Piala Dunia Beraroma Angkasa Luar di Kota Samara, Rusia

Reporter

Tempo.co

Rabu, 6 Juni 2018 07:05 WIB

Pemandangan stadion yang akan digunakan untuk ajang Piala Dunia 2018, Samara Arena di Samara, Rusia, 28 April 2018. Stadion ini mampu menampung 44.918 penonton. (AP Photo/Yuri Strelets)

TEMPO.CO, Jakarta -Salah satu kota di Rusia yang akan mengelar laga Piala Dunia 2018 adalah Samara. Rusia juga akan menjalani laga di stadion Samara Arena yang berkapasitas 45 ribu penonton, yang diprediksi akan menjadi penentu lolos tidaknya tuan rumah ke babak berikut. Di sini tim beruang merah akan menantang Uruguay.

Samara adalah kota dengan populasi 1 juta penduduk. Samara merupakan kota besar yang terletak di tepi Sungai Volga wilayah Eropa Rusia. Kota ini memang dikenal sebagai pusat industri Rusia, namun beragam keunikan budaya, kuliner, dan bangunan tua-nya membuatnya menjadi lingkungan yang lebih berwarna.

Baca juga: Bus Wisata Berlogo Wonderful Indonesia Tebar Pesona di Moskow

Sebagai pusat industri, Samara memberikan sumbangan kemajuan bagi Rusia. Kendaraan peluncur kedirgantaraan, satelit, dan berbagai layanan ruang angkasa sudah diproduksi di sini. Karena berbagai kontribusinya itu, Samara dinobatkan sebagai kota pengembangan industri Aerospace. Museum Cosmic Samara dan pameran sejarah kedirgantaraan di Samara State Aerospace University kian meneguhkan status tersebut.

Bagaimana dengan budaya? Jangan kuatir, kota ini memiliki tradisi pementasan opera dan teater (balet,drama) di museum seni kota. Sebuah galeri besar juga sudah dibangun pada 2000, dan didedikasikan untuk pengembangan seni kontemporer.

Advertising
Advertising

Mendatangi kota Samara tentu harus berwisata ke bungker Stalin dan Museum Rumah Lenin. Luas bungker Stalin yang terletak dibawah Akademi Kebudayaan dan Keterampilan ini setara dengan gedung 12 lantai.Bungker tersebut sudah ada sejak 1942 dan ditemukan masyarakat pada 1991. Sekarang tempat ini dijadikan museum.

Lalu ada Festival Grushinsky yang bertujuan untuk mengenang Valeri Grushin. Dia adalah seorang wraga lokal yang meninggal karena menyelamatkan teman-temannya yang tenggelam di sebuah acara perkemahan.

Bicara soal kuliner kota Samara, tak akan pernah lengkap tanpa menengok industry minuman kerasnya. Kota ini memiliki merek bir yang kondang sejak 1880, Zhigulevskoe. Pemilik usaha minuman beralkohol ini adalah Alfred von Vocano dari Austria, Sampai sekarang merek Zhigulevskoe menjadi salah satu bir terbaik di negara Rusia.

Tetapi jika ingin berwisata alam ada baiknya tak minum alkohol dulu. Ada Gunung Zhiglui di tepi Sungai Volga yang menjadi andalan Samara.

Atau anda ingin melancong ke stadion-nya yang unik? Stadion Samara Arena cukup sulit dibangun karena memiliki struktur atap yang amat kompleks. Desain itu dipilih karena untuk menonjolkan kemegahan ruangannya. kota Samara memang seperti paket komplit bagi pelancong yang memiliki beragam minat. Semuaa ada di kota ini.

ATLAS OBSCURA l TRIPADVISOR l THE CULTURE TRIP l MUH. BASKHORO W.D.

Berita terkait

Respons Pimpinan Dunia Terhadap Tragedi Tewasnya Presiden Iran Ebrahim Raisi

13 jam lalu

Respons Pimpinan Dunia Terhadap Tragedi Tewasnya Presiden Iran Ebrahim Raisi

Presiden Iran Ebrahim Raisi meninggal dalam kecelakaan helikopter yang ditumpanginya pada Ahad, 19 Mei 2024. Ini respons sejumlah pemimpin dunia.

