Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Destinasi Wisata Antimainstream di Luar Negeri

Reporter

Editor

Rini Kustiani

image-gnews
Ilustrasi wanita sedang berlibur.
Ilustrasi wanita sedang berlibur.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Daftar liburan ke destinasi wisata di luar negeri biasanya mudah ditebak. Kalau Prancis, maka tentu ke Menara Eiffel, ke Jepang mampir Disneyland atau Tokyo, dan mandi onsen, ke New York Amerika Serikat, singgah di Broadway, dan banyak lagi.

Inti dari liburan adalah bikin senang, menemukan pengalaman baru, berjumpa orang baru dengan berbagai layar belakang dan cerita, serta relaksasi. Sekarang tinggal memahami bagaimana pilihanmu saat berwisata, apakah cenderung mengikuti aktivitas pelesiran yang sudah banyak dilakukan orang atau antimainstream.

Bagi mereka yang memilih aktivitas wisata berbeda, berikut tempat yang menarik untuk dikunjungi. Setiap daerah memiliki tantangan yang berbeda. Jadi, sebaiknya kamu siap untuk segala kemungkinannya.

  1. El Savador di Amerika Tengah
    Mungkin kamu jarang mendengar ada orang yang ingin berwisata ke El Salvador. Beberapa kawasan di tempat ini memang terkenal dengan masalah keamanan. Tetapi saat berkunjung ke sini, kamu bisa bebas menjelajahi setiap sudut karena tidak perlu bersaing dengan turis lainnya. Artinya, kamu bisa sedikit berhemat karena bisa menikmati makanan dengan harga yang wajar sebagaimana masyarakat di sana.

  2. Las Terrazas di Kuba
    Saat berada di Kuba, wisatawan lebih tertarik berkunjung ke pantai. Di Kuiba juga ada tempat bernama Las Terrazas yang berada di pegunungan. UNESCO menetapkan tempat ini sebagai cagar biosfer. Dulu, Las Terrazas adalah perkebunan kopi. Wisatawan dapat mendaki perbukitan, menikmati suasana perkebunan kopi yang sudah tua, dan mengamati burung. Pengunjung yang ingin menyatu dengan alam, alih-alih memiliki anggaran terbatas, juga bisa berkemah dengan menyewa tenda.

  3. Shaxi di Cina
    Shaxi menjadi destinasi wisata yang cocok bagi wisatawan yang gemar jalan kaki. Wilayah ini memiliki suasana yang damai. Pengunjung dapat meniti jalur perdagangan teh yang dibawa dengan kuda pada masa lalu. Nikmati juga kesejukan di tepi Sungai Heihui.

  4. San Cipriano di Kolombia
    Di San Cipriano terdapat cagar alam yang menjadi sumber air murni. Untuk sampai ke sana, wisatawan harus naik kereta yang terbuat dari gerbong kayu dan yang digerakkan dengan mesin sepeda motor. Kereta ini berjalan di atas rel yang sudah usang. Perjalanan yang berlangsung selama 20 menit itu akan sangat mendebarkan. Perjalanan dengan kereta seharga USD 3 itu melewati tengah hutan dan tiada yang mengatur batas kecepatannya.

    Iklan
    Scroll Untuk Melanjutkan

  5. Tusheti di Georgia
    Georgia adalah destinasi wisata tepat bagi pelancong yang ingin mempelajari arsitektur unik, budaya, dan pegunungan. Wisatawan dapat berkunjung ke situs arkeologi, tur mencicipi anggur, hiking di Kazbegi, mengunjungi desa abad pertengahan, dan mencicipi kuliner lokal yang lezat.

    Tusheti merupakan daerah terpencil di berbatasan Rusia Chechnya dengan Dagestan. Sewalah kendaraan jika ingin ke Tusheti karena tidak ada transportasi umum di sana. Pilih jalur Omalo Loop supaya kamu dapat melihat menara abad pertengahan, desa kuno, dan perlintasan di dataran tinggi.

NATHASYA ESTRELLA | THE GONE GOAT

Baca juga:
Sejumlah Tempat Wisata Indonesia Masuk Nominasi World Travel Awards 2021

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

14 jam lalu

Anastasya Poetri tampil di BNI Java Jazz Festival 2023, Minggu, 4 Juni 2023. Dok. Anastasya Poetri
Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

Sandiaga Uno yakin BNI Java Jazz akan meningkatkan kunjungan wisatawan.


