Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Destinasi Wisata Instagrammable di Sekitar Tol Semarang - Solo

Reporter

image-gnews
Kendaraan melintas di Jalan Tol Solo-Semarang, Mojosongo, Boyolali, Jawa Tengah, Kamis 5 Mei 2022. Pemerintah mengimbau masyarakat untuk kembali lebih awal sebelum 6 Mei dan sesudah 8 Mei 2022 agar dapat menghindari kepadatan pada puncak arus balik. ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho
Kendaraan melintas di Jalan Tol Solo-Semarang, Mojosongo, Boyolali, Jawa Tengah, Kamis 5 Mei 2022. Pemerintah mengimbau masyarakat untuk kembali lebih awal sebelum 6 Mei dan sesudah 8 Mei 2022 agar dapat menghindari kepadatan pada puncak arus balik. ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Anda yang tengah melakukan traveling melewati tol Semarang - Solo, jangan buru Lagi traveling naik mobil pribadi lewat Tol Semarang-Solo? Kalau iya, sempatkan mampir ke beberapa tempat indah yang sangat Instagrammable ini untuk sekadar berfoto dan meninggalkan kenangan selama perjalanan Anda. Perjalanan Anda akan terasa seru jika berfoto di tempat wisata ini. 

Rekomendasi Destinasi Wisata Instagrammable

Berikut ini, 5 destinasi wisata Instagrammable supaya perjalanan Anda melewati Tol Semarang - Solo lebih seru. 

1. Puri Maerokoco

Salah satu tempat wisata sekitar Tol Semarang-Solo yang seru buat dituju adalah Puri Maerokoco. Namanya diambil dari nama taman terindah di dunia dalam epos Mahabarata. Nah, di Maerokoco versi dunia nyata ini, kita bisa mampir di 35 anjungan dari 35 kabupaten/kota se-Provinsi Jawa Tengah. Selain itu kita juga bisa jalan kaki keliling hutan mangrove dan menelusuri danau naik perahu atau becak air.

Puri Maerokoco yang Instagrammable ini berada di Jalan Yos Sudarso, Tawangsari, Semarang Barat. Anda bisa datang antara jam 8 pagi sampai jam 6 sore. Biaya masuknya cuma Rp 10.000/orang.

2. Museum Kereta Api Ambarawa

Pengunjung berfoto didepan Lokomotif uap C2728, yang diproduksi oleh Weks Spoor Amsterdam dan dioperasikan tahun 1919 di Museum Kereta Api Stasiun Willem I Ambarawa, Semarang, Jawa Tengah, Rabu, 25 Desember 2019. Stasiun Willem I Ambarawa ini dibangun oleh perusahaan kereta api swasta Nederlandsch-Indische Spoorweg maatschappij (NIS) pada tahun 1907. TEMPO/Imam Sukamto

Di destinasi sekitar Tol Semarang-Solo yang satu ini kita  bisa melakukan wisata sejarah dengan melihat rupa-rupa kereta api tempo dulu. Selain itu kita juga bisa merasakan sensasi menumpang kereta jadul dari Stasiun Ambarawa ke Stasiun Tuntang selama sekitar 20 menit. Ongkosnya nggak terlalu mahal, cuma Rp 50.000/orang. Kalau ke sana bareng rombongan keluarga besar, kita juga bisa menyewa gerbong. 

Museum Kereta Api Ambarawa ini ada di Jalan Stasiun No. 1 Panjang, Kecamatan Ambarawa, Kabupaten Semarang. Waktu operasionalnya dari jam 8 pagi sampai 5 sore. Tiket masuknya juga hemat banget, cuma Rp10.000/orang.

