Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Temukan 5 Daftar Restoran dan Kafe Hidden Gems di Jakarta

image-gnews
Kashiwa, restoran di sekitar Blok M Square yang menjanjikan hidangan Jepang dengan harga terjangkau. Foto: @separuhakulemak
Kashiwa, restoran di sekitar Blok M Square yang menjanjikan hidangan Jepang dengan harga terjangkau. Foto: @separuhakulemak
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Di era media sosial saat ini, banyak sekali pembuat konten seperti YouTuber atau TikToker berlomba-lomba untuk membuat konten yang viral dan ramai ditonton. Salah satu jenis konten yang sering viral di sosial media adalah konten yang berisi rekomendasi tempat hidden gems

Hidden gem sendiri merupakan istilah yang sering digunakan untuk menggambarkan sesuatu yang indah atau bagus tetapi belum banyak diketaui orang lain. Dalam hal ini, bisa merujuk kepada tempat wisata atau kuliner

Di Jakarta  ada banyak tempat makan atau restoran yang lezat dan enak tetapi belum banyak diketahui orang, disebut juga sebuah tempat hidden gems.

Inilah daftar beberapa restoran di Jakarta yang merupakan tempat hidden gems

1. Pantjoran Tea House

Tempat pertama yang harus km kunjungi adalah Pantjoran Tea House yang berlokasi di Jalan Pancoran No. 4 - 6, Glodok, Jakarta Barat. Melansir dari website Pantjoran Tea House, di sini kamu bisa menikmati seduhan berbagai jenis teh dengan penyajian yang unik dan tidak banyak di tempat lain, yaitu dengan tradisi gongfu cha yang menggunakan gaya tradisional Tionghoa yang otentik.

Saat menikmati suguhan teh di sini, Anda akan dibantu tea specialist dari Pantjoran Tea House. Selain teh, tentunya restoran ini menjual beragam menu makanan dan juga kopi. Bangunan dari restoran ini merupakan sebuah bangunan tua yang memiliki perjalanan sejarah cukup panjang tentang Jakarta masa lampau yang tentunya sangat unik dan bagus untuk kamu abadikan.

2. Kashiwa

Bagi anda yang menyukai makanan Jepang, maka restoran ini adalah pilihan yang tepat. Kashiwa terletak di Jalan Melawai VIII No.3, RW.1, Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Tempat ini menjual berbagai macam makanan khas Jepang seperti yakitori, okonomiyaki, dan masih banyak lagi. Restoran ini juga memiliki nuansa Jepang yang sangat kental dengan berbagai hiasan seperti poster dalam Bahasa Jepang lalu siaran TV yang ditayangkan juga menggunakan Bahasa Jepang. 

3. Kampoeng Gallery

Selanjutnya, tempat yang berlokasi di Jalan Masjid Al Huda No.1, RT.5/RW.1, Kby. Lama Utara, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, ini juga merupakan sebuah tempat hidden gems. Cafe Kampoeng Gallery kental dengan karya seni.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Di kafe yang merangkap sebuah galeri ini, para pengunjung dapat menemukan berbagai macam barang antik yang merupakan koleksi pribadi dari sang pemilik, Ivan Moningka. Lokasi kafe ini berada di pinggir rel stasiun kereta Kebayoran Lama, dekat dengan pasar loak. Karena itulah di kafe ini Anda bisa menemukan barang-barang antik zaman dulu mulai dari buku, piringan hitam, pajangan, dan lain-lain

4. Wancan

Hidden gems di Jakarta Selatan ini layak untuk dikunjungi. Belokasi di Komplek Golden Plaza, Jalan RS. Fatmawati Raya No.15, Jakarta, Wancan membawa nuansa kontemporer yang tentunya sedang hits akhir-akhir ini dikalangan anak muda.

Nasi Hainan ala Singapura disajikan dengan berbagai macam lauk seperti poached chicken, roasted chicken, tahu kecap, telur kecap, dan bakso goreng. Selain menyajikan makanan yang lezat, suasana tempat makan benar-benar bagus untuk berfoto-foto dengan nuansa restoran Cina zaman dulu. Tempat ini memiliki meja dan kursi yang rapih dengan jarak antar satu meja dengan satu meja lainnya.

5. Claypot Popo

Berikutnya masih dari Jakarta Selatan, Claypot Popo yang berlokasi di Jl. Melawai IX No. 38 (Lantai 2), Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan ini juga wajib dikunjungi. Awalnya Claypot Popo berlokasi di Pasar Santa. Tempat makan ini sangat hidden gem karena jika tidak memperhatikan dengan baik, Anda tidak akan tau bahwa ada tempat makan ini karena pintu masuknya yang kecil dan tertutup.

Kafe ini juga membawa suasana zaman dulu yang membuat pengunjung bernostalgia serasa makan dirumah nenek. Menu makanan disini juga lezat dan tergolong murah.

Itulah 5 restoran dan hidden gems di Jakarta yang wajib bisa Anda kunjungi akhir pekan ini.

Pilihan Editor: Inilah Istilah Hidden Gems yang Ramai di Media Sosial

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ibu Korban Pembunuhan 4 Anak di Jagakarsa Sudah Lapor Polisi Soal Dugaan KDRT

2 jam lalu

Rumah TKP pembunuhan empat anak di Jalan Kebagusan Raya, Gang Roman RT.4/RW3 Kelurahan Jagakarsa, Jakarta Selatan. Tempo/Novali Panji
Ibu Korban Pembunuhan 4 Anak di Jagakarsa Sudah Lapor Polisi Soal Dugaan KDRT

D, ibu korban pembunuhan 4 anak di Jagakarsa telah melapor ke polisi soal dugaan KDRT yang dilakukan Panca.


