliki sensor khusus yang membuatnya terbebas dari jebakan lampu merah. Setiap kali badan bus memasuki area traffic light, maka sensor akan otomatis bekerja, kemudian lampu lalu lintas yang semula berwarna merah akan berubah menjadi hijau. Tentu saja semua sudah dihitung dan tidak membahayakan pengguna lalu lintas lainnya.

Bus sepanjang 12 meter dan lebar 2,4 meter itu juga dilengkapi sinyal dan kamera CCTV di dalam dan 3 CCTV di luar. Untuk mengetahui pergerakan Suroboyo Bus, calon penumpang cukup membuka website yang tersedia.

TERAS.ID

Berita terkait

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

16 jam lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

PKS Buka Peluang Usung Ahmad Syaikhu di Pilkada Jakarta, Ini Alasannya

1 hari lalu

PKS Buka Peluang Usung Ahmad Syaikhu di Pilkada Jakarta, Ini Alasannya

Partai Golkar DKI menyatakan Ridwan Kamil akan maju di Pilkada Jawa Barat, bukan di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Didesain sebagai Kota Cerdas, IKN Bakal Hadirkan Smart Transportation and Mobility

1 hari lalu

Didesain sebagai Kota Cerdas, IKN Bakal Hadirkan Smart Transportation and Mobility

OIKN bakal mengembangkan sistem transportasi cerdas di IKN.

Baca Selengkapnya

Masuk Bursa Cagub Jakarta, Risma: Saya Takut dan Tak Punya Uang

2 hari lalu

Masuk Bursa Cagub Jakarta, Risma: Saya Takut dan Tak Punya Uang

PDIP sebelumnya mengusulkan Menteri Sosial Tri Rismaharini hingga Menpan RB Abdullah Azwar Anas sebagai cagub Jakarta.

Baca Selengkapnya

Bantu Desain Ulang Kemasan, Upaya Kemensos Keluarkan Pelaku UMKM dari Kemiskinan

3 hari lalu

Bantu Desain Ulang Kemasan, Upaya Kemensos Keluarkan Pelaku UMKM dari Kemiskinan

Sebanyak 11 ribu orang telah keluar dari kemiskinan. Di bulan ini, ada sekitar 4.000 orang keluar dari kemiskinan

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

3 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

3 hari lalu

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

Pada 2024, Kota Surabaya menjadi salah satu wilayah di Jawa Timur yang merasakan langsung dampak banjir. Walhi Jatim beri tanggapan.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

4 hari lalu

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

Menhub Budi Karya membahas rencana pengembangan jaringan transportasi di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara dengan Jepang.

Baca Selengkapnya

Buka Rakernis di Surabaya, Kadiv Humas Polri: Kepercayaan Masyarakat adalah Harga Mati

6 hari lalu

Buka Rakernis di Surabaya, Kadiv Humas Polri: Kepercayaan Masyarakat adalah Harga Mati

Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho mengatakan, ke depan bakal banyak tantangan yang akan dihadapi polisi dan masyarakat.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Surabaya

7 hari lalu

Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Surabaya

Surabaya sering kali menjadi tujuan utama bagi para wisatawan. Dalam mencari tempat menginap yang sempurna, hotel bintang 5 bisa menjadi pilihan yang tepat untuk mendapatkan pengalaman menginap yang nyaman dan mewah.

Baca Selengkapnya