Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sirkuit Mandalika Lombok Dibuka untuk Umum Mulai 1 Juli 2022, Ini Jadwal dan Tarifnya

image-gnews
Suasana di dalam Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB. Dok. ITDC
Suasana di dalam Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB. Dok. ITDC
Iklan

TEMPO.CO, Mataram – Masyarakat bisa masuk dan menikmati suasana Sirkuit Mandalika di Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) mulai Jumat, 1 Juli 2022. Pengelola Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika, PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero) atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) membuka kawasan itu dalam program Mandalika Track Walk.

Direktur Operasi dan Inovasi Bisnis ITDC Arie Prasetyo mengatakan, Mandalika Track Walk bertujuan membuka kesempatan bagi masyarakat untuk merasakan pengalaman berkunjung ke Pertamina Mandalika Circuit dengan kuota tertentu. "Kami ingin masyarakat menikmati atmosfer saat berada di sirkuit sekaligus meningkatkan rasa memiliki sirkuit ini," kata Arie pada Rabu, 29 Juni 2022.

Sirkuit Mandalika buka setiap hari dengan sesi waktu berbeda. Senin sampai Ahad mulai pukul 06.30-09.00 WITA. Khusus Sabtu dan Ahad ada penambahan waktu di sore hari, yakni pukul 16.30-18.00 WITA. Satu sesi dibatasi maksimal seratus pengunjung. Di Sirkuit Mandalika, wisatawan dapat berolahraga, seperti berlari, berjalan kaki, dan bersepeda.

Suasana di dalam Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB. Dok. ITDC

Wisatawan yang ingin masuk ke Sirkuit Mandalika harus membeli tiket lebih dulu. Tiket pada Senin-Jumat sebesar Rp 150 ribu per orang yang berstatus Warga Negara Indonesia (WNI) dan Rp 250 ribu per orang untuk Warga Negara Asing (WNA). Sementara pada Sabtu dan Ahad sebesar Rp 200 ribu per orang untuk WNI dan Rp 300 ribu per orang bagi WNA. Pembelian tiket dan pembayaran Mandalika Track Walk hanya dapat dilakukan lewat aplikasi Xplorin.

"Supaya mekanisme pendaftaran dan transaksi lebih rapi dan transparan, kami tidak menjual tiket secara offline atau pembelian tiket on the spot," kata Arie. Metode pembayaran Mandalika Track Walk bisa melalui QRIS, transfer, hingga menggunakan kartu kredit. Saat mendaftar, calon pengunjung wajib mengisi nomor KTP dan alamat surat elektronik. Calon pengunjung yang membawa kendaraan pribadi juga wajib mendaftarkan nomor kendaraannya pada aplikasi tersebut. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Suasana di dalam Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB. Dok. ITDC

Para pengunjung Sirkuit Mandalika dilarang memakai sandal, tidak naik kendaraan dengan roda berbahan selain karet, dan dilarang membuang sampah di dalam sirkuit. Bagi anak-anak di bawah 12 tahun dan ibu hamil harus datang bersama pendamping. Pengunjung juga tidak boleh melakukan aktivitas yang berpotensi merusak aspal sirkuit, seperti menumpahkan pelumas, cairan berminyak, atau bahan lain. Mereka yang membawa roda dua berbahan karet, seperti sepeda dan segway akan dikenakan tarif tambahan.

"Sirkuit Mandalika adalah salah satu aset bangsa dan termasuk sebagai objek vital nasional," kata Arie. "Kami berupaya menjaga kawasan ini dengan baik, terutama pada ketertiban dan keamanan."

Baca juga:
Setelah MotoGP, ITDC Group Siapkan Event Sport Tourism di Mandalika NTB

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tingkatkan Kemampuan UMKM Mitra dan Binaan, Bank Indonesia NTB Gelar Aneka Pelatihan

1 hari lalu

Pameran produk UMKM di Nusa Tenggara Barat. Dok. Lombok NTB Pearl
Tingkatkan Kemampuan UMKM Mitra dan Binaan, Bank Indonesia NTB Gelar Aneka Pelatihan

Bank Indonesia menggelar sejumlah pelatihan seperti "Pelatihan Pencatatan Keuangan melalui Aplikasi SIAPIK".


