Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tantangan bagi Para Pendaki, Taklukan Sembalun 7 Summits Lewat Lomba Ini

image-gnews
Suasana Savana Propok. Foto: Maya
Suasana Savana Propok. Foto: Maya
Iklan

TEMPO.CO, Mataram - Lomba Multistage Mountaineering Race Rinjani Geopark Sembalun 7 Summits atau RGS7S siap digelar untuk menantang para petualang dan pecinta wisata pendakian pada 19-22 September 2021. Agenda itu berisi mountaineering race atau lomba pendakian gunung menaklukkan tujuh puncak bukit di kawasan Rinjani.

Komite sekaligus Founder Sembalun 7 Summits Rudi Rohmansyah mengatakan agenda itu merupakan konsep wisata pendakian gunung yang mengintegrasikan 7 potensi destinasi pendakian yang ada di Sembalun. ''Tujuannya adalah untuk menahan wisatawan lebih lama atau mendorong mereka untuk kembali lagi ke Sembalun untuk menuntaskan 7 puncak,'' kata dia, Ahad, 4 Juli 2021.

Lomba tersebut meliputi 7 rute pendakian, yaitu Rinjani (3.726 meter di atas permukaan laut), Sempana (2.329 mdpl), Lembah Gedong (2.200 mdpl), Kondo (1.937 mdpl), Anak Dara (1.923 mdpl), Pergasingan (1.806 mdpll) dan Bao Ritip (1.500 mdpl).
Secara reguler, wisata Sembalun 7 Summits sudah berjalan sejak diresmikan Gubernur Nusa Tenggara Barat Zulkieflimansyah pada 20 Oktober 2020. Kegiatan itu telah menghasilkan ratusan finisher dari dalam dan luar Lombok.

Menurut Rudi, konsep wisata pendakian itu lahir dari pelaku wisata lokal di Sembalun sebagai inovasi saat pandemi yang menganut 4 prinsip, yaitu localize, personalized, customized dan smaller size.

Rudi mengatakan peserta merupakan kelompok beregu bukan perorangan. Setiap tim terdiri dari 3 orang pendaki dan seorang manajer. Komposisi dalam satu tim pendaki bisa seluruhnya pria, seluruhnya wanita atau campuran pria dan wanita.

Tiga orang dalam tim pendaki akan berlomba menuntaskan 7 rute pendakian, sedangkan manager tidak ikut mendaki namun memegang peranan penting dalam mengatur segala kebutuhan tim mulai dari tempat menginap, transportasi, logistik dan lainnya.

Dalam lomba ini, panitia menetapkan beberapa stage yang harus dituntaskan dalam 4 hari. Setiap stage terdiri dari beberapa segment. Setiap segment adalah rute pendakian yang masuk dalam rangkaian pegunungan Sembalun 7 Summits.

Stage 1 di hari pertama adalah Segment Gunung Rinjani, stage 2 di hari kedua adalah Segment Gunung Sempana dan Gunung Pergasingan, stage 3 di hari ketiga adalah Segment Gunung Bao Ritip dan Gunung Anak Dara serta stage 4 di hari keempat adalah Segment Gunung Lembah Gedong dan Gunung Kondo.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Lomba RGS7S akan menghitung komponen penilaian utama adalah kecepatan yang diraih oleh setiap tim ditambah dengan komponen lain yang mempengaruhi, yaitu keutuhan tim, kelengkapan gears dan tugas challenge yang dihadapi di lapangan.

Waktu yang dihitung adalah waktu start dan finish pada setiap segment. Kemudian jumlah waktu yang didapat di 7 Segment akan diakumulasikan. Seluruh 3 orang pendaki dalam 1 tim wajib selalu bersama, termasuk saat start dan memasuki garis finish. 

Setiap peserta wajib membawa sendiri perbekalan logistik. Panitia hanya menyediakan free flow air minum di Race Central dan voucher belanja makanan.
Panitia juga menempatkan petugas marshal di titik rawan untuk memastikan peserta pada rute yang benar dan akan memberikan file GPX sebagai panduan rute. Dan yang terpenting, ada juga tim medis yang bersiaga.

Untuk mendaftar lomba ini, biayanya masa Early Bird (3-17 Juli 2021) adalah sebesar Rp 5 juta per tim dan biaya pendaftaran di masa Normal (18 Juli-31 Agustus 2021) adalah sebesar Rp 6 juta per tim. Setiap peserta akan mendapatkan tiket masuk rute pendakian, kaos, jaket/sweater, medali finisher, BIB, sertifikat, voucher belanja, timing system, voucher menginap, emergency support system, doorprize dan hadiah juara.

Sebab masih dalam masa pandemi, semua peserta Rinjani Geopark Sembalun 7 Summits wajib menerapkan protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19. Aturan lainnya adalah peserta wajib telah mendapatkan vaksinasi lengkap Covid-19 dan memiliki surat hasil negatif test Covid-19. Informasi lebih lanjut bisa diakses melalui WhatsApp Pusat Informasi 08788 600 1837 atau Email ke: info@Sembalun7summits.com dan Instagram @sembalun7summits @inforinjani.