Baca Selengkapnya

Uni Eropa Menolak Media asal Rusia, Ketua Parlemen Berang

3 hari lalu

Uni Eropa Menolak Media asal Rusia, Ketua Parlemen Berang

Ketua parlemen Rusia mengecam Uni Eropa yang melarang distribusi empat media Rusia. Hal itu sama dengan menolak menerima sudut pandang alternatif

Baca Selengkapnya

Xi Jinping dan Putin Makin Mesra, Janjikan Hubungan Lebih Erat

5 hari lalu

Xi Jinping dan Putin Makin Mesra, Janjikan Hubungan Lebih Erat

Putin mengunjungi Cina dan bertemu Xi Jinping setelah dilantik kembali sebagai Presiden Rusia.

Baca Selengkapnya

Ingin Israel Dihukum, 5 Negara Ini Kritik Ancaman AS Kepada Mahkamah Pidana Internasional

5 hari lalu

Ingin Israel Dihukum, 5 Negara Ini Kritik Ancaman AS Kepada Mahkamah Pidana Internasional

Sejumlah pihak bereaksi setelah Amerika mengancam hakim ICC jika mengeluarkan surat penangkapan kepada PM Israel, Benjamin Netanyahu.

Baca Selengkapnya

Sri Lanka Akui 16 Warganya Tewas Saat Berperang dalam Konflik Rusia-Ukraina

5 hari lalu

Sri Lanka Akui 16 Warganya Tewas Saat Berperang dalam Konflik Rusia-Ukraina

Setidaknya 16 tentara bayaran Sri Lanka tewas dalam perang antara Rusia dan Ukraina, kata wakil menteri pertahanan pulau itu pada Rabu.

Baca Selengkapnya

Putin Tiba di Cina atas Undangan Xi Jinping, Pertama Sejak Terpilih Kembali

6 hari lalu

Putin Tiba di Cina atas Undangan Xi Jinping, Pertama Sejak Terpilih Kembali

Presiden Rusia Vladimir Putin tiba di ibu kota Cina, Beijing, untuk memulai kunjungan resmi selama dua hari atas undangan Xi Jinping

Baca Selengkapnya

Vladimir Putin Akui Dapat Dukungan Beijing untuk Akhiri Perang Ukraina dengan Damai

6 hari lalu

Vladimir Putin Akui Dapat Dukungan Beijing untuk Akhiri Perang Ukraina dengan Damai

Vladimir Putin mendapat dukungan dari Beijing agar bisa menyelesaikan krisis Ukraina dengan damai.

Baca Selengkapnya

Belum Terbitkan Surat Penangkapan untuk Netanyahu, Jaksa ICC Dikecam Tiga Negara Ini

6 hari lalu

Belum Terbitkan Surat Penangkapan untuk Netanyahu, Jaksa ICC Dikecam Tiga Negara Ini

Jaksa ICC disebut takut terhadap ancaman dari Kongres AS dan dipertanyakan independensinya.

Baca Selengkapnya

Calon Menhan Rusia: Tentara Butuh Tunjangan dan Akses Kesejahteraan Lebih Baik

8 hari lalu

Calon Menhan Rusia: Tentara Butuh Tunjangan dan Akses Kesejahteraan Lebih Baik

Calon menhan Rusia yang ditunjuk oleh Presiden Vladimir Putin menekankan perlunya kesejahteraan yang lebih baik bagi personel militer.

Baca Selengkapnya

Siapakah Andrei Belousov, Menteri Pertahanan Pilihan Putin?

8 hari lalu

Siapakah Andrei Belousov, Menteri Pertahanan Pilihan Putin?

Presiden Rusia Vladimir Putin secara mengejutkan mengusulkan Andrei Belousov, seorang sipil ekonom menjadi menteri pertahanan.

Baca Selengkapnya