Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

7 Tempat Paling Asyik untuk Liburan Musim Dingin

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Ilustrasi liburan di musim dingin. Sekelompok wisatawan di Pegunungan Alpen, Swiss. (pixabay.com)
Ilustrasi liburan di musim dingin. Sekelompok wisatawan di Pegunungan Alpen, Swiss. (pixabay.com)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Apa yang terpikir ketika musim dingin datang? Jalanan penuh dengan salju, bermain ice skating atau snowboarding, dan menikmati momen di depan perapian. Momen ini memang tidak pernah ada di Indonesia, tapi bisa dialami di beberapa negara empat musim. 

Jika memiliki rencana menikmati liburan musim dingin, inilah tujuh rekomendasi tempat paling asyik dikunjungi. 

1. Lapland, Finlandia

Finlandia merupakan negara yang memesona dengan keindahan alamnya, mulai dari hutan arktik yang luas hingga kota-kota yang penuh dengan buku. Pergilah ke Lapland musim dingin untuk menyaksikan Northern Lights atau Aurora Borealis. Lapland melalui musim dingin yang panjang dan gelap.

2. Hallsatt, Austria

Hallstatt, sebuah desa mungil di wilayah pegunungan Austria, merupakan salah satu destinasi utama para wisatawan yang berkunjung ke Austria. Panorama indah berupa rumah-rumah tradisional yang berdiri di tepi Danau Hallstatt dengan latar Pegunungan Alpen menjadikan desa ini terlihat seperti negeri dongeng.

Salah satu tempat di Hallstatt yang paling populer adalah Danau Hallstatt atau Hallstattersee. Danau seluas 8,5 kilometer persegi ini dulunya merupakan tambang garam, yang juga menjadi lokasi mata pencarian utama penduduk setempat. Airnya pun terasa asin karena memiliki kandungan garam natural.

3. Bruges, Belgium

Belgia dikenal dengan infrastruktur tradisional dan modern, dari vila-vila tua, rumah-rumah besar, galeri, dan gereja. Belgia jadi lebih indah di musim dingin karena getaran meriah dan tahun baru.

Di musim dingin, kunjungi salah satu kota di negara iru, Bruges. Di sana wisatawan bisa melihat kanal beku, arsitektur menawan, restoran kuno, dan hotel yang nyaman, juga beberapa dari 470 kastil lokal.

4. Queenstwon, Selandia Baru

Jika berencana mengunjungi New Zealand pada musim dingin untuk mencoba aktivitas salju seperti bermain ski, pergilah ke Queenstown Winter Festival, pesta musim dingin terbesar di New Zealand.

Untuk pengalaman yang berbeda, ikuti perayaan Tahun Baru Maori yang diadakan sepanjang bulan Juni di seluruh New Zealand. Terdapat berbagai pertunjukan budaya yang menarik selama perayaan ini, salah satunya di Queenstown. Di sini wisatawan bisa menyaksikan Torchlight Hikoi yang ikonik di sepanjang jalan dan disambut oleh pagelaran budaya yang tak terlupakan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

5. Praha, Republik Ceko 

Praha dikenal dengan kafe-kafe bersejarah. Minum kopi di musim dingin sudah jadi kebiasaan wisatawan di tempat ini. Kota tua ini terbungkus oleh salju di musim dingin, jelajahi keindahannya. 

6. New York, Amerika Serikat

Ketika mengunjungi New York selama musim dingin, wisatawan akan disambut dengan salju. New York bukanlah kota terdingin di Amerika Serikat, jadi masih bisa melakukan kegiatan di luar ruangan dengan pakaian yang hangat dan boot.

Wisata salju tidak akan lengkap tanpa kegiatan ice skating i tempat-tempat yang cukup populer, seperti Ice Rink di Rock Center dan Wollman Rink di Central Park. Datanglah ke New York pada pertengahan Desember hingga pertengahan Maret. 

7. Zermatt, Swiss

Zermatt menjadi tempat yang banyak dipilih oleh wisatawan untuk menjauh dari rutinitas dan keramaian, dan menghabiskan waktu dengan tenang di tengah pegunungan. Di sini wisatawan bisa naik kereta atau bus menjelang sore untuk menikmati lanskap pemandangan di Zermatt yang sangat indah.

Kawasan wisata Swiss Ski and Snowboard merupakan salah satu destinasi yang banyak peminat di Zermatt di musim dingin. Di sini wisatawan bisa bermain salju, ski, snowboard dan snowshoeing. 

JENIATI ARTAULI TAMPUBOLON | TIMES OF INDIA 

Baca juga: Liburan Musim Dingin, Ini Dia Barang yang Harus Dibawa

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu. 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


13 Persen Resort Ski Dunia Diprediksi Gundul dari Salju Pada 2100

9 hari lalu

Australia dalam sepekan harus menyiapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran virus corona di resor ski. Foto: @thredboresort
13 Persen Resort Ski Dunia Diprediksi Gundul dari Salju Pada 2100

Studi hujan salju di masa depan mengungkap ladang ski dipaksa naik ke dataran lebih tinggi dan terpencil. Ekosistem pegunungan semakin terancam.