RUU DKJ, Hidayat Nur Wahid: Menyalahi Konstitusi, Diskriminatif, Kemunduran Demokrasi

6 jam lalu

Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid.
RUU DKJ, Hidayat Nur Wahid: Menyalahi Konstitusi, Diskriminatif, Kemunduran Demokrasi

Wakil Ketua Majelis Syura PKS Hidayat Nur Wahid menilai RUU DKJ merampas kedaulatan rakyat Jakarta


Menuai Polemik, Ini Tanggapan Sejumlah Pihak soal RUU DKJ

9 jam lalu

Ketua Fraksi Nasdem DKI Jakarta, Wibi Andrino menyerahkan tiga nama usulan untuk menjadi Pejabat Gubernur DKI Jakarta pada Rapat Pimpinan Gabungan (Rapimgab) DPRD DKI Jakarta di Jakarta, Selasa, 13 September 2022. Rapimgab DPRD DKI Jakarta menentukan usulan nama calon pejabat Gubernur untuk menggantikan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang masa jabatannya berakhir pada Oktober mendatang. Rapimgab yang dihadiri sembilan fraksi partai tersebut memutuskan tiga nama yang akan diserahkan kepada Mendagri dam Presiden. Ketiga nama tersebut yaitu Heru Budi Hartono, Marullah Matali, dan Bachtiar. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Menuai Polemik, Ini Tanggapan Sejumlah Pihak soal RUU DKJ

RUU DKJ menuai polemik lantaran memuat aturan jabatan gubernur dan wakil gubernur ditunjuk oleh Presiden.


6 Poin Penting RUU DKJ yang Perlu Diketahui

10 jam lalu

Pengendara sepeda motor melintasi Bundaran Hotel Indonesia di Jakarta, Senin, 18 September 2023. Perubahan ini akan ditetapkan setelah ibu kota negara nantinya resmi pindah ke Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
6 Poin Penting RUU DKJ yang Perlu Diketahui

RUU DKJ disahkan sebagai usul inisiatif DPR pada Selasa, 5 Desember 2023. Berikut enam poin penting wacana beleid ini.


Fakta-Fakta Pembunuhan 4 Anak di Jagakarsa, Ada Pesan Misterius untuk Bunda

10 jam lalu

Rumah TKP pembunuhan empat anak di Jalan Kebagusan Raya, Gang Roman RT.4/RW3 Kelurahan Jagakarsa, Jakarta Selatan. Tempo/Novali Panji
Fakta-Fakta Pembunuhan 4 Anak di Jagakarsa, Ada Pesan Misterius untuk Bunda

Warga Jagakarsa digegerkan kasus pembunuhan 4 anak yang diduga dilakukan orang tuanya sendiri


Apa Konsekuensinya jika RUU DKJ Disahkan DPR?

15 jam lalu

Pengendara sepeda motor melintasi Bundaran Hotel Indonesia di Jakarta, Senin, 18 September 2023. Perubahan ini akan ditetapkan setelah ibu kota negara nantinya resmi pindah ke Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Apa Konsekuensinya jika RUU DKJ Disahkan DPR?

RUU DKJ disetujui menjadi RUU usulan inisiatif DPR. Berikut konsekuensi jika RUU DKJ disahkan.


Ini Kewenangan Khusus Jakarta di Bidang Penanaman Modal Setelah Jadi DKJ

21 jam lalu

Gedung bertingkat di jalan Sudirman, Jakarta, 2 April 2020. Tempo/Tony Hartawan
Ini Kewenangan Khusus Jakarta di Bidang Penanaman Modal Setelah Jadi DKJ

Kewenangan khusus di bidang penanaman modal ini diatur dalam pasal 23 RUU Daerah Khusus Jakarta.


Caleg DPRD DKI Purwanto Wafat, Gerindra Persilakan Warga Jaksel tetap Mencoblosnya

1 hari lalu

Purwanto, anggota DPRD DKI dari Gerindra. Foto: Istimewa
Caleg DPRD DKI Purwanto Wafat, Gerindra Persilakan Warga Jaksel tetap Mencoblosnya

Anggota Fraksi Gerindra DPRD DKI Jakarta Purwanto wafat pada Selasa malam


RUU DKJ, DPRD DKI Minta Diusut Siapa yang Usulkan Gubernur Jakarta Diangkat Presiden

1 hari lalu

Wakil Ketua DPRD DKI Rani Mauliani mengatakan legislator di Kebon Sirih tidak mengetahui draf Rancangan Undang-Undang tentang Daerah Khusus Jakarta (RUU DKJ) yang dibahas di DPR RI. Jakarta, Rabu, 6 Desember 2023. Foto: TEMPO/Aisyah Amira Wakang.
RUU DKJ, DPRD DKI Minta Diusut Siapa yang Usulkan Gubernur Jakarta Diangkat Presiden

Pimpinan DPRD DKI Rani Mauliani meminta DPR RI mengusut siapa yang mengusulkan gubernur Jakarta diangkat oleh presiden dalam RUU DKJ


HUT ke-74 Polda Metro Jaya, Irjen Karyoto Beri Penghargaan untuk 18 Personel Berprestasi

1 hari lalu

Acara Peringatan Hari Ulang Tahun ke-74 Polda Metro Jaya tahun 2023 di Gedung Promoter Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan pada Rabu, 6 Desember 2023. TEMPO/Aisyah Amira Wakang.
HUT ke-74 Polda Metro Jaya, Irjen Karyoto Beri Penghargaan untuk 18 Personel Berprestasi

Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto memberikan penghargaan kepada personelnya di acara tasyakuran HUT Ke-74 Polda Metro Jaya