Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Indonesia AirAsia X Rute Jakarta-Jeddah Disambut Baik  

image-gnews
Tampilan logo Maskapai Air Asia sebelum pesawat Air Asia QZ8501 Surabaya-Singapura dikabarkan hilang kontak. (airasia.com)
Tampilan logo Maskapai Air Asia sebelum pesawat Air Asia QZ8501 Surabaya-Singapura dikabarkan hilang kontak. (airasia.com)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pengurus Asosiasi Pengusaha Perjalanan Wisata Indonesia (Asita) Provinsi Riau, menyambut baik masuknya maskapai Indonesia AirAsia X ke rute Jakarta-Jeddah menggunakan armada Airbus A330-300 berkapasitas 377 kursi dikarenakan harga tiket makin bersaing.

"AirAsia X terbang ke Jeddah itu sangat bagus. Berarti makin banyak pilihan bagi jamaah calon umrah dan menguntungkan pengguna moda transportasi udara," kata Ketua Asita Riau Ibnu Masud di Pekanbaru, Kamis (2 Juli 2015).

Selama ini, dia menjelaskan, jamaah calon umrah dalam negeri hanya dilayani oleh tiga maskapai Indonesia seperti perusahaan pelat merah Garuda Indonesia, Lion Air dan Citilink Indonesia dengan harga tiket relatif sama.

Indonesia AirAsia, kata dia, dulunya bernama Air Wagon International (AWAIR) merupakan salah satu maskapai yang menawarkan layanan penerbangan dengan biaya murah, sehingga cepat punya nama di hati masyarakat Tanah Air.

"Kini jumlah maskapai yang melayani rute Jakarta-Jeddah sudah ada enam. Tentunya mereka saling berebut pasar itu dan Indonesia AirAsia mulai melayani Jeddah sebanyak 5 kali dalam sepekan," katanya.

Maskapai penerbangan Indonesia AirAsia X sebelumnya menyatakan telah memperoleh izin terbang ke Jeddah dari otoritas penerbangan sipil Arab Saudi (GACA), sehingga maskapai itu dapat melayani penerbangan langsung Jakarta-Jeddah dan sebaliknya.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada GACA dan Ditjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan atas dukungannya sehingga Indonesia AirAsia X dapat melayani penerbangan Jakarta-Jeddah," kata Presiden Direktur Indonesia AirAsia X, Dendy Kurniawan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut dia, hal itu merupakan satu pencapaian mengingat tidak mudah bagi suatu maskapai untuk bisa mendapat izin dari otoritas penerbangan sipil di Arab Saudi.

Ia berpendapat, diperolehnya izin melayani rute Jakarta-Jeddah membuat Indonesia AirAsia X dapat menyediakan penerbangan hemat berkualitas bagi masyarakat Indonesia yang ingin melakukan perjalanan umroh dan haji.

"Indonesia AirAsia X berupaya menghadirkan pelayanan berkualitas sehingga selalu menjadi pilihan utama bagi masyarakat untuk menuju Tanah Suci," katanya.

Penerbangan perdana Indonesia AirAsia X di rute Jakarta-Jeddah dilakukan Rabu dini hari pukul 02.30 WIB dari Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta menuju Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah.

"Penerbangan perdana ini dilaksanakan bertepatan dengan bulan suci Ramadhan sebagai wujud syukur diperolehnya perizinan dari otoritas penerbangan sipil Indonesia dan Arab Saudi," ucapnya.

ANTARA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


KPPU Soroti Lonjakan Harga Tiket Pesawat, Pemilik Lion Air Rusdi Kirana: Nanti Kita Cek

6 hari lalu

Pemilik Lion Air Rusdi Kirana saat berkunjung dalam acara Kunjungan Hangar dan Diskusi Inovasi Penerbangan bersama Pemimpin Redaksi Meid di Batam Aero Technic (BAT) Batam, Kepulauan Riau, Kamis, 21 Maret 2023. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
KPPU Soroti Lonjakan Harga Tiket Pesawat, Pemilik Lion Air Rusdi Kirana: Nanti Kita Cek

Pendiri Lion Air Rusdi Kirana akan meminta perusahaannya untuk memberikan promo tiket di tengah melonjaknya harga tiket pesawat belakangan ini.


Pesawat Jetstar Tujuan Bali dari Melbourne Putar Balik Gara-gara Penumpang Mengamuk

8 hari lalu

Jetstar Asia menambah penerbangandari Singapura ke Jakarta
Pesawat Jetstar Tujuan Bali dari Melbourne Putar Balik Gara-gara Penumpang Mengamuk

Seorang penumpang Jetstar mengamuk di dalam pesawat hingga menyebabkan penerbangan tujuan Bali itu dibatalkan.


