TEMPO.CO, Batam - Penumpang yang hendak mudik lebaran menggunakan transportasi udara, diwajibkan harus melakukan vaksin booster atau vaksin Covid-19 dosis ketiga. Hal itu juga diterapkan di Bandara Hang Nadim, Kota Batam. "Untuk syarat perjalanan tidak berubah, masih sesui surat edaran yang lama," ujar Direktur Utama PT Bandara Internasional Batam, Pikry Ilham Kurniansyah, Selasa, 11 April 2023.
Pikry melanjutkan, penumpang wajib menggunakan booster satu kali. Sedangkan penumpang umur di bawah 17 tahun menimal membawa surat dua kali vaksin Covid-19. "Apabila ada faktor penyebab tidak vaksin, wajib menggunakan PCR atau antigen satu hari sebelum keberangkatan," ujar Pikry.
Imbauan kepada Penumpang di Bandara Hang Nadim
Penumpang yang hendak mudik menggunakan pesawat terbang diharapkan mempersiapkan semua keperluan perjalanan dengan baik. Seperti mempersiapkan tiket pesawat, packing barang-barang, tidak membawa barang berharga dan barang yang mudah pecah.
Pikry juga mengimbau masyarakat untuk melakukan mobile check in tiket pesawat secara online sebelum sampai di bandara. "Supaya penumpang bisa langsung drop bagasi saja, yang perlu juga jaga kesehatan dalam perjalanan dan terutama yang membawa anak-anak dan orang tua," katanya.
Selain itu penumpang diharapkan tidak membeli tiket di calo. Tiket bisa dibeli langsung di konter tiket resmi di bandara. "Tiket yang konter resmi harganya bisa di pantau melampau batas atau tidak, kalau ada yang melapui harga maksimun silakan dilaporkan kepada kami," katanya.
Sehari sebelumnya, Pikry mengatakan penambahan rute penerbangan dilakukan setiap harinya untuk tujuan pesawat Batam menuju Pekanbaru, Palembang dan Padang. "Satu maskapai dengan kapasitas 215 kursi untuk setiap rute, artinya ada penambahan total 645 kursi setiap hari," kata Pikry, Senin, 10 April 2023.
Ia emprediksi lonjakan penumpang mudik Lebaran di Bandara Hang Nadim Batam terjadi pada 15 dan 16 April 2023. Saat ini, jumlah penumpang di Bandara Hang Nadim Batam sekitar 10 sampai 11 ribu penumpang.
Pilihan Editor: Alasan Mudik Naik Bus, Kereta atau Pesawat Lebih Disarankan
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.