Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Menpar Widiyanti Putri Wardhana akan Tambah 5 Destinasi Pariwisata Super Prioritas Setelah Candi Borobudur dan Lainnya

image-gnews
Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana saat serah terima jabatan (Sertijab) di Kantor Kementerian Pariwisata, Gambir, Jakarta, Senin, 21 Oktober 2024.Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) yang sebelumnya dipimpin oleh Sandiaga Uno dipecah menjadi Kementerian Pariwisata dan Kementerian Ekonomi Kreatif. TEMPO/Ilham Balindra
Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana saat serah terima jabatan (Sertijab) di Kantor Kementerian Pariwisata, Gambir, Jakarta, Senin, 21 Oktober 2024.Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) yang sebelumnya dipimpin oleh Sandiaga Uno dipecah menjadi Kementerian Pariwisata dan Kementerian Ekonomi Kreatif. TEMPO/Ilham Balindra
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Saat menyambangi Kantor Kementerian Kementerian BUMN  pada Kamis, 31 Oktober 2024, Menteri Pariwisata (Menpar) Widiyanti Putri Wardhana mengungkapkan rencananya menambah lima destinasi pariwisata super prioritas (DPSP). Namun, hal tersebut baru akan direalisasikan setelah lima DPSP yang saat ini digarap pemerintah dirampungkan. Apa saja? 

Untuk diketahui, Menpar Widiyanti dan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir telah mengadakan pertemuan di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta, dengan pembahasan mengenai kolaborasi untuk pengembangan sektor pariwisata guna memperkuat daya tarik wisata dan mendukung pertumbuhan ekonomi nasional.

Dilansir dari Antara, dalam pertemuan itu, Widiyanti dan Erick sepakat membentuk tim Project Management Officer (PMO) bersama guna memastikan kelanjutan kolaborasi dalam mendukung pengembangan sektor pariwisata secara optimal dan berkelanjutan.

Menurut Widiyanti, Kementerian BUMN di bawah kepemimpinan Erick Thohir telah melakukan perubahan besar dalam mendukung pertumbuhan sektor pariwisata nasional.

"Mulai dari peningkatan kualitas destinasi pariwisata super prioritas atau DPSP seperti KEK (Kawasan Ekonomi Khusus) Mandalika, Taman Mini Indonesia Indah, hingga transformasi Candi Borobudur," kata Widiyanti usai bertemu dengan Erick Thohir di Kantor Kementerian BUMN, Kamis, 31 Oktober 2024 dikutip dari Antaranews.

Widiyanti juga menyebutkan bahwa Kemenpar memiliki target besar untuk mencapai 14 juta wisatawan mancanegara (wisman) pada 2024, di mana saat ini baru tercapai sebesar  9,09 juta wisman atau atau naik 20,38 persen pada periode Januari-Agustus 2024.

Tak hanya itu, ia juga berencana untuk menambah lima destinasi pariwisata super prioritas (DPSP) di Indonesia sebagai upaya memperluas wilayah wisata unggulan di Tanah Air. Namun rencana tersebut baru akan dijalankan apabila lima destinasi wisata yang menjadi fokus pemerintah saat ini sudah diselesaikan. 

Berikut adalah lima DPSP yang saat ini digarap pemerintah, dikutip dari Koran Tempo:

1. Danau Toba, Sumatera Utara
Danau Toba merupakan destinasi wisata ikonik yang terletak di Sumatera Utara. Wilayah ini juga menawarkan  banyak tempat menarik, dengan beberapa yang terkenal adalah Bukit Holbung dan Huta Ginjang. Di sana wisatawan akan merasakan sensasi menakjubkan melihat pemandangan Kaldera Toba yang memukau.

Wisatawan juga dapat mengunjungi Desa Tuktuk Siadong yang  memungkinkan pengunjung merasakan kekayaan budaya suku Batak. Selain itu, wisatawan dapat menikmati kuliner khas Danau Toba di Paropo dan berburu kain ulos sebagai souvenir.

2. Candi Borobodur, Jawa Tengah

Candi Borobudur menjadi salah satu daya tarik utama di Indonesia. Selain wisata religi dan sejarah, candi ini bisa dinikmati dengan cara lain salah satunya adalah dengan melihat Candi Borobudur saat mata hari terbit. Siluet candi yang megah dan panorama alam yang indah membuat pemandangan yang menakjubkan dan sayang untuk dilewatkan. 

