Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kuliner Madura Bukan Cuma Sate dan Soto, Coba Bebek Songkem dan Lainnya

Reporter

image-gnews
Bebek kukus di warung Bebek Songkem pak Salim, Sampang, Madura. Tempo/Rully Kesuma
Bebek kukus di warung Bebek Songkem pak Salim, Sampang, Madura. Tempo/Rully Kesuma
Iklan

TEMPO.CO, JakartaMadura atau Pulau Madura terletak di sebelah timur laut Jawa Timur. Pulau dengan luas 5.168 km persegi ini menyimpan banyak kuliner khas lezat yang wajib dicicipi.

Berikut merupakan kuliner Madura dengan berbagai keistimewaan:

  • Soto Madura

Bahan Soto Madura pada umumnya sama dengan kebanyakan soto lain, yaitu ketumbar, bawang merah, bawang putih, jahe, kunir, laos, kemiri, daging sapi, telur rebus, garam, dan jeruk purut. Keistimewaannya terletak pada potongan daging sapi yang didapat dari bagian sandung lamur.

Soto Madura memiliki berbagai variasi tergantung letak daerah yang menjualnya. Menurut Wikipedia, di Sumenep, soto disajikan dengan singkong. Soto Pamekasan dicampur dengan kentang rebus atau perkedel. Sedangkan Soto Bangkalan dicampurkan dengan kentang goreng serta ayam atau jeroan.

  • Sate lalat

Sate lalat tidak terbuat dari lalat. Sate lalat atau sate laler terbuat dari daging kambing atau ayam. Keistimewaannya adalah potongannya yang kecil sehingga menyerupai lalat. Kuliner khas Madura ini secara spesifik berasal dari Pamekasan. Satu porsi sate lalat biasanya terdiri dari 20 tusuk.

  • Kue apen dulit

Kue apen dulit terbuat dari tepung beras, santan, ragi, dan kelapa. Kue ini disuguhkan dengan saus berbahan gula merah, jahe, kayu manis, dan daun pandan. Menurut laman Badan Pengambangan Wilayah Surabaya-Madura, satu bungkus kue ini berharga 5.000 sampai 10.000 rupiah dan di dalamnya terdapat 5 buah kue apen. Dinamakan kue apen dulit karena makannya dengan cara ‘didulit’ atau dicelupkan ke saus gula merah.

  • Soto Mata Sapi

Sesuai dengan namanya, soto ini berbahan dasar mata sapi. Mata sapi yang digunakan disajikan secara utuh. Menurut laman Gerbang Pulau Madura, soto ini berwarna merah karena menggunakan cabe merah halus dan tanpa menggunakan kunyit seperti soto pada umumnya. Salah satu toko yang menjual hidangan ini ada di Bangkalan, Madura.

  • Lorjuk

Kuliner ini berbahan dasar kerang dan tidak akan ditemukan di wilayah lain selain Surabaya atau Madura. Untuk mendapatkan kerang ini harus menunggu air surut, sehingga cukup sulit mendapatkannya. “Lorjuk ini kaya akan kandungan nutrisi,” tulis admin Indonesia.go.id, dikutip Tempo dari laman tersebut, Kamis, 18 April 2019.

Cara pengolahannya dimulai dengan membersihkan lalu merebusnya tanpa air. Lorjuk akan mengeluarkan cairan kaldu yang memiliki rasa khas. Setelah perebusan, lorjuk dijemur di bawah matahari agar cangkangnya mudah mengelupas. Setelah itu, lorjuk dikupas dan dijemur lagi selama dua hari. 

  • Topek ladeh

Topak ladeh merupakan menu wajib saat Hari Raya Idul Fitri bagi masyarakat Bangkalan. Topak ladeh berbahan dasar daging sapi dan jeroan. Hidangan ini biasanya disajikan dengan irisan ketupat dan sambal kacang hijau.

  • Bebek songkem

Bebek songkem merupakan kuliner istimewa asli Kabupaten Sampang yang rendah kolesterol. Kuliner ini rendah kolesterol karena proses pengukusannya bukan menggunakan air, melainkan potongan pelepah pisang. Gajih bebek yang mengandung lemak akan menempel di pelepah, sehingga kolesterolnya rendah.

