Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tips Libur Natal dan Tahun Baru yang Aman dan Nyaman Saat Pandemi

Reporter

Editor

Rini Kustiani

image-gnews
Ilustrasi liburan bersama keluarga
Ilustrasi liburan bersama keluarga
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sebentar lagi libur Natal dan tahun baru tiba. Bagi Anda yang berencana melakukan perjalanan di masa liburan nanti, sebaiknya memperhatikan keamanan dan kenyamanan.

Paediatric Nurse Rumah Sakit Universitas Indonesia, Efa Apriyanti mengatakan liburan pada prinsipnya bukan soal pergi ke mana atau tidak ke mana-mana. "Yang penting relaksasi supaya setelah berlibur, kita siap menghadapi rutinitas harian," kata Efa dalam webinar "Bicara Sehat Special Sentra Vaksinasi Covid-19 Yayasan Wings Peduli dan RSUI: Menuju New Normal 2022" pada Kamis, 16 Desember 2021. "Kalau liburan di rumah bukan berarti tak bisa seru. Kalau liburan ke luar rumah, bukan berarti tak bisa aman."

Berikut tips liburan aman dan nyaman saat pandemi:

  • Understand your risk
    Efa mengingatkan agar setiap orang yang ingin berlibur jangan hanya berpikir senang, namun juga mempertimbangkan risikonya. "Ambil kegembiraan liburan dengan risiko sebagai satu pekat. Minimalkan risikonya," katanya. Misalkan ada anggota keluarga yang belum mendapatkan vaksinasi Covid-19, maka pertimbangkan apakah perlu berlibur ke luar rumah atau di rumah saja.

    Kemudian ketika harus menjalani tes Covid-19, jangan kemudian berpikir kalau upaya itu semata menambah biaya perjalanan dan demi menggugurkan kewajiban karena syarat. "Ubah sudut pandangnya karena ini adalah kebutuhan. Untuk mengetahui apakah kita sehat tidak," ujarnya.

  • Travel safely
    Patuhi protokol kesehatan. Pakai masker sepanjang perjalanan, sudah divaksin, menjaga kebersihan tangan, menjaga jarak dengan orang lain. Ketika singgah di rest area terutama untuk makan atau menggunakan toilet, pastikan kebersihan sekitar.

  • Protect your kid's health
    Segera vaksin apabila anak sudah berusia lebih dari enam tahun. Orang tua juga harus mengajarkan dan menjadi contoh bagi anak dalam menerapkan protokol kesehatan. Selama berlibur, menurut Efa, perhatikan asupan nutrisi untuk anak. "Jangan sampai makan jadi alakadarnya dan kurang minum. Padahal selama liburan, kondisi tubuh harus sebugar mungkin," katanya.

  • Know how community spread might affect your plan
    Rencanakan aktivitas liburan yang relatif aman. Contoh kemping, maka setiap kelompok akan memiliki area masing-masing dan berjarak. Hanya saja, perhatikan ketika hendak menggunakan fasilitas umum. Apabila ada aktivitas mendayung saat berkemah tadi, maka setiap orang yang akan mendayung akan memakai pelampung yang pernah dikenakan orang lain. Maka, pastikan peralatan yang digunakan bergantian itu sudah bersih dan aman.

    Iklan
    Scroll Untuk Melanjutkan

  • Consider your lodging
    Perhatikan bagaimana kondisi di tempat menginap, apakah itu hotel, vila, homestay, atau apa saja. Apakah sudah menerapkan protokol kesehatan, memiliki fasilitas kesehatan yang memadai, dan nyaman. Pastikan juga kesehatan keluarga yang menginap.

  • Plan safe activities
    Merencakan aktivitas yang aman. Misalkan hendak ke suatu destinasi wisata yang asyik untuk menikmati matahari terbit atau terbenam, namun tempat itu pasti penuh di jam-jam tertentu, maka sebaiknya hindari waktu yang ramai tadi. "Memang butuh pengorbanan dan jangan mempertaruhkan kesehatan untuk hal apapun," kata Efa.