Terletak di Magelang, Jawa Tengah, candi Buddha terbesar di dunia ini tidak hanya memberikan pengalaman spiritual, tetapi juga memungkinkan penikmat wisata menikmati keindahan sejarah dan seni dari abad ke-8.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

3. Mandalika, Nusa Tenggara Barat

Mandalika menjadi magnet wisata di Nusa Tenggara Barat (NTB) dengan pantainya yang eksotis. Selain pesona alamnya, pengunjung dapat menikmati aktivitas seru, seperti wisata olahraga yang memacu adrenalin, eksplorasi budaya suku Sasak, dan mencicipi kuliner khas Lombok.

Berkunjung ke Mandalika International Circuit juga memberikan pengalaman unik sebagai tempat balapan sepeda motor internasional, termasuk ajang MotoGP.

4. Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur

Labuan Bajo menjadi surga bagi pencinta alam dan petualangan di Nusa Tenggara Timur (NTT). Pulau Komodo sebagai tempat asal komodo, menawarkan pengalaman unik dengan spesies kadal terbesar di dunia.

Selain itu, trekking di Pulau Padar untuk menikmati matahari terbenam, serta menjelajahi keindahan bawah laut di Pulau Kelor dan Pantai Merah yang terkenal sebagai pink beach, semuanya menambah daya tarik eksotis destinasi pariwisata superprioritas ini.

5. Likupang, Sulawesi Utara

Likupang menjadi destinasi superprioritas yang menawarkan keindahan wisata bahari dan panorama bawah laut yang memukau dari Provinsi Sulawesi Utara. Pantai bersih dengan pasir putih dan air laut yang jernih menjadikan pengalaman pesisir yang menenangkan.

Selain itu, menyelam di spot bawah laut Pantai Likupang memberikan kesempatan untuk menikmati keindahan laut yang luar biasa. Apalagi ditambah dengan menyantap beragam kuliner khas seperti bubur tinutuan, panada, pisang goroho, sambal roa, dan lalampa usai menikmati keindahan lautnya. 

NI MADE SUKMASARI  | NOVITA ANDRIAN | RIZKI DEWI AYU

Pilihan Editor: Program Prioritas Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana, Tourism 5.0 hingga Peningkatan Kualitas SDM

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Aquabike World Championship di Danau Toba, Fatoni: Momen Tingkatkan Perekonomian Daerah

4 jam lalu

Penjabat Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Agus Fatoni (tengah) dalam Press Conference Dan Penandatanganan Mou Terkait Penyelenggaraan Event Aquabike World Championship Toba 2024 di Sarinah, Thamrin, Jakarta, Kamis, 31 Oktober 2024. Dok. Pemprov Sumatera Utara
Aquabike World Championship di Danau Toba, Fatoni: Momen Tingkatkan Perekonomian Daerah

Pemerintah provinsi, kabupaten dan kota se-Sumatera Utara mendukung penuh terselenggaranya Aquabike World Championship 2024. Mulai dari dukungan pendanaan, dukungan acara, ekosistem dan lainnya juga disiapkan.


Kimia Farma Rugi Rp421 Miliar hingga September 2024, Bengkak 137,9 Persen

13 jam lalu

Suasana Apotek Kimia Farma dikawasan Salemba, Jakarta, Senin 3 Juni 2024. TEMPO/Tony Hartawan
Kimia Farma Rugi Rp421 Miliar hingga September 2024, Bengkak 137,9 Persen

PT Kimia Farma (Persero) Tbk mencatat rugi tahun berjalan yang diatribusikan ke entitas induk sebesar Rp421 miliar per 30 September 2024.


Erick Thohir Akan Bertemu Para Dirut BUMN Bahas Program Prabowo Subianto

16 jam lalu

Menteri BUMN Erick Thohir berjalan memasuki Akademi Militer untuk mengikuti kegiatan rapat kerja bersama Presiden Prabowo Subianto dan retret Kabinet Merah Putih 2024-2029 di  Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, Kamis, 24 Oktober 2024. Para menteri dan wakil menteri Kabinet Merah Putih akan mengikuti kegiatan pembekalan pada 25-27 Oktober 2024 di Akmil Magelang. ANTARA/Muhammad Adimaja
Erick Thohir Akan Bertemu Para Dirut BUMN Bahas Program Prabowo Subianto

Erick Thohir akan mengadakan pertemuan dengan jajaran dirut BUMN untuk memastikan perencanaan sesuai program yang diminta Presiden Prabowo Subianto.


Erick Thohir: Kita Sukses Dorong Mandalika sebagai Sport Tourism

1 hari lalu

Menteri BUMN Erick Thohir saat mengikuti rapat kerja dengan Komisi VI DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis, 2 September 2024. Rapat tersebut membahas rencana kerja anggaran tahun 2025, pelaksanaan anggaran sampai dengan triwulan II tahun anggaran 2024, pembahasan permasalahan Indofarma. TEMPO/M Taufan Rengganis
Erick Thohir: Kita Sukses Dorong Mandalika sebagai Sport Tourism

Menteri BUMN Erick Thohir mengklaim berhasil membangun sport tourism di Mandalika.


