Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Beda dari World Superbike, PLN NTB Tambah Satu Titik Pasokan MotoGP Mandalika

image-gnews
Sejumlah petugas PLN mengecek trafo untuk kelistrikan sirkuit di Gardu Hubung Mandalika yang ada di dalam area Pertamina Mandalika International Street Circuit di KEK Mandalika, Kecamatan Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, Rabu, 3 November 2021. ANTARA/Ahmad Subaidi
Sejumlah petugas PLN mengecek trafo untuk kelistrikan sirkuit di Gardu Hubung Mandalika yang ada di dalam area Pertamina Mandalika International Street Circuit di KEK Mandalika, Kecamatan Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, Rabu, 3 November 2021. ANTARA/Ahmad Subaidi
Iklan

TEMPO.CO, Mataram - Perusahaan Listrik Negara Nusa Tenggara Barat atau PLN NTB berencana menambah satu titik pasokan listrik untuk perhelatan MotoGP Mandalika yang akan berlangsung pada Maret 2022. General Manager PLN Unit Induk Wilayah NTB, Lasiran mengatakan, secara umum, infrastruktur pasokan setrum untuk ajang balap sepeda motor dunia itu tak berbeda dengan World Superbike pada November 2021.

PLN NTB masih menggunakan konfigurasi jaringan pada saat World Superbike dengan sumber pasokan listrik utama dari dua gardu induk, yakni Gardu Induk Kuta dan Gardu Induk Sengkol. "Kami juga menyediakan 18 unit genset, 17 unit Uninterruptible Power Supply (UPS), dan 6 unit gardu bergerak sebagai cadangan apabila terjadi gangguan pada pasokan listrik utama," kata Lasiran pada Minggu, 9 Januari 2021.

PLN bekerja sama dengan Indonesia Tourism Development Corporation atau ITDC -pengelola Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika tempat berlangsungnya MotoGP Mandalika, juga menentukan beberapa titik pasokan listrik di area sirkuit dan sekitarnya. Pada acara World Superbike lalu, PLN menyiapkan pasokan listrik di enam lokasi, yakni main pit building, observation deck, medical center, bright sore, race control, dan TV compound.

Untuk MotoGP Mandalika nanti, Lasiran mengatakan, ada satu lagi titik pasokan listrik tambahan, yakni VIP Village. "Kami sedang mengerjakan instalasi penyambungannya," ujarnya. Petugas juga menginventarisasi ulang kebutuhan material dan peralatan cadangan, memasang kabel di beberapa titik, serta memobilisasi beberapa perlengkapan ke sirkuit.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Lasiran memastikan PLN mampu memasok listrik tanpa jeda alias Zero Down Time (ZDT) selama MotoGP Mandalika. Saat ini beban puncak sistem kelistrikan Lombok adalah 264 MW dengan daya pembangkit 329 MW. Artinya, terdapat cadangan daya sebesar 65 MW. "Persiapan energi primer juga aman. Pasokan batu bara dan juga kapasitas pembangkit terus kami pantau sampai MotoGP Mandalika rampung pada Maret mendatang," ujarnya.

Baca juga:
Penonton Kelas Atas MotoGP Mandalika Butuh Sewa Mobil Mewah, Impor dari Bali

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tiket Proliga Bisa Dibeli di PLN Mobile

4 jam lalu

Tiket Proliga Bisa Dibeli di PLN Mobile

Kompetisi profesional kasta tertinggi di Indonesia yaitu PLN Mobile Proliga 2024 siap digelar mulai 25 April 2024. Untuk memudahkan pecinta voli yang ingin menonton langsung gelaran ini di lokasi pertandingan, tiket pertandingan dapat dibeli melalui aplikasi PLN Mobile.


PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

1 hari lalu

 Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) milik PLN di Gambir, Jakarta Pusat, Selasa, 21 November 2023. TEMPO/Erwan Hartawan
PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

PT PLN (Persero) akan menambah 2 ribu SPKLU untuk kendaraan listrik tahun ini.


