Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Penduduk Lokal Kini Sah Mengelola Pulau Wisata Gili Trawangan NTB

image-gnews
Foto udara kawasan wisata Tiga Gili atau Tiga Pulau (Gili Trawangan, Gili Meno, Gili Air) di Tanjung, Lombok Utara, NTB. ANTARA/Ahmad Subaidi
Foto udara kawasan wisata Tiga Gili atau Tiga Pulau (Gili Trawangan, Gili Meno, Gili Air) di Tanjung, Lombok Utara, NTB. ANTARA/Ahmad Subaidi
Iklan

TEMPO.CO, Mataram – Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat atau NTB mulai memberikan hak pengelolan lahan seluas 65 hektare di pulau wisata Gili Trawangan kepada penduduk sekitar. Sebagian dari 627 warga Gili Trawangan yang menguasai 40,94 hektare lahan di wilayah itu menandatangani perjanjian bersama Gubernur NTB Zulkieflimansyah.

Total luas Gili Trawangan adalah 345 hektare. Gili Trawangan adalah satu dari tiga pulau wisata di Kabupateen Lombok Utara yang merupakan destinasi primadona. Banyak wisatawan mancanegara yang datang dari arah Bali menjadikan Gili Trawangan sebagai destinasi wisata pertama mereka di NTB.

Dalam daftar perjanjian pengelolaan lahan pulau wisata Gili Trawangan, sebanyak 111 orang atau kepala keluarga menempati 53.569 meter persegi sebagai tempat tinggal, 55 orang mengusai 39.141 meter persegi lahan kosong, 10 orang menguasai 3.715 meter persegi untuk kepeluan lain. Ada pula 451 orang yang menggunakan lahan sebagai tempat usaha. Sisanya, sekitar 75.760 meter persegi menjadi fasilitas umum.

Serah terima hak pengelolan lahan antara Pemerintah Provinsi NTB dengan warga pulau wisata Gili Trawangan di Kabupaten Lombok Utara pada Selasa, 11 Januari 2022. Dok. Pemerintah Provinsi NTB

Sejak 30 tahun lalu, lahan milik pemerintah provinsi NTB ini berstatus hak guna bangunan yang diberikan kepada PT Gili Trawangan Indah atau PT GTI. Kemudian terjadi sengketa pengelolaan yang berujung dicabutnya hak tersebut. Pemerintah menilai masyarakat lebih berhasil mengelola lahan Gili Trawangan menjadi tempat-tempat usaha jasa wisata, mulai dari wisata bahari, persewaan peralatan wisata, seperti sepeda, peralatan selam, sampai kafe dengan hiburan live music. Warga pulau wisata Gili Trawangan juga meminta Gubernur NTB Zulkieflimansyah melindungi hak masyarakat yang mengelola lahan tersebut.

Seorang pengusaha pariwisata di Gili Trawangan, Abdilun lega setelah menandatangani perjanjian pengelolaan lahan Gili Trawangan antara masyarakat dengan pemerintah NTB. Bagi pemilik penginapan di Gili Trawangan ini, kesepakatan tersebut memberikan kepastian dalam berusaha.

Gubernur NTB Zulkieflimansyah menandatangani serah terima hak pengelolan lahan dengan warga pulau wisata Gili Trawangan di Kabupaten Lombok Utara pada Selasa, 11 Januari 2022. Dok. Pemerintah Provinsi NTB

Senada dengan Abdilun, Halimah yang juga pengusaha pariwisata mengucapkan terima kasih kepada Gubernur NTB Zulkieflimansyah. "Selama ini persoalan Gili Trawangan tak jelas. Sekarang Pak Zulkieflimansyah telah membuat kami nyaman untuk berusaha," ujarnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Gubernur NTB Zulkieflimansyah meminta Satuan Tugas Gili Trawangan atau Satgas Optimalisasi Aset Pemerintah Provinsi NTB di Gili Trawangan yang dipimpin oleh Kepala Dinas Sosial NTB, Ahsanul Khalik, agar memastikan jangan ada pungutan yang memberatkan masyarakat "’Apalagi kepada masyarakat yang kurang mampu, tidak boleh ada pungutan-pungutan. Bahkan sebaliknya mereka harus kita bantu," katanya.