Rekomendasi 7 destinasi Wisata di Bumi RA Kartini Jepara

16 jam lalu

Suasana alam di lokasi wisata di kepulauan Karimunjawa. (Dok.Tim ITB)
Rekomendasi 7 destinasi Wisata di Bumi RA Kartini Jepara

Jepara asal RA Kartini memiliki beragam potensi destinasi wisata menarik, salah satunya adalah Taman Nasional Karimunjawa.


5 Keunikan Kawah Ijen yang Membuat Turis Asing Penasaran

17 jam lalu

Pengunjung melihat kawah dari kaldera Gunung Ijen di Banyuwangi, Jawa Timur, Minggu, 4 Juni 2023. TWA Ijen yang telah ditetapkan sebagai anggota UNESCO Global Geopark (UGG) itu ramai dikunjungi wisatawan domestik dan mancanegara saat liburan. ANTARA FOTO/Budi Candra Setya
5 Keunikan Kawah Ijen yang Membuat Turis Asing Penasaran

Tak hanya punya api biru, kawah Ijen punya berbagai keunikan yang membuat turis asing penasaran untuk datang.


Traveling ke Macau, Jangan Lewatkan 9 Destinasi Wisata Gratis

1 hari lalu

Macau Tower atau Menara Macau. Unsplash.com/Chris Wu
Traveling ke Macau, Jangan Lewatkan 9 Destinasi Wisata Gratis

Menikmati liburan di Macau tidak harus selalu mengeluarkan biaya mahal


Cegah Overtourism, Amsterdam Kurangi Jumlah Kapal Pesiar

1 hari lalu

Amsterdam, Belanda. Unsplash.com/Mathilda Khoo
Cegah Overtourism, Amsterdam Kurangi Jumlah Kapal Pesiar

Jumlah kapal pesiar sungai di Amsterdam meningkat hampir dua kali lipat sejak tahun 2011.


7 Hal yang Perlu Diketahui Saat Traveling ke Yunani

1 hari lalu

Pemandangan Gunung Lycabettus, Athena, Yunani. Unsplash.com/Lazarescu Alexandra
7 Hal yang Perlu Diketahui Saat Traveling ke Yunani

Ada beberapa hal yang harus diketahui wisatawan sebeulum berkunjung Yunani


Istana Gyeongbokgung Buka Tur Malam Hari Mulai 8 Mei 2024

1 hari lalu

Istana Gyeongbokgung di Korea Selatan. Unsplash.com/Yeojin Yun
Istana Gyeongbokgung Buka Tur Malam Hari Mulai 8 Mei 2024

Setiap tahun tur malam hari Istana Gyeongbokgung dibuka dua kali, saat musim semi dan musim gugur


Ragam 5 Destinasi Wisata Menarik di Kabupaten Sumedang

2 hari lalu

Sejumlah wisatawan melewati bebatuan di danau biru Situ Cilembang, Desa Hariang, Kecamatan Buah Dua, Sumedang, Jawa Barat, 20 Februari 2016. Danau berair biru dan sangat jernih ini mulai dikenal dan ramai diperbincangkan di media sosial baru-baru ini. TEMPO/Prima Mulia
Ragam 5 Destinasi Wisata Menarik di Kabupaten Sumedang

Kabupaten Sumedang menyediakan berbagai kebutuhan wisata, terutama dengan keunggulan panorama alamnya yang indah.


Wisatawan Asal Ciamis Jadi Korban Terbawa Arus Ombak di Pangandaran

2 hari lalu

Sejumlah petugas mengevakuasi seorang wisatawan yang meninggal dunia setelah hilang tenggelam terbawa arus ombak di Pantai Pangandaran, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Senin (22/4/2024). (ANTARA/HO-Tagana Pangandaran)
Wisatawan Asal Ciamis Jadi Korban Terbawa Arus Ombak di Pangandaran

Baru ditemukan satu dari dua wisatawan asal Ciamis sejak dilaporkan terseret arus ombak saat berenang di Pantai Barat Pangandaran.


Operator Kereta Deutsche Bahn di Jerman Akan Melarang Merokok Ganja di Area Stasiun

2 hari lalu

Ilustrasi bahaya rokok/ganja. Shutterstock
Operator Kereta Deutsche Bahn di Jerman Akan Melarang Merokok Ganja di Area Stasiun

Operator kereta di Jerman Deutsche Bahn (DB) mengumumkan melarang merokok ganja di area-area stasiun per 1 Juni 2024.