Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sandiaga Ingin Citayam Fashion Week Tidak Hanya di Satu Ruang Publik agar Tidak Menumpuk

image-gnews
Gaya warga saat fashion show di zebra cross kawasan Dukuh Atas, Jakarta, Minggu, 24 Juli 2022. Catwalk ala remaja SCBD ini tampak padat saat car free day. TEMPO/M Taufan Rengganis
Gaya warga saat fashion show di zebra cross kawasan Dukuh Atas, Jakarta, Minggu, 24 Juli 2022. Catwalk ala remaja SCBD ini tampak padat saat car free day. TEMPO/M Taufan Rengganis
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah mengakui Citayam Fashion Week memberikan dampak ekonomi positif bagi UMKM seperti pedagang kopi yang menjamur menyediakan makanan minuman untuk pengunjung. Tapi, Citayam Fashion Week yang berlenggang di zebra cross Dukuh Atas di kawasan Sudirman itu memberikan kemacetan luar biasa di tempat itu dan menghambat laju pengendara. 

"Kami mengapresiasi kreasi anak muda ini dalam bihgkai Sudirman, Citayam, Bojong Gede, Depok yang sekarang katanya mulai menghinggapi destinasi-destinasi lainnya," kata Menteri Pariwisata Sandiaga dalam cuplikan video yang diunggah di halaman Instagramnya, Selasa, 26 Juli 2022. 

Menurut Sandiaga, pemerintah mencermati fenomena Haradukuh, gabungan dari kata Harajuku dan Dukuh Atas ini amat mendongkrak pelaku UMKM dan kreator konten. "Walaupun hari Sabtu lalu sangat macet tidak bergerak dan ini menunjukkan memang sudah sangat viral namun tidak dibarengi dengan penataan lalu lintas, jadi masih banyak motor yang parkir di jalanan dan akhirnya jalannya menyempit. 

Sandiaga mengatakan, ke depan, Haradukuh ini tak hanya menggunakan satu ruang publik. "Ada baiknya dibuat atau disediakan lagi ruang-ruang kreativitas lainnya agar tidak menumpuk di satu tempat publik," kata Sandiaga. 

Suami Nur Asia ini berharap agar tren Citayam Fashion Week bisa seperti Harajuku di Jepang atau 42nd Street di New York. "Kami siap mewadahi para remaja dengna pelatihan, pendampingan, menaikan keahlian mereka melalui upskiling, reskiling dan new skiling, fotografi, serta videografi agar remaja ini bukan hanya menjadi one hit wonder, tidak ingin anak-anak ini hanya satu musim di liburan sekarang lalu menghilang."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ia ingin anak-anak remaja SCBD ini memiliki kemampuan dan berkelanjutan. "Semoga ini bisa menjadi salah satu gebrakan untuk membangkitkan kepercayaan diri, bebas melakukan passion atau minat yang mereka sukai," tulisnya pada keterangan unggahannya.

Tren Citayam Fashion Week ini pada akhirnya memancing selebritas Indonesia turut datang. Dari semula menjadi tempat nongkrong dan berkreasi anak muda menengah ke bawah, sejak viral, artis-artis berdatangan dan ikut membuat konten. Bahkan, Baim Wong dan istrinya, sempat mendaftarkan Citayam Fashion Week di Kementerian Hukum dan HAM meskipun kemudian dicabut setelah dihujat banyak pihak. 

Baca juga: Ada Citayam Fashion Week, Sandiaga Ingin Sediakan Ruang Ekspresi seperti Harajuku

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tiga Konten Kreator Prank yang Berakhir di Balik Jeruji Besi, Terakhir Galih Loss

1 hari lalu

Tiktoker Galihloss3 memegang HP yang digunakan untuk mengunggah konten yang diduga bermuatan SARA. Dokumentasi Polda Metro Jaya
Tiga Konten Kreator Prank yang Berakhir di Balik Jeruji Besi, Terakhir Galih Loss

Sebelum penangkapan kreator konten Galih Loss , ada dua Youtuber lainnya yang dicokok karena konten prank yang dibuatnya.


