Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Arab Saudi Buka Sindalah, Pulau Liburan Mewah di Kota Futuristik NEOM

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Pulau Sindalah, NEOM, Arab Saudi (neom.com)
Pulau Sindalah, NEOM, Arab Saudi (neom.com)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sindalah, pulau mewah di kota futuristik Arab Saudi, NEOM, resmi dibuka pada Ahad, 27 Oktober 2024. Pulau yang terletak di Laut Merah ini memiliki restoran, hotel, dan pelabuhan kapal pesiar. 

NEOM menggambarkan Sindalah sebagai pameran fisik pertamanya yang akan berfungsi sebagai gerbang kota itu ke Laut Merah, menyediakan akses mudah bagi pemilik kapal pesiar Eropa, Saudi, dan Gulf Cooperation Council atau GCC.

"NEOM berkomitmen untuk mendukung era baru pariwisata mewah Kerajaan, dengan pembukaan Sindalah," kata CEO NEOM Nadhmi al-Nasr dalam sebuah pernyataan yang dikutip Al Arabiya, Ahad.

"Destinasi perdana NEOM menawarkan kepada pengunjung 'pandangan pertama' tentang apa yang akan terjadi di masa depan untuk portofolio destinasi dan pengembangan kami yang luas."

Sindalah merupakan pulau seluas 840.000 meter persegi atau sekitar 200 hektare. Pulau ini akan menerima hingga 2.400 orang per hari pada tahun 2028. 

Mengenal Sindalah 

Sindalah pertama kali diumumkan oleh Putra Mahkota Saudi Mohammed bin Salman pada Desember 2022. Pembukaan Sindalah menandai tonggak sejarah yang menggembirakan dalam kemajuan kota impian Arab Saudi itu. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pulau ini adalah surga laut, yang memiliki 1.100 spesies ikan, termasuk 45 spesies yang diklaim hanya ditemukan di NEOM, dan lebih dari 300 spesies karang, yang memperkaya keanekaragaman hayati yang unik di wilayah tersebut. Daya tarik Sindalah meliputi klub kapal pesiar, klub pantai, dan klub golf, di samping fasilitas dok, pelampung lepas pantai tambahan untuk kapal pesiar super, dan layanan manajemen kapal pesiar yang komprehensif.

Untuk akomodasi, Sindalah menawarkan pilihan 440 kamar, 88 vila, dan 218 apartemen mewah berlayanan. Rincian pemesanan akan segera tersedia melalui saluran pariwisata NEOM.

Debut Sindalah menjadi langkah penting dalam pengembangan pariwisata kelas atas Arab Saudi, yang sejalan dengan cetak biru Visi 2030 untuk mendiversifikasi ekonomi. Proyek-proyek besar Arab Saudi di bidang pariwisata ditargetkan menarik 150 juta pengunjung pada 2030, yang akan meningkatkan pangsa pariwisata dalam produk domestik bruto dari 6 persen menjadi 10 persen. 

AL ARABIYA | TRAVEL AND TOUR WORLD

Pilihan Editor: Arab Saudi Bikin Roller Coaster Tertinggi dan Tercepat di Dunia

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Herve Renard Kembali Ditunjuk sebagai Pelatih Timnas Arab Saudi untuk Gantikan Roberto Mancini

3 hari lalu

Pelatih Arab Saudi Herve Renard. REUTERS
Herve Renard Kembali Ditunjuk sebagai Pelatih Timnas Arab Saudi untuk Gantikan Roberto Mancini

Menjelang kualifikasi Piala Dunia 2026, Arab Saudi telah menunjuk kembali Herve Renard sebagai manajer untuk menggantikan Roberto Mancini.


Respon Negara-negara Arab Setelah Israel Serang Iran, dari Arab Saudi hingga Qatar

3 hari lalu

Asap mengepul di pinggiran selatan Beirut, setelah serangan Israel menghantam bangunan di tengah permusuhan antara Hizbullah dan pasukan Israel, seperti yang terlihat dari Baabda, Lebanon, 23 Oktober 2024. REUTERS/Mohamed Azakir
Respon Negara-negara Arab Setelah Israel Serang Iran, dari Arab Saudi hingga Qatar

Israel serang Iran pada Sabtu, bagaimana respon negara-negara Arab terhadap serangan tersebut?


