Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sandiaga Uno Akan ke Singapura, Bahas Kemudahan Perjalanan Wisata Kepulauan Riau

image-gnews
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno saat mengunjungi Nongsa Digital Park Kota Batam, Selasa, 31 Mei 2022. TEMPO/Yogi Eka
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno saat mengunjungi Nongsa Digital Park Kota Batam, Selasa, 31 Mei 2022. TEMPO/Yogi Eka
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno bertolak ke Singapura hari ini untuk membicarakan mengenai kemudahan Pelaku Perjalanan Luar Negeri (PPLN) menuju Kepulauan Riau dengan otoritas Singapura, Selasa, 31 Mei 2022. Sejumlah poin yang akan dibahas antara lain terkait perjalanan antar dua negara yang sudah dibahas bersama Gubernur Riau Ansar Ahmad.

"Besok dua poin yang disampaikan pak Gubernur tadi akan kita bahas dalam pertemuan bilateral (dengan Singapura), yaitu soal jadwal feri dan lebih banyaknya dibuka terminal di Singapura," kata Sandiaga di sela kunjungannya ke Nongsa Digital Park Kota Batam, Selasa, 31 Mei 2022.

Sandiaga mengatakan upaya ini dilakukan untuk meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegara ke Kepulauan Riau. "Kemudian nanti kita juga akan bahas dengan lembaga terkait tentang asuransi yang dikeluhkan masih memberatkan turis untuk datang ke Kepri," kata dia.

Sebelumnya, di depan Sandiaga, Gubernur Kepri Ansar Ahmad mengatakan kegiatan pariwisata internasional di Kepri sudah dibuka kembali. "Dimana satu per satu aturan mulai dipermudah," kata dia.

Meski begitu, Ansar menjelaskan masih terdapat beberapa kendala bagi PPLN, terutama antara Singapura dan Kepri. Pertama, terkait masih mahalnya tiket feri Batam-Singapura. Kedua, Ansar juga meminta dibukanya kembali Pelabuhan HarbourFront Center Singapura agar lebih banyak mendatangkan turis asing antar kedua negara. 

"Termasuk saat ini kita sedang mengurus ke pemerintah pusat terkait asuransi perjalanan. Bagi wisatawan mancanegara, asuransi masih memberatkan untuk datang berlibur ke Kepri," kata Ansar.

Kemudian, menurut Ansar, perlu didorong kembali dibukanya penerbangan internasional seperti Tanjungpinang-Singapura. "Kita ingin pariwisata Kepulauan Riau jaya seperti dulu lagi," ujarnya.

Baca juga: Bebas Masker di Luar Ruangan, Gubernur Kepulauan Riau: Angin Segar Pariwisata

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


BUP BP Batam Layani 580 Ribu Penumpang Lebaran 2024, Naik 11 Persen

13 jam lalu

Beberapa penumpang hendak berangkat di Pelabuhan Batu Ampar Kota Batam. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
BUP BP Batam Layani 580 Ribu Penumpang Lebaran 2024, Naik 11 Persen

BUP BP Batam melayani 580.867 penumpang di Periode Angkutan Lebaran Tahun 2024


PM Singapura Lee Hsien Loong Umumkan akan Mundur pada 15 Mei 2024

16 jam lalu

Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong berjabat tangan dengan Lawrence Wong saat konferensi pers di Istana, di Singapura 16 April 2022. SPH Media/The Straits Times/Lim Yaohui via REUTERS
PM Singapura Lee Hsien Loong Umumkan akan Mundur pada 15 Mei 2024

Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong mengumumkan pengunduran dirinya mulai 15 Mei 2024


55 Ribu Pemudik Kembali ke Batam via Bandara Internasional Hang Nadim

1 hari lalu

Suasana di ruang check in Bandara Internasional Hang Nadim Batam. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
55 Ribu Pemudik Kembali ke Batam via Bandara Internasional Hang Nadim

Batam tak hanya menjadi daerah asal pemudik, tetapi juga tujuan pemudik, terlihat dari jumlah keberangkatan dan ketibaan.


Wisman Singapura dan Malaysia Serbu Batam selama Libur Lebaran

1 hari lalu

Beberapa wisatawan berfoto dengan latar belakang Jembatan Barelang, Kota Batam, Sabtu, 13 April 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Wisman Singapura dan Malaysia Serbu Batam selama Libur Lebaran

Setiap libur Lebaran, Batam menjadi salah satu destinasi favorit pelancong dari Singapura dan Malaysia.


Puncak Libur Lebaran, Pantai di Batam Diserbu Wisatawan

2 hari lalu

Beberapa anak-anak bermain di Pantai Air Menanti, Jembatan 4 Barelang, Kota Batam, Sabtu, 13 April 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Puncak Libur Lebaran, Pantai di Batam Diserbu Wisatawan

Destinasi wisata pantai memang menjadi favorit di Kota Batam, pasalnya daerah ini merupakan kawasan kepulauan.


Wisatawan Tewas Tenggelam di Pantai Batam, Basarnas Imbau Pengelola Sediakan Lifeguard

2 hari lalu

Beberapa anak bermain di pantai Air Menanti, Jembatan 4 Barelang, Kota Batam, Sabtu, 13 April 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Wisatawan Tewas Tenggelam di Pantai Batam, Basarnas Imbau Pengelola Sediakan Lifeguard

Lifeguard penting untuk menjaga keselamatan pengunjung objek wisata wisata masing-masing, terutama pantai.


Dua Wisatawan Tenggelam di Pantai Galang Batam saat Libur Lebaran

2 hari lalu

Ilustrasi tenggelam. Pixabay
Dua Wisatawan Tenggelam di Pantai Galang Batam saat Libur Lebaran

Kejadian berawal ketika kedua remaja tersebut berenang bersama dua temannya yang lain di sekitar Pantai Wisata Mutiara, Palau Galang, Batam.


Hujan Melanda Batam, Pantai Melayu Masih Sepi Pengunjung

3 hari lalu

Beberapa wisatawan bermain di Pantai Kampung Melayu Batam, Jumat, 12 April 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Hujan Melanda Batam, Pantai Melayu Masih Sepi Pengunjung

Libur Lebaran 2024 ini diwarnai dengan cuaca hujan di Kota Batam, sehingga tempat-tempat wisata outdor masih sepi peminat.


5 Pilihan Lokasi Destinasi Wisata di Batam saat Libur Lebaran 2024

3 hari lalu

Masjid Tanwirun Naja atau Masjid Tanjak di kawasan Bandara Hang Hadim Kota Batam. TEMPO | Yogi Eka Sahputra
5 Pilihan Lokasi Destinasi Wisata di Batam saat Libur Lebaran 2024

Berikut beberapa destinasi wisata yang bisa dikunjungi di Batam selama libur Lebaran 2024


Gerindra Tafsir Silaturahim Lebaran Sandiaga Uno ke Prabowo Subianto

4 hari lalu

Wakil Komandan Hukum dan Advokasi Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran Habiburokhman (kedua kiri) bersama jajaran TKN memberikan keterangan pers soal Film Dirty Vote di Media Center TKN Prabowo-Gibran, Jakarta, Minggu, 11 Februari 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
Gerindra Tafsir Silaturahim Lebaran Sandiaga Uno ke Prabowo Subianto

Politikus PPP Sandiaga Uno bersilaturahmi ke Prabowo Subianto pada Lebaran kemarin. Gerindra menafsirkan ini soal silaturahim Sandiaga.