Baca juga: Sembalun Seven Summit, Tujuh Puncak Keindahan di Pulau Lombok

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Demi Keselamatan, Pendaki Gunung Everest dari Nepal bakal Diwajibkan Bawa Chip

56 hari lalu

Ilustrasi pendaki Gunung Everest (Pixabay)
Demi Keselamatan, Pendaki Gunung Everest dari Nepal bakal Diwajibkan Bawa Chip

Chip ini diperkirakan akan mulai berlaku pada musim semi mendatang, yang bertepatan dengan dimulainya musim pendakian di Gunung Everest.


Menikmati Panorama Gunung Rinjani di Pagi Hari dari Bukit Telu

19 Februari 2024

Pemandangan Gunung Rinjani dari Bukit Telu (TEMPO/Supriyantho Khafid)
Menikmati Panorama Gunung Rinjani di Pagi Hari dari Bukit Telu

Wisatawan yang ke Bukit Telu bisa menikmati pemandangan Gunung Rinjani dari bawah, ditemani kopi atau teh serta camilan.


Meriahnya Lomba Renang Fun Swimming Competition 2024 Swim To The Challenge

29 Januari 2024

Fun Swimming Competition 2024 Swim To The Challenge,  27 Januari 2024 di North Aquatic Center Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Meriahnya Lomba Renang Fun Swimming Competition 2024 Swim To The Challenge

Ayorenang.id mengusung konsep lomba renang yang berbeda dengan menerapkan konsep liga.


Penakluk Benua Antarktika

28 Januari 2024

Penakluk Benua Antarktika

Diansyah Putri Handayani menjadi perempuan Indonesia pertama yang mencapai Benua Antarktika. Bagaimana kisahnya?


Ada 18 Ajang Talenta Pendidikan Tinggi 2024, Catat Jadwalnya

19 Januari 2024

Peluncuran Beam Mobility di UNPAD berbarengan dengan kegiatan Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) ke 36, dan Beam Mobility menjadi armada untuk mobilisasi peserta PIMNAS di UNPAD. Istimewa
Ada 18 Ajang Talenta Pendidikan Tinggi 2024, Catat Jadwalnya

BPTI mengumumkan daftar ajang talenta yang digelar sepanjang 2024. Total, ada 18 ajang talenta pendidikan tinggi yang akan dipertandingkan nasional.


5 Fakta Celepuk Rinjani, Burung Hantu Terkecil di Dunia dari Lombok

17 Januari 2024

Seorang pengunjung berinteraksi dengan seekor burung hantu merah Red Owl, pada pameran Flora dan Fauna
5 Fakta Celepuk Rinjani, Burung Hantu Terkecil di Dunia dari Lombok

Burung hantu terkecil di dunia hanya ada di Lombok.


Awal 2024, Pendakian ke Gunung Rinjani Ditutup selama Tiga Bulan

20 Desember 2023

Suasana pendakaian ke Gunung Rinjani.(foto dokumentasi Trip Bareng Tab).
Awal 2024, Pendakian ke Gunung Rinjani Ditutup selama Tiga Bulan

Selain karena cuaca, penutupan pendakian Gunung Rinjani dilakukan untuk pemulihan ekosistem.


Pelaku Pariwisata di Lembah Rinjani Bangkit Setelah Musibah Gempa

10 Desember 2023

Sekolah Alam Rinjani. Dok. Isrimewa
Pelaku Pariwisata di Lembah Rinjani Bangkit Setelah Musibah Gempa

Musibah gempa di utara pulau Lombok ternyata mampu membangkitkan kehidupan pariwisata di lembah Rrinjani


Setelah Gempa Dangkal, Gunung Lokon di Tomohon Tertutup untuk Pendakian

10 Desember 2023

Gunung Lokon di Tomohon, Sulawesi Utara. ANTARA/Andika Wahyu
Setelah Gempa Dangkal, Gunung Lokon di Tomohon Tertutup untuk Pendakian

Badan Geologi menetapkan status aktivitas Gunung Lokon masih tetap level II (waspada) pada tanggal 5 Desember 2023.


8 Fakta Menarik Gunung Slamet yang Wajib Diketahui sebelum Mendaki

24 November 2023

Embusan asap putih setinggi 100-200 meter di puncak Gunung Slamet terlihat dari Pos Pengamatan Gunung Api Slamet, Desa Gambuhan, Kecamatan Pulosari, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, pada Jumat 14 Februari 2020. Ahli vulkanologi dari UGM mengungkap temuan endapan awan panas yang menandai gunung itu pernah meletus besar hingga tujuh kali. (ANTARA/HO-Pos PGA Slamet)
8 Fakta Menarik Gunung Slamet yang Wajib Diketahui sebelum Mendaki

Sebelum mendaki, Anda wajib mengetahui fakta menarik tentang gunung Slamet agar pendakian berjalan lancar dan aman.