Madura memiliki kuliner khas yang melimpah. Beberapa di antaranya bahkan sudah dijual di berbagai kota lain.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

DINA OKTAFERIA 

Baca: Sate Lalat Kuliner Pamekasan, Kecil-kecil Tetap Terasa Ayamnya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pencuri Motor Milik Polwan di Bangkalan Tertangkap, Berulang Kali Bobol Kos-kosan

2 hari lalu

Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya merilis penangkapan pencuri motor anggota polisi wanita (polwan) di Polres Bangkalan, Senin 22 April 2024) (ANTARA/ HO-Polres Bangkalan)
Pencuri Motor Milik Polwan di Bangkalan Tertangkap, Berulang Kali Bobol Kos-kosan

Kedua pencuri motor itu mengaku sudah beberapa kali membobol kos-kosan sekitar kampus Universitas Trunojoyo Madura (UTM).


Petasan Pernikahan Hancurkan Rumah Calon Pengantin di Madura, Seorang Kerabat Tewas

5 hari lalu

Rumah hancur akibat petasan di di Dusun Sembilangan Timur, Desa Sembilangan, Kecamatan Kota, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur, Jumat, 19 April 2024. TEMPO/Musthofa Bisri
Petasan Pernikahan Hancurkan Rumah Calon Pengantin di Madura, Seorang Kerabat Tewas

Petasan yang hendak dibawa ke rumah calon mempelai wanita tersebut meledak hingga menghancurkan rumah dan menewaskan seorang kerabat.


Tradisi Unik Lebaran Ketupat di 5 Daerah, Salah Satunya Madura Rayakan Tellasan Topak

6 hari lalu

Puluhan Gunungan Ketupat didoakan sebelum diperebutkan dalam Lebaran Ketupat di Bukit Sidoguro kawasan Rawa Jombor, Krakitan, Bayat, Klaten, 13 Juli 2016. TEMPO/Bram Selo Agung
Tradisi Unik Lebaran Ketupat di 5 Daerah, Salah Satunya Madura Rayakan Tellasan Topak

Setiap daerah di Indonesia memiliki tradisi yang berbeda untuk merayakan lebaran ketupat yang biasanya pada 7 atau 8 syawal.


Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

6 hari lalu

Lumpia isi tahu udang menjadi salah satu jenis gorengan yang tetap sehat untuk menu buka puasa/Foto: Tupperware
Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

Selain terkenal destinasi wisatanya, Semarang memiliki ikon oleh-oleh khas seperti wingko dan lumpia. Apa lagi?


10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

8 hari lalu

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu. Foto: Canva
10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.


Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

9 hari lalu

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

Di akhir pekan dan di hari libur panjang dapat menyembelih 40-50 ekor kambing sehari dengan omzet sekitar Rp35-50 juta per bulan.


Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

10 hari lalu

Empal Gentong. Shutterstock
Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

Cirebon memiliki sejumlah kuliner yang bersejarah dan memiliki cita rasa yang lezat.


Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

12 hari lalu

Gurame Nyat Nyat. Foto : yummy app
Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

Gurame nyat nyat adalah kuliner primadona yang banyak diminati wisatawan domestik dan manca negara saat berkunjung ke Bangli, Bali. Ini resepnya.


5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

14 hari lalu

Biryani, Hyderabad. Unsplash.com/Shreyak Singh
5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

Kota-kota di India ini bisa menjadi inspirasi destinasi para pecinta kuliner mencicipi hidangan khas Idul Fitri


Tren Wisata Kuliner Jadi Momentum Gerakkan Penggunaan Bahan Pangan Lokal

22 hari lalu

Mi lethek khas Bantul, Yogyakarta. Dok. Visiting Jogja
Tren Wisata Kuliner Jadi Momentum Gerakkan Penggunaan Bahan Pangan Lokal

Banyak bahan baku pangan lokal yang bisa digunakan sebagai subtitusi bahan impor untuk membuat produk kuliner sejenis, seperti mi.