3. Saloka Theme Park

Dibangun di lahan sekitar 18 hektare, Saloka Theme Park diklaim sebagai taman rekreasi terbesar di Jawa Tengah. Ada 25 wahana permainan di Saloka Theme Park dengan nama sangat berbau Jawa, yakni Cakrawala, Jejogetan, Pakubumi, Bengak-Bengok, Adu Nyali, Ecowisata Angon-Angon, hingga Agrowisata Ijo Royo-royo

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Saloka Theme Park berada di Jalan Fatmawati No. 154 Lopait, Tuntang, Kabupaten Semarang. Pas akhir pekan dan tanggal merah, tiket masuknya Rp 150.000/orang. Tapi di hari-hari biasa sedikit lebih hemat Rp 120.000 untuk menikmati wahana-wahana permainan di Saloka.

Anak-anak hingga dewasa dapat bermain di Saloka Theme Park. Foto: saloka.com

4. Alun-alun Lor Boyolali

Alun-alun Lor Boyolali beda dari alun-alun lor (alun-alun utara) di kota-kota lain di Pulau Jawa. Di sini kamu kita bisa berkeliaran di antara miniatur-miniatur landmark dunia, dari mulai Borobudur, Piramida Inca, Sphinx, sampai Taj Mahal. Lumayan sebagai pemanasan sebelum melancong ke Amerika Selatan, Mesir, atau India.

Waktu paling seru buat mampir ke destinasi wisata sekitar Tol Semarang-Solo adalah menjelang matahari terbenam. Kalau jago motret, Anda bisa dapat foto-foto bagus untuk diunggah di Instagram.

5. De Tjolomadoe

Ini sebenarnya adalah pabrik gula bernama Colomadu yang didirikan pada paruh kedua abad ke-19 oleh Mangkunegara IV. Tapi, sejak sekitar 20 tahun lalu, pabrik ini berhenti beroperasi. Pada 2017 lalu, sebuah joint venture dari beberapa perusahaan dibikin buat merevitalisasi Pabrik Gula Colomadu.

Hasilnya, sekarang Pabrik Gula Colomadu berganti wujud menjadi De Tjolomadoe yang makin cantik dan Instagrammable. Selain museum, juga ada beberapa venue dan kafe bernuansa lawas untuk nongkrong santai bersama sahabat atau keluarga. De Tjolomadoe berada di Jalan Adi Sucipto No. 1 Paulan Wetan, Karanganyar. Tiket masuknya Rp 25.000/orang.

Artikel ini sudah tayang di TelusuRI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


4 Rekomendasi Tempat Bowling di Jakarta yang Murah saat Akhir Pekan

12 hari lalu

Terdapat beberapa tempat rekomendasi bowling di Jakarta yang murah dan nyaman. Cocok untuk melepas penat setelah bekerja. Ini daftarnya. Foto: Canva
4 Rekomendasi Tempat Bowling di Jakarta yang Murah saat Akhir Pekan

Terdapat beberapa tempat rekomendasi bowling di Jakarta yang murah dan nyaman. Cocok untuk melepas penat setelah bekerja. Ini daftarnya.


Pertamina Rehabilitasi Mangrove di NTT

17 hari lalu

Pertamina Rehabilitasi Mangrove di NTT

Pertamina melalui Program Tanggung Jawab Sosial & Lingkungan (TJSL) Hutan Pertamina, pulihkan lingkungan melalui rehabilitasi mangrove di Nusa Tenggara Timur (NTT).


10 Tempat Wisata Saat Libur Pemilu 2024 yang Menawarkan Diskon

43 hari lalu

Pemilu 2024 menghadirkan banyak diskon di tempat wisata. Berikut ini rekomendasi tempat wisata saat libur Pemilu yang bisa Anda coba. Foto: Canva
10 Tempat Wisata Saat Libur Pemilu 2024 yang Menawarkan Diskon

Pemilu 2024 menghadirkan banyak diskon di tempat wisata. Berikut ini rekomendasi tempat wisata saat libur Pemilu yang bisa Anda coba.