Serah terima hak pengelolan lahan antara Pemerintah Provinsi NTB dengan warga pulau wisata Gili Trawangan di Kabupaten Lombok Utara pada Selasa, 11 Januari 2022. Dok. Pemerintah Provinsi NTB

Dengan landasan legal formal yang kuat, Ahsanul Khalik memastikan penduduk Gili Trawangan dapat memanfaatkan lahan di pulau wisata itu untuk menunjang kehidupan mereka. "Masyarakat bisa memulai sejarah baru untuk berusaha secara resmi dengan hak yang sah," ucapnya.

Mengenai kontribusi masyarakat atas pengelolaan lahan pulau wisata Gili Trawangan, Ahsanul mengatakan, sudah ada klasifikasi sesuai peruntukan luas area dan jenis usaha. Dia mencontohkan, seorang pemulung yang menempati lahan seluas 300 meter persegi dikenakan kontribusi Rp 25 ribu per meter persegi selama setahun. "Pembayarannya juga bisa dicicil sampai akhir tahun," katanya seraya menambahkan penguasaan lahan oleh penduduk tidak sama satu sama lain. Sebagian besar luasnya kurang dari 100 meter persegi.

Baca juga:
Sengkarut Lahan Wisata Gili Trawangan, Gubernur NTB: Tak Ada Uang di Bawah Meja

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tingkatkan Kemampuan UMKM Mitra dan Binaan, Bank Indonesia NTB Gelar Aneka Pelatihan

1 hari lalu

Pameran produk UMKM di Nusa Tenggara Barat. Dok. Lombok NTB Pearl
Tingkatkan Kemampuan UMKM Mitra dan Binaan, Bank Indonesia NTB Gelar Aneka Pelatihan

Bank Indonesia menggelar sejumlah pelatihan seperti "Pelatihan Pencatatan Keuangan melalui Aplikasi SIAPIK".


PHRI Bali: Libur Lebaran Berpotensi Dongkrak Hunian hingga 80 Persen

2 hari lalu

Wisata Bali (TEMPO/Mila Novita)
PHRI Bali: Libur Lebaran Berpotensi Dongkrak Hunian hingga 80 Persen

Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Bali menyebutkan libur panjang Lebaran 2024 berpotensi mendongkrak tingkat hunian hotel.


Hampir 100 Motoris Siaga di Jalur Rawan Kendaraan Kehabisan BBM Wilayah Yogyakarta - Jateng

6 hari lalu

Sejumlah pengemudi melintasi jalur fungsional tol Solo-Yogyakarta di Gerbang Tol Banyudono, Boyolali, Jawa Tengah, Jumat, 22 Desember 2023. PT Jasamarga Jogja Solo (JMJ) mulai mengoperasikan jalur fungsional tol Solo-Yogyakarta untuk arus mudik liburan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 sehingga pengemudi dapat melewatinya melalui gerbang tol Banyudono dan gerbang tol Colomadu hingga Karanganom, Klaten. ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho
Hampir 100 Motoris Siaga di Jalur Rawan Kendaraan Kehabisan BBM Wilayah Yogyakarta - Jateng

PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah menyatakan telah menyiapkan hampir 100 armada motoris di wilayah Jawa Tengah- Yogyakarta pada periode libur lebaran tahun 2024 ini


Permudah Wisatawan, Sumsel Luncurkan Calendar Of Event South Sumatra 2024

6 hari lalu

Penjabat (Pj) Gubernur  Sumatera Selatan (Sumsel) Agus Fatoni saat meninjau objek wisata Punti Kayu beberapa waktu yang lalu. Terbaru, Pemda setempat meluncurkan Calendar Of Event South Sumatra 2024. TEMPO/Parliza Hendrawan
Permudah Wisatawan, Sumsel Luncurkan Calendar Of Event South Sumatra 2024

Sumsel siap menyambut wisatawan sepanjang tahun ini. dengan meluncurkan Calendar Of Event South Sumatra 2024.


