Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mei 2021: Tingkat Hunian Hotel di NTB Naik, Jumlah Penumpang Penerbangan Turun

image-gnews
Ilustrasi hotel. booking.com
Ilustrasi hotel. booking.com
Iklan

TEMPO.CO, Mataram - Badan Pusat Statistik Nusa Tenggara Barat mencatat selama Mei 2021, tingkat hunian kamar hotel bintang mengalami kenaikan. Hal sebaliknya terjadi pada tingkat hunian kamar hotel nonbintang di NTB.

''Tamu menginap di hotel bintang naik dan sebaliknya hotel nonbintang menurun," kata Koordinator Fungsi Statistik Distribusi Badan Pusat Statistik Provinsi NTB Muhammad Saphoan, Kamis, 1 Juli 2021.

Tingkat penghunian kamar (TPK) hotel bintang pada Mei 2021 mengalami kenaikan sebesar 1,48 poin dibandingkan April 2021. TPK Mei 2021 sebesar 28,52 persen, sedangkan TPK April 2021 sebesar 27,04 persen. Jika dibandingkan Mei 2020, TPK hotel bintang mengalami kenaikan sebesar 14,10 poin dari TPK sebesar 14,42 persen.

Adapun jumlah tamu yang menginap di hotel bintang pada Mei 2021 tercatat  31.495 orang yang terdiri dari 31.004 orang Tamu Dalam Negeri (98,44 persen) dan 491 orang Tamu Luar Negeri (1,54 persen).

Sementara itu, rata-rata lama menginap (RLM) tamu hotel bintang pada Mei 2021 tercatat 2,31 hari. Angka itu mengalami kenaikan selama 0,64 hari dibandingkan April 2021 sebesar 1,67 hari.

BPS NTB juga mencatat TPK hotel nonbintang Mei 2021 sebesar 12,24 persen mengalami penurunan 0,39 poin dibanding April 2021 dengan TPK sebesar 12,63 persen. Jika dibandingkan dengan Mei 2020 mengalami kenaikan sebesar 4,34 poin dari TPK sebesar 7,90 persen.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Adapun jumlah tamu yang menginap di hotel nonbintang pada Mei 2021 tercatat 39.284 orang yang terdiri dari 38.998 orang tamu dalam negeri (99,67 persen) dan hanya 286 orang tamu luar negeri  (0,33  persen). Rata-rata lama menginap tamu di hotel nonbintang pada Mei 2021 sebesar 1,43 hari, mengalami kenaikan selama 0,01 hari dibandingkan dengan RLM Bulan April 2021 sebesar 1,42 hari.

Mengenai jumlah penumpang yang datang melalui angkutan laut pada Mei 2021, BPS mencatat penurunan sebesar 9,88 persen dibandingkan April 2021. Sedangkan jumlah penumpang berangkat naik sebesar 27,08 persen.

Jumlah penumpang yang datang melalui penerbangan domestik pada 2021 sebanyak 49.915 orang, turun sebesar 19,52 persen dibanding April 2021. Tidak ada penumpang datang melalui penerbangan internasional pada Mei 2021, sehingga turun 100 persen dibanding bulan sebelumnya.

Jumlah penumpang yang berangkat pada Mei 2021 melalui penerbangan domestik 45.469 orang, turun sebesar 4,4 persen dibandingkan April 2021. Tidak ada penumpang berangkat melalui penerbangan internasional di NTB pada Mei 2021 atau mengalami penurunan sebesar 100 persen dibandingkan bulan sebelumnya.

Baca juga: Cara Para Pelaku Wisata NTB Bertahan di Tengah Pandemi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Gunung Marapi Kembali Erupsi, Sejumlah Penerbangan di Bandara Minangkabau Dibatalkan

22 jam lalu

Gunung Marapi yang mengeluarkan batu pijar terlihat dari Jorong Batang Silasiah, Nagari Bukik Batabuah, Agam, Sumatera Barat, Jumat 23 Februari 2024 malam. Pos Pengamatan Gunung Api (PGA) Marapi di Bukittinggi mencatat sejak Senin (19/2/2024) hingga Jumat (23/2) sore, aktivitas gunung yang berstatus siaga level III tersebut meningkat dengan 13 kali letusan dan 219 kali hembusan. ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra
Gunung Marapi Kembali Erupsi, Sejumlah Penerbangan di Bandara Minangkabau Dibatalkan

Letusan Gunung Marapi disertai dengan suara gemuruh dan hujan abu tipis di beberapa wilayah sekitar gunung.


