Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ciri Khas Nasi Kebuli, Masakan Ala Timur Tengah di Indonesia

Reporter

image-gnews
Resep Nasi Kebuli Kambing
Resep Nasi Kebuli Kambing
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pernahkah Anda mencicipi masakan Indonesia ala timur tengah? Nasi kebuli adalah salah satunya. Masakan yang tenar di dunia kuliner nusantara ini telah dikenal banyak orang. Tak sedikit orang yang menyukai cita rasanya yang khas.

Nasi kebuli adalah hidangan nasi yang diberi bumbu dengan citarasa gurih. Nasi ini dimasak menggunakan kaldu daging kambing, susu kambing, dan minyak samin. Biasanya, nasi kebuli disajikan dengan potongan daging kambing yang telah digoreng. Beberapa nasi kebuli juga ditambahkan dengan irisan kurma atau kismis.

Melansir dari kanal The Sidji Hotel Pekalongan, nasi kebuli populer di kalangan masyarakat Betawi di Jakarta dan warga keturunan Arab yang tinggal di Indonesia. Hal itu sesuai dengan kehadiran nasi kebuli yang dipengaruhi oleh kebudayaan timur tengah, terutama pengaruh Yaman Arab  (kabsa) dan masakan ala India (nasi biryani), serta pengaruh masakan Afghanistan berupa palaw kabuli.

Orang Betawi biasanya menyajikan nasi kebuli pada perayaan umat Islam, seperti misalnya saat lebaran, hari raya kurban, atau maulid. Tidak hanya di Jakarta, nasi kebuli juga banyak ditemui di kawasan kota yang banyak terdapat keturunan Arabnya, seperti Surabaya.

Cara memasak nasi kebuli hampir sama dengan cara memasak nasi pada umumnya. Nasi kebuli dibuat dengan cara menanak nasi bersama kaldu dan susu kambing, namun biasanya orang-orang menggannti susu kambing dengan santan.

Selanjutnya, daging kambing ditumis lalu dicampurkan dengan nasi. Untuk memberikan aroma yang khas, nasi yang ditanak ditambahkan dengan minyak samin. Sementara bumbu-bumbu halus yang ditumis di antaranya bawang putih, bawang merah, lada hitam, cengkeh, ketumbar, jintan, kapulaga, kayumanis, dan pala.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Daging kambing yang dimasak bersama nasi setengah matang dimasak hingga benar-benar matang dan bertekstur lembut. Anda bisa menyajikan daging kambing dengan potongan kecil-kecil. Bisa disajikan terpisah atau dicampur ke dalam nasi.

Tidak hanya dengan daging kambing sebagai ciri khas nasi kebuli, meskipun nasi kebuli bisa pula disajikan dengan menu lainnya. Seperti asinan nanas dan sambal goreng kentang atau sambal goreng hati. Menu yang disajikan bersama nasi kebuli bisa beragam tergantung selera.

RISMA DAMAYANTI 

Baca: Cara Membuat Nasi Kebuli, Boleh Coba Resep ini

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


The Sahira Hotel Menyambut Zasly Perdana Kusuma sebagai General Manager Baru

2 hari lalu

Zasly Perdana Kusuma, General Manager The Sahira Hotel yang baru,
The Sahira Hotel Menyambut Zasly Perdana Kusuma sebagai General Manager Baru

The Sahira Hotel adalah sebuah akomodasi bintang 4 yang berkonsep madani eksklusif dengan sentuhan nuansa Timur Tengah.


Menhan Israel: Hasil Akhir Perang Gaza akan Berdampak ke Timur Tengah selama Bertahun-tahun

2 hari lalu

Menteri Pertahanan Israel Yoav Gallant berbicara selama konferensi pers bersama dengan Menteri Pertahanan AS Lloyd Austin di Kementerian Pertahanan Israel di Tel Aviv, Israel 18 Desember 2023. REUTERS/Violeta Santos Moura
Menhan Israel: Hasil Akhir Perang Gaza akan Berdampak ke Timur Tengah selama Bertahun-tahun

Menteri Pertahanan Israel Yoav Gallant mengatakan hasil akhir dari perang di Gaza akan memengaruhi Timur Tengah selama bertahun-tahun.


McDonald's Tutup Seluruh Gerai di Sri Lanka, Bagaimana Bisnis McD Pasca Dihujani Boikot?

