Sempat Dilahap Api, Ini 4 Kegiatan Seru Liburan di Gili Lawa

Jumat, 3 Agustus 2018 12:49 WIB

Pemandangan di Gili Lawa. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Pulau Gili Lawa Darat atau yang dikenal dengan Gili Lawa di Taman Nasional Komodo, Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, terbakar pada Rabu malam, 1 Agustus 2018. Api dikabarkan melalap lahan seluas 10 hektare yang berada di kawasan pulau wisata itu.

Baca: Sailing Trip Komodo, Tiga Hari Menikmati Pulau-pulau Eksotis

Gili Lawa selama ini dikenal sebagai salah satu spot favorit bagi turis yang melakukan pelayaran atau sailing di Taman Nasional Komodo. Pulau tersebut tenar karena memiliki lanskap lengkap, mulai laut sampai darat, seperti halnya Pulau Padar dan pulau-pulau kenamaan lainnya di perairan barat Flores.

Pemandu wisata senior Labuan Bajo, Hunisar Farulian Morrys alias Bangjo mengatakan Gili Lawa memiliki empat pesona dengan empat daya tarik unggulan. “Pulau yang bisa ditempuh 3,5 jam dari Pelabuhan Labuan Bajo ini bisa dinikmati oleh wisatawan penyuka snorkeling atau trekking. Pemandangannya semua bagus,” katanya kepada Tempo melalui telepon pada Jumat, 3 Agustus 2018. Berikut ini empat pesona Gili Lawa tersebut.

1. Pertemuan dua tanjung

Bila Pulau Padar, yang masih berada di kawasan Taman Nasional Komodo, memiliki lansekap pertemuan empat teluk, kawaan Gili Lawa menawarkan pemandangan dengan pertemuan dua tanjung. Tanjung itu adalah bagian dari Gili Lawa dan Pulau Sangiang. Dari atas bukit, wisatawan bisa menyaksikan pulau itu memiliki sisi lengkung yang hampir presisi. “Kalau dilihat dri puncak, cantik sekali. Ini adalah spot foto favorit,” kata Bangjo.

Advertising
Advertising

2. Snorkeling

Gili Lawa juga menjadi salah satu spot favorit untuk snorkeling. Di perairan dangkal, wisatawan bisa menyaksikan terumbu karang dan anemon serta ikan yang hidup dengan ragam rona warna-warni. “Tidak harus ke laut dalam untuk menyaksikan keindahannya,” Bangjo menuturkan.

3. Trekking

Gili Lawa juga memiliki jalur trekking cukup panjang, meski tak setinggi Pulau Padar. “Namun lebih menantang karena kemiringannya hampir 45 derajat,” kata Bangjo. Menurut Bangjo, jalur trekking Labuan Bajo diminati oleh wisatawan berjiwa petualang.

Baca: Sungai Bengawan Solo Jadi Tempat Favorit Lihat Gerhana Bulan

4. Titik Matahari Tenggelam

Pulau ini juga tercatat menjadi titik terbaik menyaksikan matahari tenggelam. Dari atas bukit, pemandangan 360 derajat dapat dinikmati. Matahari saat sore akan turun pelan di balik Pulau Sangiang yang menghadap langsung ke Gili Lawa.

Berita terkait

Agen Tabung di Cinere Depok Terbakar, Pemilik Tewas

3 hari lalu

Agen Tabung di Cinere Depok Terbakar, Pemilik Tewas

Diduga terjadi kebocoran gas agen tabung dan air mineral di Gang Melati 1, Cinere, Depok, terbakar Jumat, 26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Tugas Puslabfor Polri, Jenis Investigasi dan Fungsi yang Dilakukannya

6 hari lalu

Mengenal Tugas Puslabfor Polri, Jenis Investigasi dan Fungsi yang Dilakukannya

Puslabfor Polri melakukan investigasi kebakaran di Mampang, Jakarta yang mengakibatkan 7 lorban meninggal. Apa saja tugas Puslabfor?

Baca Selengkapnya

Tips Menghindari Tagihan Telepon Bengkak saat Traveling ke Luar Negeri

7 hari lalu

Tips Menghindari Tagihan Telepon Bengkak saat Traveling ke Luar Negeri

Banyak pelancong yang tidak menyadari bahwa ponsel mereka menggunakan data roaming yang biayanya jauh lebih mahal saat traveling ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

Cerita Petugas Damkar Tak Bisa Selamatkan 7 Orang saat Kebakaran di Mampang

10 hari lalu

Cerita Petugas Damkar Tak Bisa Selamatkan 7 Orang saat Kebakaran di Mampang

Kebakaran toko Saudara Frame & Galery di Mampang Prapatan Kamis kemarin mengakibatkan tujuh orang tewas

Baca Selengkapnya

126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

10 hari lalu

126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

Destinasi yang paling banyak dikunjungi di Banyuwangi selama libur Lebaran salah satunya Pantai Marina Boom

Baca Selengkapnya

Cara Mendapatkan SIM Card Bagi Turis Asing di Indonesia

11 hari lalu

Cara Mendapatkan SIM Card Bagi Turis Asing di Indonesia

Cara mendapatkan SIM Card bagi turis di Indonesia bisa dilakukan dengan menyesuaikan operator seluler yang dipilih. Berikut langkahnya.

Baca Selengkapnya

Tujuh Orang Tewas dalam Kebakaran Ruko di Mampang Prapatan

11 hari lalu

Tujuh Orang Tewas dalam Kebakaran Ruko di Mampang Prapatan

Tujuh orang tewas dalam kebakaran ruko Saudara Frame dan Galery di Mampang Prapatan.

Baca Selengkapnya

Destinasi Wisata dalam Kota di Pengujung Libur Lebaran, Oceanarium BXSea Bintaro

11 hari lalu

Destinasi Wisata dalam Kota di Pengujung Libur Lebaran, Oceanarium BXSea Bintaro

Oceanarium BXSea Bintaro menyediakan sedikitnya 37 akuarium, 44 display, dan 10 terrarium yang bisa dikunjungi.

Baca Selengkapnya

Liburan di Yogyakarta Semakin Menarik dengan Promo dari Traveloka

11 hari lalu

Liburan di Yogyakarta Semakin Menarik dengan Promo dari Traveloka

Yogyakarta adalah destinasi wisata yang memukau dan layak dikunjungi. Kekayaan budaya dan ragam kulinernya yang enak menjadi alasan terbaik untuk berlibur ke kota ini.

Baca Selengkapnya

Sudin Jakarta Pusat Beri Bantuan Tenda Darurat, Selimut, dan Makanan Korban Kebakaran

12 hari lalu

Sudin Jakarta Pusat Beri Bantuan Tenda Darurat, Selimut, dan Makanan Korban Kebakaran

Dinas Sosial DKI Jakarta melalui Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat menurunkan bantuan berupa tenda darurat, selimut, dan makanan kepada korban kebakaran.

Baca Selengkapnya