Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Bioskop Premium di Jakarta, Ada Selimutnya!

Reporter

image-gnews
Suasana di CGV Grand Indonesia, Jakarta Pusat, di hari pertama pembukaan bioskop saat perpanjangan PPKM Level 3, pada Kamis, 16 September 2021. TEMPO/Syaharani Putri
Suasana di CGV Grand Indonesia, Jakarta Pusat, di hari pertama pembukaan bioskop saat perpanjangan PPKM Level 3, pada Kamis, 16 September 2021. TEMPO/Syaharani Putri
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -- Siapa yang tidak suka menonton film di bioskop? Hampir semua orang mungkin sudah pernah mencobanya. Namun, bioskop sekarang hadir dengan berbagai macam fasilitas menarik yang memanjakan Anda ketika menonton seperti bioskop premium. 

Sebagai bioskop premium, maka dari segi harga juga lebih mahal dibandingkan bioskop pada umumnya. Namun, dari fasilitas yang ditawarkan seperti kenyamanan hingga teknologi sudah pasti berbeda.

Di Jakarta sendiri terdapat sejumlah bioskop berstandar premium. Anda bisa mendapatkan pengalaman berbeda, saat menikmati film di bioskop tersebut. Rata-rata, bioskop ini menyediakan tempat duduk seperti sofa yang nyaman. Tentunya, Anda bisa bersantai sambil menikmati film favorit.

Bioskop Premium di Jakarta

Berikut daftar bioskop premium yang bisa Anda coba di Jakarta.



1. CGV Pacific Place 

CGV Cinemas dikenal sebagai provider film paling lengkap. Salah satunya bertempat di Pacific Place, Lantai 6, Jalan Jend. Sudirman No 52-53, SCBD, Jakarta Selatan, Jakarta, Indonesia. Anda dapat menikmati bioskop premium CGV Velvet Class dan Gold Class. 

Beberapa fasilitas disediakan CGV Pacific Place, tempat premium dengan wifi, welcome drink dan kursi recliner. Kurang lebih ada 52 kursi yang dapat diatur seperti tempat tidur sehingga Anda dapat menonton dengan nyaman. Untuk harga tiket Gold Class kurang lebih sekitar Rp 100 ribu hingga Rp 150 ribu. 

Simak: Legenda Bioskop Megaria, Bung Hatta yang Resmikan 73 Tahun Lalu

2. CGV Grand Indonesia

Grand Indonesia beralamat di Jalan M.H. Thamrin No 1 Grand Indonesia Lantai 8, Jakarta 10110 Indonesia. Jika Anda ingin menonton bioskop dengan konsep yang premium, CGV Grand Indonesia bisa menjadi salah satu solusi. 

CGV Grand Indonesia menyediakan studio premium, yaitu Private Box Class yang diperuntukkan untuk Anda yang ingin menonton film secara privat. Private Box Class memungkinkan Anda menonton film yang hanya disediakan untuk 4 orang dengan interior dan sofa yang mewah. Sehingga Anda bisa nyaman mengobrol, menonton film, bernyanyi hingga melakukan hal menyenangkan lainnya. 

3. CGV Central Park 

Bioskop selanjutnya dengan fasilitas premium yang dapat Anda  kunjungi adalah CGV Central Park. CGV Central Park beralamat di Jalan Letjen S. Parman No 28 Central Park Mall, Lantai 8, Jakarta 11470 Indonesia. Bioskop ini didesain dengan konsep retro vintage  sehingga cocok untuk Anda yang ingin menonton bioskop dengan suasana berbeda. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Salah satu studio premium yang bisa ditawarkan adalah Velvet studio dengan harga sekitar Rp 110 ribu hingga Rp 160 ribu per orang. Namun jangan khawatir karena fasilitas yang disediakan seperti kasur berukuran double yang mewah serta bantal dan selimut. 

4. The Premiere Plaza Indonesia 

The Premiere Plaza Indonesia beralamat di Plaza Indonesia Lantai 6, Jalan Mh. Thamrin Kav. 28-30, Jakarta Pusat. Bioskop premium ini merupakan salah satu bioskop milik XXI Cinema yang memberikan fasilitas premium untuk Anda. Salah satunya ada lobi khusus yang hanya diperuntukan untuk pembeli tiket The Premiere. 

Anda akan mendapatkan kursi sofa mewah dengan jarak berjauhan serta terdapat tombol atur kursi. Jika Anda ingin menonton sambil berbaring, selimut bioskop premiere ini siap menghangatkan Anda. Selain itu, Anda bisa memesan makanan yang dapat dibeli secara online saat film sedang dimulai. Harganya mulai dari Rp 60 ribu hingga Rp 200 ribu. 

5. XXI Lotte Shopping Avenue 

Rekomendasi bioskop premium di Jakarta yang terakhir adalah XXI Lotte Shopping Avenue Bioskop ini beralamat di Lotte Shopping Avenue Lantai 6 Jalan Dr. Satrio Kav. 3-5 Karet Kuningan Jakarta 12940. Salah satu studio premium yang ditawarkan adalah XXI Premiere yang mana Anda akan disambut dengan lounge khusus untuk bersantai. Selain itu, Anda juga mendapatkan pelayanan ekstra untuk memesan makanan. 