3 hari lalu

Logo McDonald. REUTERS/Bazuki Muhammad
McDonald's Tutup Seluruh Gerai di Sri Lanka, Bagaimana Bisnis McD Pasca Dihujani Boikot?

McDonald's tutup seluruh gerainya di Sri Lanka. Bisnis McD di Timur Tengah pun terimbas akibat aksi boikot anti-israel.


ISIS Cabang Afghanistan Klaim Bertanggung Jawab atas Serangan Moskow, Siapa Mereka?

4 hari lalu

Saidakrami Murodali Rachabalizoda, tersangka penembakan di tempat konser Balai Kota Crocus, duduk di balik dinding kaca kandang terdakwa di pengadilan distrik Basmanny di Moskow, Rusia 24 Maret 2024. REUTERS/Shamil Zhumatov
ISIS Cabang Afghanistan Klaim Bertanggung Jawab atas Serangan Moskow, Siapa Mereka?

Serangan mematikan di Moskow yang diklaim oleh afiliasi ISIS menyebabkan 137 orang tewas dan sekitar 100 orang terluka.


5 Pemimpin Negara Muslim dan Timur Tengah yang Ucapkan Selamat Kepada Prabowo

4 hari lalu

Presiden AS Joe Biden berbincang dengan Pangeran Mohammed bin Salman saat mengunjungi Al Salman Palace, di Jeddah, Arab Saudi, 15 Juli 2022. Bandar Algaloud/Courtesy of Saudi Royal Court/Handout via REUTERS
5 Pemimpin Negara Muslim dan Timur Tengah yang Ucapkan Selamat Kepada Prabowo

Raja Salman hingga Presiden Uni Emirat Arab mengucapkan selamat atas kemenangan Prabowo dalam Pemilu 2024.


Pejabat Senior Hamas dan Houthi Adakan Pertemuan Langka, Ini yang Dibahas

13 hari lalu

Pejabat Senior Hamas dan Houthi Adakan Pertemuan Langka, Ini yang Dibahas

Tokoh-tokoh senior dari Hamas dan pemberontak Houthi di Yaman mengadakan pertemuan membahas koordinasi tindakan mereka terhadap Israel


Houthi Yaman Klaim Uji Coba Rudal Hipersonik

15 hari lalu

Pengikut Houthi mengibarkan bendera Palestina selama parade solidaritas dengan Palestina di Jalur Gaza dan untuk menunjukkan dukungan terhadap serangan Houthi terhadap kapal-kapal di Laut Merah dan Teluk Aden, di Sanaa, Yaman 29 Januari 2024. REUTERS/Khaled Abdullah
Houthi Yaman Klaim Uji Coba Rudal Hipersonik

Houthi di Yaman yang dikenal sebagai Gerakan Ansar Allah, dilaporkan melakukan uji tembak rudal hipersonik


AS Diam-diam Minta Bantuan Iran Hentikan Serangan Houthi ke Laut Merah

15 hari lalu

Pedagang senjata Qaed Elaiyan menunjukan senjata api di tokonya, saat Houthi meningkatkan permintaan senjata api, di Sanaa, Yaman 6 Maret 2024. REUTERS/Khaled Abdullah
AS Diam-diam Minta Bantuan Iran Hentikan Serangan Houthi ke Laut Merah

Pejabat AS dan Iran diam-diam bertemu beberapa kali untuk membahas serangan Houthi Yaman di Laut Merah.


Al Qaeda Umumkan Kematian Pemimpinnya, Penyebab Masih Misteri

18 hari lalu

Al Qaeda Umumkan Kematian Pemimpinnya, Penyebab Masih Misteri

Al Qaeda Yaman mengumumkan kematian pemimpinnnya. Pemimpin baru telah diumumkan.


Dampak Serangan Houthi, Volume Perdagangan Lewat Terusan Suez Anjlok hingga 50 Persen

21 hari lalu

Sebuah kapal kargo melintasi Terusan Suez baru setelah upacara peresmian di Ismailia, Mesir, 6 Agustus 2015. REUTERS/Amr Abdallah Dalsh
Dampak Serangan Houthi, Volume Perdagangan Lewat Terusan Suez Anjlok hingga 50 Persen

Volume perdagangan lewat Terusan Suez turun hingga 50 persen dalam dua bulan pertama 2024 akibat serangan Houthi.