Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bangka Cultural Wave, Geliat Pariwisata di Selatan Sumatera

image-gnews
Bangka Cultural Wave bisa menjadi tempat promosi pariwisata yang baik dan destinasi baru di Bangka
Bangka Cultural Wave bisa menjadi tempat promosi pariwisata yang baik dan destinasi baru di Bangka
Iklan

INFO TRAVEL - Ketika Belitung bergerak lebih cepat mengembangkan pariwisata, Bangka seakan tertinggal. Padahal Bangka Belitung yang biasa disingkat Babel bagai saudara kandung. Ini adalah provinsi pemekaran dari Sumatera Selatan. Pusat pemerintahan, perdagangan, ekonomi, bisnis, pertambangan timah, ada di Bangka.

Menteri Pariwisata Arief Yahya tak ingin seperti itu. Bangka pun ditargetkan menjadi Bali baru dan masuk dalam percepatan 10 destinasi wisata serta menjadi KEK pariwisata yang sudah ditandatangani Presiden.

Gubernur Babel Rustam Effendi tidak ingin berlama-lama bagai kehilangan arah proyeksi wisata. Sejak 2 September sebelum peletakan batu pertama KEK Tanjung Kelayang, Gubernur Rustam menawarkan KEK juga di Bangka, dengan lahan yang tersedia 1.337 hektare.
Pada 8 September 2016 Pemprov Babel pun menggelar Bangka Cultural Wave (BCW) 2016 di Pantai Tongaci Sungailiat, Bangka.
Sekretaris Kementerian Pariwisata, Ukus Kuswara mengatakan BCW bisa jadi destinasi baru di Bangka. "Ada wadah untuk mengenalkan berbagai kekayaan alam, budaya, man-made, di Indonesia khususnya Bangka," ujarnya.
Penyelenggaraan Bangka Cultural Wave 2016 ini semoga bisa digelar setiap tahun, menjadi tempat promosi pariwisata yang baik, dan destinasi baru di Bangka.
BCW awalnya untuk merayakan sekaligus penanda dibukanya DeLocomotief Art Stage, sebagai tempat 'hangout' di Sungailiat. Lokasi ini disadari sebagai tempat yang nantinya akan menjadi sarana berkumpul bagi warga sekitar yang bisa saja menghasilkan suatu ide kreatif.
Di BCW ini ada serangkaian pertunjukan musik tari, oleh seniman regional dan internasional. Ada sekitar 10 seniman dari berbagai bangsa akan tampil untuk menyemarakan pertunjukan yang dilakukan dalam bentuk perjalanan Di Pantai Tongaci,  DeLocomotief Art Stage, Cinabata Batutapak Chengho, Menumbing Muntok dan Pangkal Pinang.

Acara pembukaan akan ditandai dengan  pelepasan 71 penyu dewasa ke Laut Cina Selatan. Sebuah upaya pelestarian alam aktif dan rasa syukur atas perjalanan negara bangsa. Pembukaan Museum Garuda dengan orasi budaya oleh Jean Couteau, tentang mitologi Garuda dan Penyu, menjadi penanda, diluncurkannya taman edukasi.
Ada juga dilakukan peluncuran Jalur Samudra Cheng Ho dengan menyelenggarakan simposium, pemutaran film, pameran dan pendirian  ABCD, Akademi Budaya Cheng Ho Dunia. Diselenggarakan bersama Asdep Destinasi Budaya Kementerian Pariwisata RI.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Perhelatan multievent ini, akan memperkaya perkembangan budaya dan ruang penciptaan di Bangka dan Indonesia,” ujar Ukus yang mewakili Menpar Arief Yahya pada pembukaan "Bangka Culture Wave 2016” sekaligus peluncuran Jalur Samudera Cheng Ho di Bangka.

Bangka punya sejarah panjang dengan Laksamana Cheng Ho. "Karena itu pariwisata sejarah untuk masuk ke pasar China, masih nyambung,” lanjut Ukus.
Di BCW 2016 ini, Staf Ahli Menteri Pariwisata RI bidang Kebudayaan Taufik Rahzen menjadi kurator dan budayawan yang memberikan pengantar tentang "Bangka Culture Wave 2016."
Saat pembukaan acara ini juga dilengkapi dengan orasi budaya oleh Jean Couteau seorang intelektual kelahiran Prancis dan penulis dengan tema "Garuda dan Penyu dalam kosmologi Nusantara." Lalu dilanjutkan dengan pertunjukan musik antarbangsa yang merupakan kolaborasi seniman berbagai negara yang mengembangkan suara alam, harmoni dan kekuatan jiwa.
Acara pembukaan "Bangka Culture Wave 2016" diakhir dengan pelepasan penyu oleh Sesmenpar Ukus Kuswara didampingi Muspida Bangka Belitung, tokoh masyarakat, seniman dan pengiat lingkungan. DeLocomotief Art Stage Pantai Tongaci, Sungailiat Bangka. (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sambut Libur Nataru, Bandara YIA Yogyakarta Kenalkan Ikon Baru Boneka Bulat Hai Dudu