Sebelum Ditangkap, Galih Loss Menyatakan Berhenti Bikin Konten

1 hari lalu

Galih Loss. Foto: Instagram.
Sebelum Ditangkap, Galih Loss Menyatakan Berhenti Bikin Konten

Sehari sebelum ditangkap, Galih Loss mengunggah video yang menyatakan berhenti membuat konten.


Akan ada Pungutan untuk Dana Abadi Pariwisata? Ini Penjelasan Sandiaga

1 hari lalu

Suasana arus puncak mudik lebaran di Bandara Internasional Hang Nadim Kota Batam, Sabtu 6 April 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Akan ada Pungutan untuk Dana Abadi Pariwisata? Ini Penjelasan Sandiaga

Jika dikenakan Rp1 ribu saja per penumpang pesawat untuk Dana Abadi pariwisata, pemerintah bisa mengantongi Rp80 miliar setahun.


Beradu dengan TikTok Shop, YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja

3 hari lalu

Ilustrasi Youtube (Reuters)
Beradu dengan TikTok Shop, YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja

YouTube Mengembangkan sejumlah fitur untuk membantu promosi belanja para kreator konten. Upaya membesarkan YouTube Shopping.


Ernest Prakasa Nilai Kreator Konten Prank Ojol Membahayakan, Harus Diberi Pelajaran

7 hari lalu

Galih Loss. Foto: Instagram.
Ernest Prakasa Nilai Kreator Konten Prank Ojol Membahayakan, Harus Diberi Pelajaran

Ernest Prakasa menilai kreator konten prank yang membahayakan orang ini seharusnya dilaporkan ke polisi dan diberikan pelajaran.


Kreator Konten Prank Ojol Sebut Begal Tuai Hujatan, Galih Loss: Jangan Bully Orang Tua Saya

7 hari lalu

Kreator Konten, Galih Loss. Foto: Instagram.
Kreator Konten Prank Ojol Sebut Begal Tuai Hujatan, Galih Loss: Jangan Bully Orang Tua Saya

Kreator konten prank yang sedang viral, Galih Loss mengulangi permintaan maafnya dan berharap netizen stop merundungnya.


Cerita Sandiaga di Hari Lebaran 2024, dari Salat Id, Temui Orang Tua hingga Hadir di Istana

13 hari lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno membagikan momen lebarannya di akun Instagram pribadi @sandiuno. (Sumber: Instagram)
Cerita Sandiaga di Hari Lebaran 2024, dari Salat Id, Temui Orang Tua hingga Hadir di Istana

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno membagikan momen lebarannya di akun Instagram pribadi @sandiuno.


Gairah Nonton Film Indonesia Meningkat, Sandiaga: Sudah Jadi Tuan Rumah di negeri Sendiri

22 hari lalu

Menparekraf Sandiaga Uno saat menghadiri acara Batam Wonderfood & Art Ramadan, Sabtu, 1 Maret 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra.
Gairah Nonton Film Indonesia Meningkat, Sandiaga: Sudah Jadi Tuan Rumah di negeri Sendiri

Sandiaga mengatakan, kemajuan film Indonesia bisa dilihat dari angka penonton yang setiap tahun melampaui target.


Respons Sandiaga soal Harga Tiket Pesawat Mahal: Itu Kelas Bisnis, Kelas Ekonomi Masih Sesuai Aturan

22 hari lalu

Sejumlah calon penumpang pesawat antre untuk melakukan refund dan reschedule tiket pesawat di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Senin, 5 Juli 2021. Selama PPKM Darurat, calon penumpang pesawat wajib melampirkan hasil negatif tes PCR dan sertifikat vaksin Covid-19. ANTARA/Fauzan
Respons Sandiaga soal Harga Tiket Pesawat Mahal: Itu Kelas Bisnis, Kelas Ekonomi Masih Sesuai Aturan

Sandiaga Uno merespons keluhan masyarakat soal harga tiket pesawat domestik yang dinilai lebih mahal ketimbang tiket penerbangan ke luar negeri.


Sandiaga Beberkan Alasan Penetapan PIK 2 Menjadi PSN

23 hari lalu

PIK 2. pik2.com
Sandiaga Beberkan Alasan Penetapan PIK 2 Menjadi PSN

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno buka suara soal penetapan pengembangan Pantai Indah Kapuk (PIK) 2 menjadi Proyek Stratgis Nasional (PSN).