Gonjang-ganjing CEO Boeing Dave Calhoun Mengundurkan Diri, Siapa Penggantinya?

1 hari lalu

Kantor Pusat Boeing Distribution Services Inc. di Hialeah, Florida, AS, 12 Maret 2024. EPA-EFE/CRISTOBAL HERRERA-ULASHKEVICH
Gonjang-ganjing CEO Boeing Dave Calhoun Mengundurkan Diri, Siapa Penggantinya?

CEO Boeing Calhoun bersiap mengundurkan diri akhir tahun ini. Siapa tokoh yang menggantikan memimpin perusahaan raksasa ini?


1.463 Extra Flight Dilayani di Bandara Soekarno-Hatta saat Lebaran 2024, Terbanyak Lion Air Group

1 hari lalu

Penumpang pesawat terlihat di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Senin, 3 Mei 2021. Masa larangan mudik Lebaran berlaku mulai 6 hingga 17 Mei 2021 mendatang. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
1.463 Extra Flight Dilayani di Bandara Soekarno-Hatta saat Lebaran 2024, Terbanyak Lion Air Group

Bandara Internasional Soekarno-Hatta menerima pengajuan 1.463 tambahan penerbangan (extra flight) pada angkutan Lebaran 2024 ini.


Tingkatkan Kemampuan UMKM Mitra dan Binaan, Bank Indonesia NTB Gelar Aneka Pelatihan

1 hari lalu

Pameran produk UMKM di Nusa Tenggara Barat. Dok. Lombok NTB Pearl
Tingkatkan Kemampuan UMKM Mitra dan Binaan, Bank Indonesia NTB Gelar Aneka Pelatihan

Bank Indonesia menggelar sejumlah pelatihan seperti "Pelatihan Pencatatan Keuangan melalui Aplikasi SIAPIK".


The Sahira Hotel Menyambut Zasly Perdana Kusuma sebagai General Manager Baru

2 hari lalu

Zasly Perdana Kusuma, General Manager The Sahira Hotel yang baru,
The Sahira Hotel Menyambut Zasly Perdana Kusuma sebagai General Manager Baru

The Sahira Hotel adalah sebuah akomodasi bintang 4 yang berkonsep madani eksklusif dengan sentuhan nuansa Timur Tengah.


Naik Pesawat Business atau First Class untuk Pertama Kali, Jangan Lakukan 4 Kesalahan Ini

2 hari lalu

Desain First Class Qantas (Qantas)
Naik Pesawat Business atau First Class untuk Pertama Kali, Jangan Lakukan 4 Kesalahan Ini

Penumpang pesawat business dan first class akan mendapat fasilitas lebih, seperti makanan dan minuman yang lebih beragam dan tempat duduk lebih nyaman


PHRI Bali: Libur Lebaran Berpotensi Dongkrak Hunian hingga 80 Persen

2 hari lalu

Wisata Bali (TEMPO/Mila Novita)
PHRI Bali: Libur Lebaran Berpotensi Dongkrak Hunian hingga 80 Persen

Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Bali menyebutkan libur panjang Lebaran 2024 berpotensi mendongkrak tingkat hunian hotel.


Mengintip Hotel Kapsul Khusus Gamer di Jepang, Ada Lantai Khusus Perempuan

3 hari lalu

E-Sports Hotel E-Zone. Instagram.com/@esportshotelezone
Mengintip Hotel Kapsul Khusus Gamer di Jepang, Ada Lantai Khusus Perempuan

Bagi penggemar e-sport hotel ini memungkinkan untuk bermain game sepanjang hari, tersedia juga lantai khusus perempuan


7 Hotel Dekat dari Stasiun Solo Balapan yang Harganya Terjangkau

3 hari lalu

Jika Anda pergi ke Solo, ada beberapa pilihan hotel dekat dari Stasiun Solo Balapan yang harganya terjangkau dan fasilitas lengkap. Foto: Canva
7 Hotel Dekat dari Stasiun Solo Balapan yang Harganya Terjangkau

Jika Anda pergi ke Solo, ada beberapa pilihan hotel dekat dari Stasiun Solo Balapan yang harganya terjangkau dan fasilitas lengkap.


5 Tips Hemat Biaya saat Menonton Konser di Luar Negeri

3 hari lalu

Jewel di Bandara Changi, Singapura. (foto: Jiachen Lin)
5 Tips Hemat Biaya saat Menonton Konser di Luar Negeri

Ada beberapa tips untuk menghemat biaya saat menonton konser di luar negeri