14 Desember 2023

Boneka raksasa Hai Dudu menjadi ikon wisata baru Bandara YIA sambut libur akhir tahun. Dok. Istimewa
Sambut Libur Nataru, Bandara YIA Yogyakarta Kenalkan Ikon Baru Boneka Bulat Hai Dudu

Sejumlah instalasi visual menarik hadir di Bandara YIA menjelang libur Natal dan Tahun Baru pada Desember 2023 ini.


Logo Wonderful Indonesia Tetap Nempel di Motor Gresini Racing hingga 2025

25 Oktober 2023

Alex Marquez di sesi Sprint Race MotoGP San Marino, Sabtu, 9 September 2023. (Gresini Racing)
Logo Wonderful Indonesia Tetap Nempel di Motor Gresini Racing hingga 2025

Kemenparekraf memperpanjang masa sponsorship ke tim balap MotoGP Gresini Racing hingga tahun 2025 mendatang.


"Expo Indonesia en Mexico 2023" Upaya Menggarap Pasar Amerika

5 Agustus 2023

"Expo Indonesia en Mexico 2023" Upaya Menggarap Pasar Amerika

Pada periode Januari-Juni 2023, wisatawan kawasan Amerika mencatat kunjungan sebesar 267.147


Sandiaga Uno Dekati Manchester United untuk Promosi Pariwisata Indonesia

9 Mei 2023

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno membuka Indonesia Fashion Week, Rabu, 22 Februari 2023 di JCC/Foto: Doc. IFW
Sandiaga Uno Dekati Manchester United untuk Promosi Pariwisata Indonesia

Menteri Pariwisata Sandiaga Uno optimis kerja sama Wonderful Indonesia dan Manchester United bisa tingkatkan kunjungan wisatawan.


Kemenparekraf Promosikan Saba Baduy, Pecinan Glodok, dan Tujuh Desa Wisata Lainnya di ATF 2023

25 Februari 2023

Pengunjung tengah berburu tiket pada Astindo Travel Fair di Jakarta Convention Center, Jumat, 22 Februari 2019. Travel Fair tahun ini diperkirakan akan mengumpulkan sales volume sebesar Rp 220 miliar. TEMPO/Tony Hartawan
Kemenparekraf Promosikan Saba Baduy, Pecinan Glodok, dan Tujuh Desa Wisata Lainnya di ATF 2023

Kemenparekraf menghadirkan booth Wonderful Indonesia di Astindo Travel Fair (ATF) 2023 yang digelar pada 23-26 Februari 2023.


Aerostreet dan KitKat Kolaborasi Luncurkan Sepatu Edisi Khusus Hari Kasih Sayang

31 Januari 2023

Sepatu kolaborasi Aerostreet dan KitKat edisi khusus Hari Kasih Sayang 2023
Aerostreet dan KitKat Kolaborasi Luncurkan Sepatu Edisi Khusus Hari Kasih Sayang

Sepatu edisi khusus Aerostreet dan KitKat ini diproduksi sebanyak 1.402 pasang, dirilis seminggu jelang Hari Kasih Sayang.


Sandiaga Uno: Wisatawan Tak Perlu Ragu Tetap Berkunjung ke Wonderful Indonesia

13 Desember 2022

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno. Dok. Kemenparekraf
Sandiaga Uno: Wisatawan Tak Perlu Ragu Tetap Berkunjung ke Wonderful Indonesia

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno sebelumnya telah menjelaskan pasal terkait perzinaan dan kohabitasi itu bersifat delik aduan.


Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

7 November 2022

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

Agar ban tubeless Anda mampu bertahan lama, pasti harus diperlakukan dengan baik sehingga tidak cepat rusak.


Ragam Ritual Budaya Bakal Disajikan di Festival Pinisi XII di Bulukumba

31 Agustus 2022

Ragam Ritual Budaya Bakal Disajikan di Festival Pinisi XII di Bulukumba

Festival Pinisi ke-12 yang akan dihelat pada pertengahan September 2022


Festival Phinisi ke-12 di Bulukumba Digelar Pertengahan September

31 Agustus 2022

Festival Phinisi ke-12 di Bulukumba Digelar Pertengahan September

Festival masuk dalam 100 acara "Wonderful Indonesia" Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif pada 2022.