PLN Hadirkan 1.000 Paket Sembako Murah di Lombok Tengah

2 hari lalu

PLN Hadirkan 1.000 Paket Sembako Murah di Lombok Tengah

Selain paket sembako murah, bazar UMKM dan santunan menambah meriah Safari Ramadan BUMN 2024 di Desa Puyung.


Libur Lebaran, Yogyakarta Genjot Lama Tinggal Wisatawan Naik Lebih Awal

2 hari lalu

Komunitas sepeda di Yogyakarta menggelar event saat masa ramadhan. (Dok.istimewa)
Libur Lebaran, Yogyakarta Genjot Lama Tinggal Wisatawan Naik Lebih Awal

Masa cuti bersama dan libur Lebaran berlangsung selama delapan hari, yaitu dari tanggal 8 hingga 15 April 2024 mendatang.


Posisi Kursi Pesawat yang Lebih Luas untuk Kaki Ini Disertai Tanggung Jawab Besar

3 hari lalu

Ilustrasi Kursi Pesawat atau bangku pesawat (Pixabay)
Posisi Kursi Pesawat yang Lebih Luas untuk Kaki Ini Disertai Tanggung Jawab Besar

Barisan kursi pesawat ini memiliki ruang yang cukup lega untuk kaki tapi menurut pramugari tidak semua orang bisa duduk di situ


Hong Kong Gelar Pertunjukan Kembang Api dan Drone Setiap Bulan

3 hari lalu

Pesta kembang api menghiasi Pelabuhan Victoria dan Hong Kong Convention and Exhibition Centre saat perayaan malam Tahun Baru 2019 di Hong Kong, 1 Januari 2019. REUTERS/Tyrone Siu
Hong Kong Gelar Pertunjukan Kembang Api dan Drone Setiap Bulan

Pertunjukan yang merupakan acara utama untuk mempromosikan Hong Kong itu akan dimulai pada Mei 2024.


10 Kota Ramah Vegan di Dunia dari London Hingga Lisbon

4 hari lalu

Salah satu restoran yang menyajikan makanan vegan di London, Itadaki Zen. Instagram.com/@itadakizen.london
10 Kota Ramah Vegan di Dunia dari London Hingga Lisbon

Wisatawan yang menjalani atau ingin mencoba pola makan vegan tidak akan kesulitan menemukan restoran yang ramah vegan saat bepergian


Posisi Tempat Duduk Ternyaman untuk Penerbangan Jarak Jauh

5 hari lalu

Ilustrasi penumpang pesawat terbang. Unsplash.com/Mohammad Arrahmanur
Posisi Tempat Duduk Ternyaman untuk Penerbangan Jarak Jauh

Selain posisi tempat duudk ada beberapa tips yang disarankan untuk penerbangan jarak jauh


Penduduk Lokal Malaga Protes Overtourism Mengganggu Kehidupan Pribadi

5 hari lalu

Malaga, Spanyol. Unsplash.com/Tabea Schimpf
Penduduk Lokal Malaga Protes Overtourism Mengganggu Kehidupan Pribadi

Penduduk lokal Malaga di Spanyol menyuarakan keresahannya melalui poster-poster di pintu dan dinding tempat penginapan


Kota di Portugal Ini Jadi Destinasi Pariwisata Berkembang di Eropa

5 hari lalu

Braga, Portugal. Unsplash.com/Julia Koblitz
Kota di Portugal Ini Jadi Destinasi Pariwisata Berkembang di Eropa

Selain Lisbon dan Porto, Braga juga dilirik wisatawan yang mengunjungi Portugal. Destinasi apa yang menarik di sana?


Permudah Wisatawan, Sumsel Luncurkan Calendar Of Event South Sumatra 2024

6 hari lalu

Penjabat (Pj) Gubernur  Sumatera Selatan (Sumsel) Agus Fatoni saat meninjau objek wisata Punti Kayu beberapa waktu yang lalu. Terbaru, Pemda setempat meluncurkan Calendar Of Event South Sumatra 2024. TEMPO/Parliza Hendrawan
Permudah Wisatawan, Sumsel Luncurkan Calendar Of Event South Sumatra 2024

Sumsel siap menyambut wisatawan sepanjang tahun ini. dengan meluncurkan Calendar Of Event South Sumatra 2024.