Menjelang Lebaran, Bank Indonesia NTB Siapkan Uang Tunai Rp 3,63 Triliun

7 hari lalu

Warga mengantre untuk menukar uang pecahan di mobil kas keliling yang melayani penukaran uang pecahan di Pasar Pramuka, Jakarta, Rabu 20 Maret 2024. Bank Indonesia (BI) menyiapkan uang tunai senilai Rp197,6 triliun untuk memenuhi kebutuhan masyarakat selama Hari Besar Keagamaan dan Nasional (HBKN) Idulfitri 1445 H/2024 M. Kepala Departemen Pengelolaan Uang Bank Indonesia Marlison Hakim menyampaikan bahwa penyediaan rupiah ini tumbuh sebesar 4,65% dari realisasi tahun sebelumnya yang mencapai Rp188,8 triliun. TEMPO/Tony Hartawan
Menjelang Lebaran, Bank Indonesia NTB Siapkan Uang Tunai Rp 3,63 Triliun

Bank Indonesia menyatakan jumlah tersebut sangat siap untuk memenuhi kebutuhan masyarakat pada Ramadan hingga Lebaran.


Taman Nasional Baluran Ditutup bagi Pengunjung hingga 18 Maret 2024 karena Cuaca Ekstrem

12 hari lalu

Rusa timor (cervus timorensis) beraktivitas di savana Taman Nasional Baluran, Situbondo, Jawa Timur. ANTARA FOTO/Budi Candra Setya
Taman Nasional Baluran Ditutup bagi Pengunjung hingga 18 Maret 2024 karena Cuaca Ekstrem

Objek wisata alam Taman Nasional Baluran Situbondo, Jawa Timur, ditutup sementara bagi pengunjung pada 16-18 Maret 2024, karena cuaca ekstrem.


Angin Puting Beliung Merusak Puluhan Rumah di 15 Desa Lombok Tengah

16 hari lalu

Kepala BPBD Nusa Tenggara Barat (NTB), Ahmadi. (ANTARA/Nur Imansyah).
Angin Puting Beliung Merusak Puluhan Rumah di 15 Desa Lombok Tengah

Angin puting beliung menerjang 15 desa pada enam kecamatan di Kabupaten Lombok Tengah.


10 Pengalaman Wisata yang Paling Banyak Dicari di Dunia

22 hari lalu

Penggembira dari sekolah samba Mocidade ikut berparade pada malam pertama penyelenggaraan karnaval tahunan di Rio de Janeiro, Brasil, Minggu (19/2). REUTERS/Sergio Moraes
10 Pengalaman Wisata yang Paling Banyak Dicari di Dunia

Kebanyakan pengalaman wisata yang masuk dalam daftar berada di Eropa dan Amerika, tetapi ada dua berada di Asia.


Pusat Grosir Solo Siapkan Konsep Baru Jadi Kawasan One Stop Shopping, Pedagang Bakal Difasilitasi Aplikasi CRM

22 hari lalu

Beberapa tenant yang ada di Pusat Grosir Solo atau PGS, Jawa Tengah, menawarkan berbagai produk fesyen kepada pengunjung, Selasa, 5 Maret 2024. Manajemen PGS sedang mempersiapkan konsep baru untuk menjadikan kawasan itu sebagai kawasan bisnis one stop shopping. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Pusat Grosir Solo Siapkan Konsep Baru Jadi Kawasan One Stop Shopping, Pedagang Bakal Difasilitasi Aplikasi CRM

Manajemen Pusat Grosir Solo (PGS) sedang mempersiapkan konsep baru wisata belanja di Kota Solo yang akan diterapkan mulai tahun 2026.


Rakornas KPI 2024 akan Digelar di Provinsi NTB

28 hari lalu

Rakornas KPI 2024 akan Digelar di Provinsi NTB

Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) terpilih sebagai tuan rumah penyelenggaraan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Komisi Penyiaran Indonesia (KPI), yang dihadiri oleh perwakilan dari 34 provinsi di seluruh Indonesia