Fasilitas di dalamnya terdapat kursi recliner  yang bisa Anda atur sendiri hingga selimut. Namun perlu diketahui bahwa tidak banyak kursi yang tersedia sehingga jarak satu sama lain cukup lapang. 

Demikian rekomendasi bioskop premium di Jakarta yang dapat Anda kunjungi saat ingin menonton film dengan suasana berbeda. 

VIVIA AGARTHA F | ALFI MUNA SYARIFAH

Baca: Hotel Hingga Bioskop di Cina Mulai Alami Pemulihan Setelah Pelonggaran

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kang Dong Won Membintangi Film The Plot, Simak Sinopsisnya

5 jam lalu

Kang Dong Won. (Soompi)
Kang Dong Won Membintangi Film The Plot, Simak Sinopsisnya

The Plot yang dibintangi Kang Dong Won dijadwalkan tayang perdana di bioskop Korea Selatan pada 29 Mei 2024


The Fall Guy Tayang, Mengenal 2 Pemeran Utama Film Ini

8 jam lalu

Ryan Gosling dalam film The Fall Guy. Dok. Universal Pictures
The Fall Guy Tayang, Mengenal 2 Pemeran Utama Film Ini

The Fall Guy dibintangi Ryan Gosling dan Emily Blunt


Christian Bale Berperan dalam Film The Bride sebagai Monster Frankenstein

14 hari lalu

Aktor Christian Bale menghadiri pemutaran perdana film terbarunya, `Exodus:Gods and Kings` di Madrid, Spanyol, 4 Desember 2014. REUTERS
Christian Bale Berperan dalam Film The Bride sebagai Monster Frankenstein

Christian Bale menjadi monster Frankenstein dalam film The Bridge karya Maggie Gyllenhaal


5 Fakta The First Omen, Lanjutan Film Horor Klasik Tahun 1976

17 hari lalu

The First Omen. Foto: Istimewa
5 Fakta The First Omen, Lanjutan Film Horor Klasik Tahun 1976

The First Omen adalah prekuel dari film horor supernatural klasik 1976 The Omen. The Omen mengungkap konspirasi setan yang melibatkan Pastor Brennan, Pastor Spiletto, dan Suster Teresa, yang rela mengorbankan nyawanya untuk melindungi Damien.


Sinopsis The Sin, Film Horor Korea Terbaru

19 hari lalu

Film Korea The Sin. Hancinema.net
Sinopsis The Sin, Film Horor Korea Terbaru

Setelah Exhuma menjadi sorotan, film horor okultisme terbaru Korea The Sin telah memikat perhatian sejak tayang di bioskop Indonesia pada 3 April 2024


3 Serba-serbi Film The First Omen

20 hari lalu

The First Omen. Foto: Istimewa
3 Serba-serbi Film The First Omen

Film horor The First Omen telah tayang di bioskop Indonesia, pada 3 April 2024


Sinopsis Dua Hati Biru, Sekuel Dua Garis Biru yang Dibintangi Angga Yunanda

21 hari lalu

Acara official trailer dan konferensi pers Dua Hati Biru. Foto: TEMPO| Jihan Ristiyanti.
Sinopsis Dua Hati Biru, Sekuel Dua Garis Biru yang Dibintangi Angga Yunanda

Berikut sinopsis film Dua Hati Biru yang merupakan sekuel dari film Dua Garis Biru. Film ini menceritakan kehidupan Bima dan Dara sebagai orangtua.


Sinopsis Film The First Omen, Prekuel dari Series The Omen

21 hari lalu

The First Omen. Foto: Istimewa
Sinopsis Film The First Omen, Prekuel dari Series The Omen

Berikut sinopsis dan alur cerita film The First Omen yang merupakan prekuel dari Series The Omen. prekuel ini kemungkinan akan mengungkap asal Damien.


Raup Pendapatan Rp 5,2 T, Cinema XXI Bagikan Dividen Rp 666,7 Miliar

22 hari lalu

Suasana bioskop XXI di sebuah pusat perbelanjaan di Jakarta, Kamis 10 Maret 2022. Peningkatan kapasitas bioskop menjadi 70 persen ini seiring dengan turunnya status pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level dari level 3 ke level 2.. Tempo/Tony Hartawan
Raup Pendapatan Rp 5,2 T, Cinema XXI Bagikan Dividen Rp 666,7 Miliar

Cinema XXI membagikan dividen sebesar Rp 666,7 Miliar dan mengganti direktur utamanya dalam rapat pemegang saham tahunan atau RUPST.


Kisah Darah dan Doa, Film Longmarch of Siliwangi yang Jadi Hari Film Nasional

26 hari lalu

Film Darah dan Doa karya Usmar Ismail. wikipedia
Kisah Darah dan Doa, Film Longmarch of Siliwangi yang Jadi Hari Film Nasional

Pengambilan gambar film Darah dan Doa dijadikan peringatan Hari Film Nasional setiap 30 Maret