Jauh dari Ingar Bingar Kota, Pulau Kecil di Singapura Punya Pantai Berbentuk Bulan Sabit

3 hari lalu

Pulau Lazarus atau Pulau Sekijang Pelepah, Singapura. (Tangkapan layar Youtube)
Jauh dari Ingar Bingar Kota, Pulau Kecil di Singapura Punya Pantai Berbentuk Bulan Sabit

Wisatawan bisa mendapatkan pengalaman di alam terbuka di Singapura, mulai dari menyisir pantai, berenang di laut, atau makan siang di tepi teluk.


Pulau Merak Kecil: Daya Tarik, Lokasi, dan Harga Tiket

5 hari lalu

Pulau Merak Kecil, Banten (TEMPO/Mila Novita)
Pulau Merak Kecil: Daya Tarik, Lokasi, dan Harga Tiket

Bagi Anda yang ingin liburan ke pantai, bisa berkunjung ke Pulau Merak Kecil di Banten. Berikut ini daya tarik, lokasi, dan harga tiketnya.


Iran Umumkan Latihan Militer dengan Arab Saudi untuk Pertama Kalinya

5 hari lalu

Putra Mahkota Saudi, Mohammed bin Salman bertemu dengan Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amir-Abdollahian di Jeddah, Arab Saudi 18 Agustus 2023. Saudi Press Agency/Handout via REUTERS
Iran Umumkan Latihan Militer dengan Arab Saudi untuk Pertama Kalinya

Arab Saudi dan Iran akan menggelar latihan gabungan di saat adanya ancaman serangan Israel.


Kenapa Disebut Kawasan Timur Tengah? Ini Sejarah dan Daftar Negaranya

5 hari lalu

Menteri Agama Indonesia Yaqut Cholil Qoumas (kiri) berbincang dengan Menteri Haji dan Umrah Saudi Tawfiq Al-Rabiah (kanan) di Jeddah, Arab Saudi, pada 15 September 2024. (ANTARA/HO-Kemenag RI)
Kenapa Disebut Kawasan Timur Tengah? Ini Sejarah dan Daftar Negaranya

Kenapa disebut dengan kawasan Timur Tengah? Berikut ini sejarahnya serta daftar negara Timur Tengah yang perlu diketahui.


King Abdullah University Buka Beasiswa S2 dan S3, Serba Gratis Ditanggung Kampus

7 hari lalu

Ilustrasi beasiswa. Freepik
King Abdullah University Buka Beasiswa S2 dan S3, Serba Gratis Ditanggung Kampus

King Abdullah University dikenal memiliki dana abadi terbesar kedua di dunia. Kampus di Arab Saudi itu membuka beasiswa S2 dan S3.


Prediksi Arab Saudi vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Malam Ini: Jadwal, Berita Terkini, H2H, Susunan Pemain

14 hari lalu

Pemain timnas Arab Saudi Feras Al Brikan in berhadapan dengan kiper timnas Indonesia  Maarten Paes dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia AFC - Grup C, antara Arab Saudi vs Indonesia - di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi, 5 September 2024. Pertandingan berakhir imbang 1-1. REUTERS/Stringer
Prediksi Arab Saudi vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Malam Ini: Jadwal, Berita Terkini, H2H, Susunan Pemain

Timnas Arab Saudi akan menjamu Bahrain pada laga keempat putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Mengapa Bahrain diprediksi kalah?


Galang Dukungan, Menlu Iran Temui Pejabat Senior Houthi di Oman

15 hari lalu

Menteri Luar Negeri Iran, Abbas Araghchi, bertemu di Muscat dengan Mohammed Abdelsalam, seorang pejabat senior dari milisi Houthi Yaman yang didukung Iran. (X)
Galang Dukungan, Menlu Iran Temui Pejabat Senior Houthi di Oman

Menteri Luar Negeri Iran Abbas Araghchi bertemu Mohammed Abdelsalam, seorang pejabat senior dari milisi Houthi Yaman di Oman


Negara-negara Teluk Minta AS Hentikan Israel Serang Iran, Ini Alasannya

19 hari lalu

Pemandangan umum kilang minyak Abadan di barat daya Iran, diambil dari sisi Irak Shatt al-Arab di Al-Faw selatan Basra, Irak 21 September 2019. REUTERS/Essam Al-Sudani
Negara-negara Teluk Minta AS Hentikan Israel Serang Iran, Ini Alasannya

Ada kekhawatiran di kalangan negara Teluk bahwa Iran dan proksinya akan menyerang kilang-kilang minyak mereka jika membiarkan Israel menyerang.