Probowo Mau Gunakan Mobil Maung Sebagai Mobil Dinas, Ini Kata Erick Thohir dan Klarifikasi Kemenkeu

1 hari lalu

Mobil Maung (searah jarum jam): kendaraan taktis, generasi III, dan MV3 Garuda Limousine. (Dok. Pindad/ANTARA)
Probowo Mau Gunakan Mobil Maung Sebagai Mobil Dinas, Ini Kata Erick Thohir dan Klarifikasi Kemenkeu

Menteri BUMN Erick Thohir menyatakan siap mendukung apabila para menteri menggunakan mobil Maung buatan PT Pindad sebagai kendaraan resmi.


Wakil Menteri Pariwisata Sebut Wisata Halal di Bali Kemungkinan Dilanjutkan

2 hari lalu

Calon Wakil Menteri Pariwisata Ni Luh E. Hermawati melambaikan tangan ke arah wartawan sebelum pelantikan Wakil Menteri Kabinet Merah Putih di Istana Negara, Jakarta, Senin, 21 Oktober 2024. ANTARA/Hafidz Mubarak A
Wakil Menteri Pariwisata Sebut Wisata Halal di Bali Kemungkinan Dilanjutkan

Wakil Menteri Pariwisata, Ni Luh Enik Ermawati atau dikenal dengan Ni Luh Puspa, mengatakan bahwa ada kemungkinan wisata halal di Bali akan terus dilanjutkan.


Prabowo Ingin Maung Jadi Mobil Dinas Menteri, Ini Respons Erick Thohir, Raja Juli, dan Prasetyo Hadi

3 hari lalu

Presiden Prabowo Subianto (tengah) menggunakan kendaraan Pindad Maung MV3 Garuda Limousine saat menyapa warga usai acara pelantikan di kawasan Bundaran HI, Jakarta Pusat, Minggu, 20 Oktober 2024. Wakil Menteri Keuangan Anggito Abimanyu mengungkapkan Presiden Prabowo menginstruksikan agar seluruh mobil dinas menteri dan eselon 1 menggunakan kendaraan produksi dalam negeri, salah satunya Pindad Maung.Shutterstock
Prabowo Ingin Maung Jadi Mobil Dinas Menteri, Ini Respons Erick Thohir, Raja Juli, dan Prasetyo Hadi

Presiden Prabowo berencana agar para pejabat dari tingkat menteri hingga walikota menggunakan Maung sebagai kendaraan dinas.


Tanggapan DPR hingga PT Pindad Soal Prabowo Ingin Maung Jadi Mobil Dinas Menteri

3 hari lalu

Usai dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden pada Ahad, 20 Oktober 2024, Prabowo Subianto serta Gibran Rakabuming Raka meninggalkan Kompleks Parlemen DPR/MPR RI menggunakan mobil Pindad MV3 Garuda Limousine. Mobil ini dikembangkan khusus dari MV3 untuk kendaraan Presiden dan Wakil Presiden RI.  Foto: Pindad
Tanggapan DPR hingga PT Pindad Soal Prabowo Ingin Maung Jadi Mobil Dinas Menteri

PT Pindad menyatakan sanggup memproduksi Maung untuk kendaraan dinas para menteri sesuai instruksi Presiden Prabowo.


Semua Kategori Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia, Erick Thohir Soroti Peningkatan Pengetahuan Pelatih

4 hari lalu

Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir dalam konferensi pers terkait naturalisasi di Gedung Kementerian Hukum dan HAM, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis 19 September 2024.Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Supratman Andi Agtas menyatakan bahwa Kementerian Hukum dan HAM turut berkontribusi dalam upaya meloloskan tim nasional Indonesia ke Piala Dunia 2026 melalui naturalisasi. TEMPO/Ilham Balindra
Semua Kategori Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia, Erick Thohir Soroti Peningkatan Pengetahuan Pelatih

Simak komentar Ketua Umum PSSI Erick Thohir setelah Timnas U-17 Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2025.


Studi Queer Relief Karmawibhangga di Candi Borobudur: Bukan Gambar Bertapa Biasa

5 hari lalu

Panel 105 Karmawibhangga. Dok. eTropic diambil dari Koran Tempo
Studi Queer Relief Karmawibhangga di Candi Borobudur: Bukan Gambar Bertapa Biasa

Tim peneliti dari BRIN dan lainnya menantang hasil penelitian sebelumnya di Candi Borobudur oleh arkeolog Belanda yang juga gunakan metodologi queer.