Maskapai Naikkan Harga Tiket saat Lebaran, Sandiaga Usul Jumlah Pesawat Ditambah

10 hari lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno di Hotel Fairmont di Senayan, Jakarta Pusat pada Kamis, 14 Maret 2024. TEMPO/ Desty Luthfiani.
Maskapai Naikkan Harga Tiket saat Lebaran, Sandiaga Usul Jumlah Pesawat Ditambah

Sandiaga turut mengomentari soal maskapai penerbangan yang menaikkan harga tiket menjelang libur arus mudik dan balik Lebaran 2024.


Terkini: Cara Menghitung THR untuk Tiap Kategori Karyawan, 7 Maskapai Diminta Tak Naikkan Harga Tiket

11 hari lalu

Ilustarsi uang THR. Dokumentasi Disnaker)
Terkini: Cara Menghitung THR untuk Tiap Kategori Karyawan, 7 Maskapai Diminta Tak Naikkan Harga Tiket

Berita terkini ekonomi dan bisnis pada Ahad siang, 17 Maret 2024, dimulai dari cara menghitung THR untuk karyawan tetap, kontrak dan pekerja lepas.


Insiden Pesawat Boeing Latam Airlines yang Terjun Bebas, Benarkah Ada Kesalahan Pramugari?

11 hari lalu

Ilustrasi pesawat (Pixabay)
Insiden Pesawat Boeing Latam Airlines yang Terjun Bebas, Benarkah Ada Kesalahan Pramugari?

Sebuah laporan menyebutkan ada kemungkinan pramugari tidak sengaja menekan tombol di kursi pilot, menyebabkan pesawat Boeing terjun bebas.


Menjelang Arus Mudik Lebaran, KPPU Minta 7 Maskapai Ini Tak Naikkan Harga Tiket Pesawat

11 hari lalu

Sejumlah penumpang pesawat berjalan di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Ahad, 2 Januari 2022. Kantor Imigrasi Kelas I Soekarno Hatta mencatat, jumlah kedatangan penumpang dari luar negeri melalui Bandara Internasional Soekarno Hatta selama 2021 sebanyak 732.706 orang. ANTARA/Fauzan
Menjelang Arus Mudik Lebaran, KPPU Minta 7 Maskapai Ini Tak Naikkan Harga Tiket Pesawat

Ketua KPPU M. Fanshurullah Asa meminta tujuh maskapai penerbangan terlapor agar tidak menaikkan harga tiket pesawat menjelang arus mudik Lebaran.


Tiga Maskapai Penerbangan Ini Berikan Layanan Berbeda untuk Penumpang selama Ramadan

13 hari lalu

Ilustrasi nonton di pesawat/Emirates
Tiga Maskapai Penerbangan Ini Berikan Layanan Berbeda untuk Penumpang selama Ramadan

Dari pemberian takjil sampai hiburan program Ramadan, inilah layanan berbeda yang disiapkan maskapai penerbangan internasional selama Bulan Suci.


Air Asia Siapkan 350 Ribu Kursi untuk Lebaran, Naik 27 Persen

16 hari lalu

AirAsia Berhad melakukan penerbangan perdana rute Kuala Lumpur - Lombok pada Jumat, 2 Februari 2024 (Dok. Angkasa Pura I Bandara Internasional Lombok)
Air Asia Siapkan 350 Ribu Kursi untuk Lebaran, Naik 27 Persen

Air Asia menyiapkan 350 ribu kursi penerbangan selama 3 - 18 April 2024, naik 27 persen dibandingkan periode yang sama di tahun 2023.


Setelah Insiden China Southern Airlines, Penumpang Diminta Berhenti Lempar Koin ke Mesin Pesawat

16 hari lalu

Ilustrasi pesawat (Pixabay)
Setelah Insiden China Southern Airlines, Penumpang Diminta Berhenti Lempar Koin ke Mesin Pesawat

Penumpang percaya bahwa melempar koin ke pesawat merupakan tolak bala, tetapi sebenarnya berbahaya.


50 Terluka dalam Penerbangan ke Selandia Baru, Pesawat Tiba-tiba Terguncang Hebat

17 hari lalu

Boeing 787 Dreamliner. REUTERS/Lucy Nicholson/File Photo
50 Terluka dalam Penerbangan ke Selandia Baru, Pesawat Tiba-tiba Terguncang Hebat

Penerbangan dari Australia ke Selandia Baru mengalami masalah hingga menyebabkan 50 orang terluka.