#pakaimasker #jagajarak #cucitanganpakaisabun #hindarikerumunan #vaksinasicovid-19

Baca juga:
Tips Simpel Pilih Hotel yang Menerapkan Protokol Kesehatan dengan Baik

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

3 jam lalu

Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, dan Pelindungan Konsumen OJK Friderica Widyasari Dewi. TEMPO/Tony Hartawan
OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

toritas Jasa Keuangan (OJK) mengingatkan para ibu agar tidak menciptakan generasi sandwich. Apa itu?


Tips Menghindari Tagihan Telepon Bengkak saat Traveling ke Luar Negeri

1 hari lalu

Ilustrasi gadget dan aplikasi untuk traveling
Tips Menghindari Tagihan Telepon Bengkak saat Traveling ke Luar Negeri

Banyak pelancong yang tidak menyadari bahwa ponsel mereka menggunakan data roaming yang biayanya jauh lebih mahal saat traveling ke luar negeri.


126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

4 hari lalu

Pantai Pulau Merah Banyuwangi, Jawa Timur (TEMPO/Lourentius EP)
126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

Destinasi yang paling banyak dikunjungi di Banyuwangi selama libur Lebaran salah satunya Pantai Marina Boom


Kenali Penyebab dan Kiat Menangani Anak yang Gemar Berbohong

4 hari lalu

Kebiasaan Anak Berbohong
Kenali Penyebab dan Kiat Menangani Anak yang Gemar Berbohong

Berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan ketika mendapati anak berbohong.


Cara Mendapatkan SIM Card Bagi Turis Asing di Indonesia

4 hari lalu

Cara mendapatkan SIM Card bagi turis di Indonesia bisa dilakukan dengan menyesuaikan operator seluler yang dipilih. Berikut langkahnya. Foto: Canva
Cara Mendapatkan SIM Card Bagi Turis Asing di Indonesia

Cara mendapatkan SIM Card bagi turis di Indonesia bisa dilakukan dengan menyesuaikan operator seluler yang dipilih. Berikut langkahnya.


Cara Menjaga Kualitas Hubungan dengan Pasangan Pasca Melahirkan Anak Pertama

4 hari lalu

Ilustrasi ibu dan bayi. Unsplash.com/Sharon Muccutcheon
Cara Menjaga Kualitas Hubungan dengan Pasangan Pasca Melahirkan Anak Pertama

Studi menemukan bahwa sikap terhadap sentuhan berdampak pada pasangan dalam transisi menjadi orang tua atau usai melahirkan anak pertama.


Destinasi Wisata dalam Kota di Pengujung Libur Lebaran, Oceanarium BXSea Bintaro

5 hari lalu

Wisata edukasi biota laut pertama di Tangerang Selatan, BXSea, yang berada di Bintaro Jaya XChange Mall 2, Tangerang Selatan. Suasana pada hari pertama soft opening, pada Jumat, 15 Desember 2023. Tempo/Yohanes Maharso Joharsoyo
Destinasi Wisata dalam Kota di Pengujung Libur Lebaran, Oceanarium BXSea Bintaro

Oceanarium BXSea Bintaro menyediakan sedikitnya 37 akuarium, 44 display, dan 10 terrarium yang bisa dikunjungi.


Liburan di Yogyakarta Semakin Menarik dengan Promo dari Traveloka

5 hari lalu

Liburan di Yogyakarta Semakin Menarik dengan Promo dari Traveloka

Yogyakarta adalah destinasi wisata yang memukau dan layak dikunjungi. Kekayaan budaya dan ragam kulinernya yang enak menjadi alasan terbaik untuk berlibur ke kota ini.


Gejala Post Holiday Blues dan 5 Kiat Mengurangi Risikonya

6 hari lalu

Ilustrasi foto liburan. Freepik.com
Gejala Post Holiday Blues dan 5 Kiat Mengurangi Risikonya

Suasana liburan yang terbawa saat memulai rutinitas bekerja mempengaruhi perasaan atau gangguan emosi. Kondisi itu menandakan post holiday blues


Inilah 5 Alasan Waktu Liburan Terasa Begitu Cepat

6 hari lalu

Ilustrasi liburan (Pixabay.com)
Inilah 5 Alasan Waktu Liburan Terasa Begitu Cepat

Ternyata terdapat berbagai faktor psikologis dan eksternal yang dapat membuat waktu terasa semakin cepat berlalu selama liburan.