Ada Gua Misterius di Tengah Jalur Jalan Lintas Selatan Yogyakarta, Ini yang Dilakukan Pemda

Sabtu, 26 Oktober 2024 20:11 WIB

Temuan gua baru di tengah proyek JJLS Kabupaten Gunugkidul Yogyakarta. Dok.istimewa

TEMPO.CO, Yogyakarta - Sebuah gua misterius ditemukan di Desa Planjan, Kecamatan Saptosari Gunungkidul, Yogyakarta, tempat pengerjaan proyek pembangunan Jalur Jalan Lintas Selatan (JJLS). Gua tersebut di dalamya masih terdapat stalaktit dan stalagmit yang aktif tumbuh dan diperkirakan usianya sudah ribuan tahun.

"Gua yang ditemukan itu dari kajian sementara memiliki stalaktit dan stalagmit yang diperkirakan berusia ribuan tahun, maka perlu penanganan yang hati-hati," kata Sekretaris Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Beny Suharsono, 25 Oktober 2024.

Gandeng Tim Riset

Pemerintah DIY, kata Beny, saat ini menggandeng tim riset dari Universitas Gadjah Mada (UGM) serta Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan, Energi dan Sumber Daya Mineral (PUPESDM) DIY mengkaji soal gua baru itu.

"Kami belum tahu dengan pasti apa yang ada di dalam gua. Jika gua tersebut termasuk dalam cagar budaya, maka kajian akademik harus dilakukan," kata Beny.

Beny juga memastikan temuan gua itu tak mempengaruhi progres pembangunan JJLS di Kabupaten Gunungkidul.

Advertising
Advertising

"Proyek terus berlanjut dengan menghindari gua yang ditemukan sembari menunggu hasil riset untuk mengetahui potensi gua tersebut," kata dia. "Pembangunan JJLS sementara ini tetap sesuai rencana, hanya saja rutenya sedikit bergeser menghindari area gua, agar gua itu tetap aman posisinya."

Beny mengatakan, jika hasil penelitian dan kajian yang dilakukan terhadap gua tersebut keluar, tidak menutup kemungkinan pembangunan JJLS akan bergeser.

Pintu Gua Ditutup Sementara

Sebagai langkah awal atas temuan gua itu, Beny menyampaikan mulut atau akses masuk gua baru itu ditutup sementara untuk menghindari kerusakan dan memudahkan proses penelitian

"Masyarakat diimbau bersabar dan tidak mendekati area gua selama proses kajian berlangsung, penelitian ini untuk melindungi dan melestarikan alam," kata dia.

Beny belum membeberkan, jika kajian selesai apakah gua akan ditutup permanen atau bahkan akan dikembangkan menjadi objek wisata.

Kabupaten Gunungkidul Yogyakarta selama ini kaya akan keindahan alam bawah tanah. Pemerintah DIY mencatat, di dalam perut bumi Gunungkidul terdapat lebih dari 400 gua, namun baru sekitar 100 yang telah teridentifikasi. "Penemuan gua baru ini terjadi secara tak terduga saat penyelesaian pembangunan JJLS ruas Plajan Saptosari," kata Beny.

Pilihan Editor:Pantai Gesing Gunungkidul Dibangun jadi Pelabuhan Pendaratan Ikan Berbasis Pariwisata

Berita terkait

Mengenal Pasar Prawirotaman yang Jadi Juara Nasional, Lokasinya di Tengah Kampung Turis Yogyakarta

17 jam lalu

Mengenal Pasar Prawirotaman yang Jadi Juara Nasional, Lokasinya di Tengah Kampung Turis Yogyakarta

Pasar Prawirotaman yang awalnya terkesan kumuh dan tua itu bertransformasi menjadi pasar yang sehat dan modern tanpa meninggalkan identitas lokalnya.

Baca Selengkapnya

Polisi Buru Rombongan Pemuda Penusuk dan Pengeroyok Santri Krapyak di Yogyakarta

1 hari lalu

Polisi Buru Rombongan Pemuda Penusuk dan Pengeroyok Santri Krapyak di Yogyakarta

Dua korban yang dikeroyok merupakan santri Pondok Pesantren Krapyak Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Menteri Prabowo dari Yogya ke Akmil Magelang Naik Bus Sewa dari Yogya dan Solo

2 hari lalu

Menteri Prabowo dari Yogya ke Akmil Magelang Naik Bus Sewa dari Yogya dan Solo

Para menteri dan wakil menteri kabinet Merah Putih naik bus dari Bandara Adisutjipto Yogyakarta menuju Akmil Magelang

Baca Selengkapnya

Yogyakarta Sediakan Area Parkir Khusus di Bandara Adisutjipto Selama Pembekalan Para Menteri

2 hari lalu

Yogyakarta Sediakan Area Parkir Khusus di Bandara Adisutjipto Selama Pembekalan Para Menteri

Presiden Prabowo Subianto beserta Wakil Presiden Gibran Rakabuming mendarat di Landasan Udara Adisutjipto Yogyakarta pada Kamis, 24 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Duet Seniman Muda Bandung dan Yogyakarta Gelar Pameran Gambar tentang Mimpi

2 hari lalu

Duet Seniman Muda Bandung dan Yogyakarta Gelar Pameran Gambar tentang Mimpi

Seniman asal Bandung dan Yogyakarta menggelar pameran gambar berjudul Remnant di Galeri Orbital Dago Bandung hingga 17 November 2024.

Baca Selengkapnya

Pelabuhan Gesing Yogyakarta Beroperasi, Diproyeksikan Jadi Tourism Fishing Port

3 hari lalu

Pelabuhan Gesing Yogyakarta Beroperasi, Diproyeksikan Jadi Tourism Fishing Port

Pelabuhan Gesing berada di ujung teluk yang menghadap sisi tenggara Samudera Hindia.

Baca Selengkapnya

Malam di Malioboro Bakal Diwarnai Parade Marching Band, Catat Tanggalnya

3 hari lalu

Malam di Malioboro Bakal Diwarnai Parade Marching Band, Catat Tanggalnya

Satu agenda menarik yang sayang dilewatkan wisatawan yang gemar menyambangi Malioboro saat malam hari.

Baca Selengkapnya

Branding Sumbu Filosofi, Yogya Gelar Kompetisi Ulik Keunikan Panggung Krapyak hingga Jalan Malioboro

3 hari lalu

Branding Sumbu Filosofi, Yogya Gelar Kompetisi Ulik Keunikan Panggung Krapyak hingga Jalan Malioboro

Nilai universal Sumbu Filosofi itu terwujud dalam beberapa bangunan di sepanjang axis yang melambangkan filosofi Jawa mengenai siklus kehidupan.

Baca Selengkapnya

Walhi Pertanyakan Amdal Proyek Jalan di Gunungkidul yang Temukan Gua Bawah Tanah

4 hari lalu

Walhi Pertanyakan Amdal Proyek Jalan di Gunungkidul yang Temukan Gua Bawah Tanah

Kabupaten Gunungkidul merupakan pegunungan karst dan gunung purba yang disinyalir banyak gua, bahkan sungai bawah tanah.

Baca Selengkapnya

Wajah Baru Stasiun Yogyakarta setelah Beautifikasi

4 hari lalu

Wajah Baru Stasiun Yogyakarta setelah Beautifikasi

KAI melakukan upaya beautifikasi Stasiun Yogyakarta untuk melestarikan unsur heritage seperti penonjolan bangunan utama dan penggantian granit.

Baca Selengkapnya