PLN Dukung Pengembangan Voli di Indonesia Lewat PLN Mobile Proliga 2024

2 hari lalu

PLN Dukung Pengembangan Voli di Indonesia Lewat PLN Mobile Proliga 2024

Perseroan berharap pelaksanaan liga voli profesional tersebut akan mampu mencetak atlet-atlet voli Indonesia berkelas dunia.


Nonton Liga Voli PLN Bisa Dapat Voucher Token Listrik

2 hari lalu

Sejumlah pevoli STIN BIN (kostum merah marun hitam) memblok smes dari pebola voli Lavani , Jorgen Gonzales (kostum putih hitam) pada pertandingan PLN Mobile Proliga 2023 putaran final four seri tiga, di Gor Sritex Arena Solo, Jawa Tengah, Minggu (12/3/2023) malam. ANTARA/Bambang Dwi Marwoto.
Nonton Liga Voli PLN Bisa Dapat Voucher Token Listrik

PT PLN (Persero) mendukung ajang kompetisi voli PLN Mobile Proliga 2024. Penonton bisa dapat voucher token listrik.


Perkuat Kolaborasi Kembangkan Ekosistem Kendaraan Listrik, PLN Dukung PEVS

2 hari lalu

Perkuat Kolaborasi Kembangkan Ekosistem Kendaraan Listrik, PLN Dukung PEVS

Guna memperkuat kolaborasi dalam mengembangkan ekosistem kendaraan listrik di tanah air, PT PLN (Persero) mendukung penyelenggaraan Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2024.


Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

3 hari lalu

Lokasi SPKLU di Tol Trans Jawa (ANTARA)
Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

Kenaikan transaksi di SPKLU tersebut tercatat hingga H+7 Lebaran.


Terkini: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga Senin, Sri Mulyani Siapkan Strategi Jaga Rupiah

4 hari lalu

Gunung Raung terlihat mengeluarkan abu vulkanik ketika kapal penyebrangan yang mengangkut pemudik  di Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali, 12 Juli 2015. Pemudik lebih banyak memilih mudik dengan jalur darat laut dikarenakan Gunung Raung terus bererupsi. TEMPO/Johannes P. Christo
Terkini: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga Senin, Sri Mulyani Siapkan Strategi Jaga Rupiah

Penutupan Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado, Sulawesi Utara diperpanjang hingga Senin, 22 April 2024 akibat erupsi Gunung Ruang.


PLN: Transaksi di SPKLU Naik Lima Kali Lipat Selama Arus Mudik 2024

4 hari lalu

Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) milik PLN di Mataram, NTB. (Foto: ANTARA/HO-PLN)
PLN: Transaksi di SPKLU Naik Lima Kali Lipat Selama Arus Mudik 2024

PT PLN (Persero) mencatat transaksi di stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) naik lima kali lipat saat arus mudik dan arus balik Lebaran.


Beban Puncak saat Lebaran 2024 Naik 3,53 Persen, PLN Klaim Sukses Sediakan Pasokan Listrik Andal

4 hari lalu

Beban Puncak saat Lebaran 2024 Naik 3,53 Persen, PLN Klaim Sukses Sediakan Pasokan Listrik Andal

PT PLN (Persero) mengklaim sukses menyediakan pasokan listrik andal selama periode siaga Ramadan dan Idul Fitri 1445.


PLN dan Pemkot Bogor Sediakan SPKLU Khusus Angkot Listrik

6 hari lalu

 Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) milik PLN di Gambir, Jakarta Pusat, Selasa, 21 November 2023. TEMPO/Erwan Hartawan
PLN dan Pemkot Bogor Sediakan SPKLU Khusus Angkot Listrik

Penyediaan SPKLU itu merupakan bentuk dukungan PLN terhadap uji coba 5 unit Angkutan Umum Perkotaan Berbasis Listrik di Kota Bogor (Alibo).