Berburu Durian Lokal Lezat di Jalanan Bengkulu

Reporter

Antara

Senin, 10 Januari 2022 06:31 WIB

Ruas jalan di Kelurahan Sawah Lebar Bengkulu mendadak jadi objek wisata buah durian. Dok. Antara

TEMPO.CO, Jakarta - Pemandangan tak biasa terlihat di sejumlah ruas jalan Kota Bengkulu beberapa hari belakangan. Jalan-jalan itu ramai oleh para pedagang dan pembeli durian.

Misalnya yang terlihat di Jalan Cendana Kelurahan Sawah Lebar, Kelurahan Rawa Makmur, Kelurahan Pematang Gubernur, kawasan Balai Buntar dan di Kelurahan Bentiring. Lokasi-lokasi itu seolah menjadi tempat wisata kuliner durian.

Durian yang dijual itu merupakan durian lokal yang berasal dari perkebunan warga di Kabupaten Bengkulu Tengah dan hutan di sekitar kaki Gunung Bungkus Kecamatan Merigi Sakti dan Kecamatan Pagar Jati Kabupaten Bengkulu Tengah. Setiap musim durian tiba, si raja buah akan dijual ke berbagai daerah.

Salah satu pedagang durian di Kelurahan Pematang Gubernur, Rian, mengatakan warga Kota Bengkulu sangat menyukai durian dari Kabupaten Bengkulu Tengah. "Durian dari dusun kami terkenal berkualitas baik sehingga sangat disukai oleh masyarakat Kota Bengkulu," kata dia, Sabtu, 8 Januari 2022.

Buah durian dari Kabupaten Bengkulu terkenal berwarna kuning, memiliki daging buah yang tebal, biji yang kecil serta bau yang sangat tajam.

Advertising
Advertising

Salah satu pembeli durian, Khairunnisa mengatakan bahwa buah durian hanya dapat dinikmati di bulan-bulan tertentu saja. "Setiap musim durian tiba, saya dan keluarga selalu menikmati buah durian," ujarnya.

Buah durian lokal itu dijual mulai dari Rp 10 ribu hingga Rp 50 ribu tergantung dengan jenis dan ukuran durian tersebut. Pedagang durian banyak berasal dari luar Kota Bengkulu seperti dari Kabupaten Bengkulu Tengah, Kabupaten Seluma dan Kabupaten Bengkulu Utara.

Baca juga: Bermalam di Kebun Penukal Abab Lematang Ilir Menanti Durian Jatuh

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Pedagang Keluhkan Stok Gula Pasir di Pasar

7 jam lalu

Pedagang Keluhkan Stok Gula Pasir di Pasar

Stok gula pasir berkurang di pasar dan supermarket.

Baca Selengkapnya

Biaya Layanan Tokopedia, Shopee dan Lazada Naik sampai 6,5 Persen, UMKM Diminta Tak Naikkan Harga?

1 hari lalu

Biaya Layanan Tokopedia, Shopee dan Lazada Naik sampai 6,5 Persen, UMKM Diminta Tak Naikkan Harga?

Tokopedia, Shopee dan Lazada menaikkan biaya layanan hingga 6.5 persen untuk mitra penjual, pelaku UMKM diminta tidak naikkan harga.

Baca Selengkapnya

Kementerian PUPR Anggarkan Rp 200 Miliar untuk Revitalisasi Pasar Banyuwangi

1 hari lalu

Kementerian PUPR Anggarkan Rp 200 Miliar untuk Revitalisasi Pasar Banyuwangi

Kementerian PUPR mulai merevitalisasi Pasar Banyuwangi yang menjadi pusat perbelanjaan dan kawasan heritage pada pertengahan tahun 2024 ini.

Baca Selengkapnya

Polisi Ringkus Pelaku Pembacokan Pedagang Nasi Goreng di Cilincing hingga Tewas ketika Sembunyi di Kepulauan Seribu

9 hari lalu

Polisi Ringkus Pelaku Pembacokan Pedagang Nasi Goreng di Cilincing hingga Tewas ketika Sembunyi di Kepulauan Seribu

Polsek Cilincing, Jakarta Utara, meringkus MM alias Buncing, pelaku pembacokan pedagang nasi goreng AF, 25 tahun, hingga tewas di Kepulauan Seribu.

Baca Selengkapnya

10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

10 hari lalu

10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.

Baca Selengkapnya

Penyanyi Hong Kong Dicegat di Bandara Malaysia gara-gara Bawa Durian Musang King

18 hari lalu

Penyanyi Hong Kong Dicegat di Bandara Malaysia gara-gara Bawa Durian Musang King

Setelah dicegat, penyanyi beserta kru keluar bandara dan menghabiskan durian itu sebelum terbang.

Baca Selengkapnya

6 Opsi Kegiatan Libur Panjang Bagi yang Tidak Mudik Lebaran

19 hari lalu

6 Opsi Kegiatan Libur Panjang Bagi yang Tidak Mudik Lebaran

Bagi mereka yang tidak melaksanakan mudik Lebaran, simak beberapa pilihan kegiatan ini agar libur lebaran yang panjang tetap berkesan.

Baca Selengkapnya

Little Bangkok Pasar Tanah Abang Ramai Pengunjung

22 hari lalu

Little Bangkok Pasar Tanah Abang Ramai Pengunjung

Suasana Pasar Tanah Abang mulai padat pengunjung menjelang Lebaran Idul Fitri 2024.

Baca Selengkapnya

Permintaan Ekspor Komoditas Durian Tinggi di China

24 hari lalu

Permintaan Ekspor Komoditas Durian Tinggi di China

Ekspor komoditas buah durian masih di bawah nanas dan pisang.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Pedagang Baju di Kelapa Dua Tangerang yang Tewas Ditusuk Pedang

25 hari lalu

Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Pedagang Baju di Kelapa Dua Tangerang yang Tewas Ditusuk Pedang

Tersangka pembunuhan pedagang baju itu kini mendekam di rumah tahanan Polsek Kelapa Dua, Tangerang Selatan.

Baca Selengkapnya