15 Tempat Wisata di Kebumen, Ada Pantai hingga Taman Kupu-kupu

53 hari lalu

Daftar tempat wisata di Kebumen, di antaranya Geowisata Karangsambung, Benteng Van Der Wijck, Gua Petruk, dan Alian Butterfly Park. Foto: Canva
15 Tempat Wisata di Kebumen, Ada Pantai hingga Taman Kupu-kupu

Daftar tempat wisata di Kebumen, di antaranya Geowisata Karangsambung, Benteng Van Der Wijck, Gua Petruk, dan Alian Butterfly Park.


Mengenal Lembah Pandawa, Tempat Wisata di Pasuruan dengan Panorama Mirip Bali

15 Januari 2024

Calon penumpang pesawat berjalan di Jalan Tol Bali Mandara setelah mobil yang ditumpanginya terjebak kemacetan saat akan menuju ke Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai di Badung, Bali, Jumat 29 Desember 2023. Kemacetan itu terjadi sejak Jumat sore akibat padatnya kendaraan yang melintas di kawasan jalan akses Bandara I Gusti Ngurah Rai pada musim liburan akhir tahun. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
Mengenal Lembah Pandawa, Tempat Wisata di Pasuruan dengan Panorama Mirip Bali

Bali Overtourism, coba kunjungi Lembah Pandawa di Pasuruan, panoramanya mirip.


15 Tempat Wisata di Pacitan yang Masih Alami dan Asri

11 Januari 2024

Daftar tempat wisata di Pacitan, di antaranya Pantai Klayar, Sungai Maron, Pantai Banyu Tibo hingga Pantai Karang Bolong. Ini alamat lengkapnya. Foto: Canva
15 Tempat Wisata di Pacitan yang Masih Alami dan Asri

Daftar tempat wisata di Pacitan, di antaranya Pantai Klayar, Sungai Maron, Pantai Banyu Tibo hingga Pantai Karang Bolong. Ini alamat lengkapnya.


10 Tempat Wisata di Makassar, Ada Hutan Mangrove hingga Situs Bersejarah

10 Januari 2024

Daftar tempat wisata di Makassar yang populer, di antaranya Pantai Losari, Fort Rotterdam, hingga Pulau Khayangan. Berikut ini informasi lokasinya. Foto: canva
10 Tempat Wisata di Makassar, Ada Hutan Mangrove hingga Situs Bersejarah

Daftar tempat wisata di Makassar yang populer, di antaranya Pantai Losari, Fort Rotterdam, hingga Pulau Khayangan. Berikut ini informasi lokasinya.


Longsor Terjang Tempat Wisata Air Cipondok Subang, Satu Tewas dan 140 Orang Mengungsi

8 Januari 2024

Petugas di lokasi longsor tempat wisata air Cipondok di Desa Pasanggrahan, Kabupaten Subang. (Dok. BPBD)
Longsor Terjang Tempat Wisata Air Cipondok Subang, Satu Tewas dan 140 Orang Mengungsi

Tanah longsor menerjang sebuah warung kopi hingga ambruk dan tertimbun material longsor.


Kaleidoskop 2023, 10 Tempat Wisata Baru di Indonesia dari Solo Safari hingga Obelix Sea View

1 Januari 2024

Solo Safari (TEMPO/Mila Novita
Kaleidoskop 2023, 10 Tempat Wisata Baru di Indonesia dari Solo Safari hingga Obelix Sea View

Kehadiran tempat wisata baru ini menambah pilihan bagi masyarakat yang ingin berlibur.


10 Tempat Wisata di Kota Batu, Malang Raya, Mulai Air Terjun hingga Kebun Apel

31 Desember 2023

Wisatawan dari Kota Medan sedang menikmati kegiatan wisata petik apel di Dusun Gerdu, Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Provinsi Jawa Timur pada Senin, 18 Juli 2022. Petik apel merupakan salah satu aktraksi wisata paling disukai wisatawan yang berlibur di Kota Batu. TEMPO/Abdi Purmono
10 Tempat Wisata di Kota Batu, Malang Raya, Mulai Air Terjun hingga Kebun Apel

Rekomendasi tempat wisata di Kota Batu, Malang Raya yang tak boleh dilewatkan untuk dikunjungi.