Kisah Heroik, Bidan di Layanan Darurat Iran Bantu Ibu Melahirkan lewat Telepon

12 hari lalu

Masoumeh Mehravar, bidan di pusat panggilan darurat Iran. Sumber: dokumen Kedutaan Besar Iran di Jakarta
Kisah Heroik, Bidan di Layanan Darurat Iran Bantu Ibu Melahirkan lewat Telepon

Bidan Masoumeh Mehravar dipuji oleh Pemimpin Iran tertinggi karena menyelamatkan seorang ibu dan bayinya yang terjebak di salju di Iran utara


10 Pengalaman Wisata yang Paling Banyak Dicari di Dunia

23 hari lalu

Penggembira dari sekolah samba Mocidade ikut berparade pada malam pertama penyelenggaraan karnaval tahunan di Rio de Janeiro, Brasil, Minggu (19/2). REUTERS/Sergio Moraes
10 Pengalaman Wisata yang Paling Banyak Dicari di Dunia

Kebanyakan pengalaman wisata yang masuk dalam daftar berada di Eropa dan Amerika, tetapi ada dua berada di Asia.


15 Orang Tewas Akibat Salju Lebat dan Badai di Afghanistan

27 hari lalu

Kendaraan yang tertutup salju di jalan, menyusul badai musim dingin yang melanda wilayah tersebut, di Buffalo, New York, AS 25 Desember 2022. New York mengalami badai salju terburuk dalam 45 tahun yang membuat pengendara terdampar di dalam mobil dan menewaskan sedikitnya 13 orang. Instagram/Jason Murawski Jr/via REUTERS
15 Orang Tewas Akibat Salju Lebat dan Badai di Afghanistan

Badai salju hebat di Afghanistan menyebabkan 15 orang tewas dan ribuan ternak mati.


Perjalanan Rachel Vennya Melihat Keindahan Aurora di Kutub Utara

28 hari lalu

Rachel Vennya berfoto dengan latar aurora borealis di Kutub Utara, Februari 2024 (Instagram/@rachelvennya)
Perjalanan Rachel Vennya Melihat Keindahan Aurora di Kutub Utara

Aurora borealis hanya terlihat di Kutub Utara saat tengah malam, perlu perjalanan panjang dan melelahkan.


Badai Salju, 300 Turis Terkatung-katung di Himachal Pradesh India Dievakuasi

58 hari lalu

Anggota tim penyelamat mencari korban selamat setelah longsoran salju di negara bagian timur laut Sikkim, India, 4 April 2023. Kementerian Pertahanan India/Handout via REUTERS
Badai Salju, 300 Turis Terkatung-katung di Himachal Pradesh India Dievakuasi

Badai salju dan hujan lebat telah membuat sekitar 300 turis di Himachal Pradesh dievakuasi.


Sophie Turner Pamer Foto Liburan dengan Pacar Barunya Peregrine Pearson

58 hari lalu

Sophie Turner bersama kekasihnya Peregrine Pearson, serta dua temannya Amadea Kimmins dan Rupert Gorst. Instagram.com/@sophiet
Sophie Turner Pamer Foto Liburan dengan Pacar Barunya Peregrine Pearson

Sophie Turner mulai berani mengunggah kebersamaan dengan kekasih barunya Peregrine Pearson di Instragram


5 Negara Bagian Amerika Serikat untuk Melihat Aurora Borealis Tahun Ini

20 Januari 2024

Penampakan fenomena aurora borealis di atas Pantai Hornbaek, Sealand, Denmark, 27 Februari 2023. Warna cahaya aurora yang dipancarkan selalu berbeda setiap harinya. Ritzau Scanpix/Mads Claus Rasmussen via REUTERS
5 Negara Bagian Amerika Serikat untuk Melihat Aurora Borealis Tahun Ini

Selain di Eropa ada juga banyak tempat di Amerika Serikat untuk melihat aurora borealis


1.000 Turis Terjebak di Desa Terpencil Cina, Longsoran Salju Hambat Evakuasi

16 Januari 2024

Wisatawan yang terdampar akibat longsoran salju yang melanda jalan raya diterbangkan ke tempat aman dengan helikopter di Kabupaten Burqin, provinsi Xinjiang, Tiongkok dalam tangkapan layar dari video media sosial yang dirilis pada 14 Januari 2024. Video Diperoleh oleh Reuters/via REUTERS
1.000 Turis Terjebak di Desa Terpencil Cina, Longsoran Salju Hambat Evakuasi

Sekitar 1.000 turis masih terdampar di desa wisata terpencil setelah longsoran salju melanda wilayah Xinjiang di barat laut Cina dengan salju 7 meter


2 Destinasi Liburan Musim Dingin yang Cuacanya Cerah

15 Januari 2024

Antalya, Turki. Unsplash.com/Erik Karits
2 Destinasi Liburan Musim Dingin yang Cuacanya Cerah

Selama musim dingin liburan ke Turki dan Mesir menunjukkan peningkatan pengunjung yang konsisten sepanjang tahun.