Jalur Pendakian Gunung Rinjani Dibuka Lagi, tapi Ada Syaratnya

Jumat, 14 Juni 2019 11:00 WIB

Sunrise dari Gunung Rinjani, Lombok, NTB.

TEMPO.CO, Mataram - Jalur pendakian Gunung Rinjani resmi dibuka kembali hari ini, Jumat 14 Juni 2019. Pendakian Gunung Rinjani sempat ditutup karena gempa Lombok, Nusa Tenggara Barat, pada Agustus 2018.

Baca: Lala Karmela Naik Gunung Rinjani dan Melihat Burung Keberuntungan

Kepala Balai Taman Nasional Gunung Rinjani atau TNGR, Sudiyono mengatakan dibukanya kembali jalur pendakian Gunung Rinjani telah melalui berbagai pertimbangan, terutama keamanan dan kenyamanan. "Kami sudah melakukan survei lebih dari lima kali untuk memastikan keamanan sebelum jalur pendakian Gunung Rinjani dibuka," kata Sudiyono, Kamis 13 Juni 2019.

Selain faktor keamanan dan kenyamanan, pertimbangan lain dibukanya pendakian ke Gunung Rinjani adalah faktor ekonomi masyarakat di sekitar gunung tersebut. Mereka menggantungkan hidup sebagai penyedia jasa bagi pengunjung di jalur pendakian.

Danau Sagara Anak, Gunung Rinjani, Lombok. Tempo/Rully Kesuma

Advertising
Advertising

"Sejak gempa terjadi tahun lalu, masyarakat tidak bisa bekerja dan tidak mendapat penghasilan karena jalur pendakian ditutup," kata Sudiyono. Padahal, masayarakat di sekitar Gunung Rinjani juga korban gempa yang kehilangan tempat tinggal dan menghadapi masalah lainnya.

Baca juga: Jalur Ditutup, Pengelola Gunung Rinjani Gagas Wisata Alternatif

Kendati pendakian ke Gunung Rinjani sudah dibuka, Sudiyono mengingatkan pendakian ke Gunung Rinjani kali ini hanya diizinkan sampai ke Pelawangan. "Pendaki tidak boleh sampai puncak Rinjani dan Danau Segara Anak," katanya.

Jumlah pendaki Gunung Rinjani juga dibatasi. Saban hari, kuota pendaki maksimal 500 orang yang melewati empat jalur resmi. Masing-masing jalur memiliki kuota berbeda, jalur Sembalun di Lombok Timur dan jalur Senaru di Lombok Utara masing-masing 250 pendaki per hari, sedangkan jalur pendakian Aik Berik di Lombok Tengah dan Timbanuh di Lombok Utara sebanyak 250 orang per hari. Kuota pendaki tersebut sudah termasuk porter dan pemandu.

Simak: Jalur Pendakian Gunung Rinjani via Lombok Tengah Lebih Indah

Sudiyono mengatakan setiap pendaki yang naik dan turun akan didata. "Jadi, tidak tak ada pendaki ilegal. Semua tercatat dan mengunakan tiket," katanya. Pendaki Gunung Rinjani bisa membeli tiket secara online melalui e-Rinjani yang bisa diakses pada Rabu, 13 Juni 2019 dengan mengunduh aplikasinya di Playstore.

Berita terkait

12 Syarat Naik Gunung Gede Pangrango, Wanita Haid Tidak Disarankan Mendaki

2 hari lalu

12 Syarat Naik Gunung Gede Pangrango, Wanita Haid Tidak Disarankan Mendaki

Saat berencana mendaki ke Gunung Gede Pangrango, sebaiknya ketahui terlebih dahulu beberapa syarat naik Gunung Gede Pangrango berikut ini.

Baca Selengkapnya

Kawah Ijen Tutup Akhir April dan Awal Mei 2024

2 hari lalu

Kawah Ijen Tutup Akhir April dan Awal Mei 2024

Dengan meningkatnya jumlah pengunjung selama masa liburan, tekanan terhadap lingkungan alam Kawah Ijen juga meningkat.

Baca Selengkapnya

5 Syarat Naik Gunung Rinjani dan Cara Daftar Pendakiannya

3 hari lalu

5 Syarat Naik Gunung Rinjani dan Cara Daftar Pendakiannya

Untuk mendaki Gunung Rinjani ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan. Berikut ini beberapa syarat naik gunung Rinjani.

Baca Selengkapnya

Sambut Lebaran, Sebanyak 3,5 Ton Sampah Gunung Bromo Dibersihkan

19 hari lalu

Sambut Lebaran, Sebanyak 3,5 Ton Sampah Gunung Bromo Dibersihkan

Sekitar 85 persen volume sampah yang diangkut dari Gunung Bromo berasal dari area Tengger Laut Pasir dan Penanjakan.

Baca Selengkapnya

Masalah Sampah di Kawasan Bromo Belum Sepenuhnya Bisa Diatasi, Ini Sebabnya

22 hari lalu

Masalah Sampah di Kawasan Bromo Belum Sepenuhnya Bisa Diatasi, Ini Sebabnya

Hingga sekarang belum ada peraturan mengenai penanganan sampah di dalam kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru.

Baca Selengkapnya

Pendakian ke Gunung Ciremai Ditutup Sebulan hingga 11 April 2024

47 hari lalu

Pendakian ke Gunung Ciremai Ditutup Sebulan hingga 11 April 2024

Balai Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC), Jawa Barat, menutup sementara aktivitas pendakian di gunung itu selama sebulan, mulai 11 Maret.

Baca Selengkapnya

Pendaki Tersesat di Gunung Batukaru Ditemukan, Ini Profil Gunung Tertinggi Kedua di Bali

51 hari lalu

Pendaki Tersesat di Gunung Batukaru Ditemukan, Ini Profil Gunung Tertinggi Kedua di Bali

Gunung Batukaru, gunung tertinggi kedua di Bali ini menjadi tempat yang menantang bagi para pendaki untuk mencapai puncaknya. Ini profilnya.

Baca Selengkapnya

6 Fakta Menarik Gunung Andong, Tiket Murah dan Pemandangannya Indah

56 hari lalu

6 Fakta Menarik Gunung Andong, Tiket Murah dan Pemandangannya Indah

Bagi pendaki pemula, bisa memilih Gunung Andong untuk melakukan pendakian. Tingginya sekitar 1.726 mdpl. Ini fakta menarik Gunung Andong.

Baca Selengkapnya

Destinasi Wisata Alam Terbaik Dunia 2024, Pulau Lombok Kembangkan Green Tourism

59 hari lalu

Destinasi Wisata Alam Terbaik Dunia 2024, Pulau Lombok Kembangkan Green Tourism

Pencapaian ini menjadi bukti nyata bahwa wisata alam adalah magnet utama yang mendatangkan wisatawan ke Pulau Lombok

Baca Selengkapnya

Demi Keselamatan, Pendaki Gunung Everest dari Nepal bakal Diwajibkan Bawa Chip

26 Februari 2024

Demi Keselamatan, Pendaki Gunung Everest dari Nepal bakal Diwajibkan Bawa Chip

Chip ini diperkirakan akan mulai berlaku pada musim semi mendatang, yang bertepatan dengan dimulainya musim pendakian di Gunung Everest.

Baca Selengkapnya