Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

DRD4, Gen yang Bikin Kamu Ingin Travelling Terus

Reporter

Editor

Rini Kustiani

image-gnews
Ilustrasi traveling bersama teman.
Ilustrasi traveling bersama teman.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Unsur genetika mempengaruhi kegemaran seseorang untuk travelling. Hal ini dibuktikan melalui berbagai penelitian yang dilakukan para ahli.

Mengutip laman Elite Daily, seorang peneliti bernama Chaunsheng Chen menyatakan sebuah gen bernama DRD4-7R amat mempengaruhi keinginan seseorang untuk travelling atau jalan-jalan. Gen DRD4-7R ini merupakan turunan dari gen DRD4, yang berkaitan dengan kadar dopamin di otak. Gen tersebut berhubungan dengan keingintahuan dan kegelisahan.

Chaunsheng Chen menyatakan gen DRD4-7R lebih mungkin terjadi dalam masyarakat modern. Chen melakukan penelitian pada 1999 dengan asumsi kehidupan manusia berasal dari Afrika. Dia menyimpulkan mutasi gen membuat orang berani melakukan perpindahan sehingga kegiatan peradaban telah jauh berbeda.

Studi lain juga menyebutkan tentang rasa ingin tahu dan gelisah yang membuat orang bepergian ke tempat baru. Tapi khusus untuk travelling, penulis National Geographic, David Dobbs menjelaskan bentuk mutan gen DRD4-7R membuat orang cenderung berani mengambil risiko, suka bertualang ke tempat baru, dan mencoba makanan baru.

Ilustrasi pria travelling. Traveling Lifestyle.com

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kajian David Dobbs ini bisa dibilang mirip dengan penelitian Chaunsheng Chen, yang mengaitkan mutasi faktor keturunan DRD4 dengan migrasi manusia. Namun demikian, ada peneliti lain yang meragukan unsur genetika berhubungan dengan suka tidaknya seseorang travelling.

Seorang ahli genetika dari Universitas Yale, Kenneth Kidd mengatakan kajian tentang gen atau faktor keturunan terhadap perilaku seseorang tidak bisa disimpulkan dengan mudah. "Gen tidak serta-merta menentukan sikap dan perilaku manusia," kata Kidd.

Penulis keanekaragaman neuron, Garret LoPorto mengatakan perbedaan pendapat ini penting untuk mempertimbangkan berbagai kajian. Mutasi gen DRD4-7R, menurut dia, mungkin membawa banyak karakter yang dapat dieksplorasi. Bukan cuma travelling, gen ini juga mempengaruhi cara berpikir hingga seseorang merasa tak terkendali.

ELITE DAILY | SMARTER TRAVEL

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Faktor yang Tentukan Kondisi Kesehatan Mental Seseorang

7 hari lalu

Ilustrasi wanita bahagia. Unsplash.com/Priscilla du Preez
Faktor yang Tentukan Kondisi Kesehatan Mental Seseorang

Psikolog mengatakan kondisi kesehatan mental seseorang ditentukan oleh berbagai faktor. Apa saja?


Apa Itu Penyakit Pneumotoraks yang Diderita Winter Aespa?

9 hari lalu

Winter Aespa. Instagram
Apa Itu Penyakit Pneumotoraks yang Diderita Winter Aespa?

SM Entertainment secara resmi mengkonfirmasi laporan bahwa Winter Aespa telah menjalani operasi untuk pneumotoraks. Penyakit apa itu?


Mengenal Penyakit Autoimun, Gejala dan Cara Mengurangi Risikonya

18 hari lalu

Ilustrasi autoimun. Shutterstock
Mengenal Penyakit Autoimun, Gejala dan Cara Mengurangi Risikonya

Penyakit autoimun tidak dapat dicegah namun terdapat cara untuk mengurangi risikonya. Bagaimana pula gejalanya?


6 Faktor Meningkatkan Risiko Seseorang Autisme, Apa Itu Spektrum Autisme?

21 hari lalu

Hari Autis Internasional Seorang anak penderita autisme merangkai manik-manik untuk di jadikan gelang pada kampanye kegiatan Hari Peduli Autis Internasional di Anjungan Losari, Makassar, Sulawesi Selatan, 2 April 2017. ANTARA
6 Faktor Meningkatkan Risiko Seseorang Autisme, Apa Itu Spektrum Autisme?

Autism Spectrum Disorder (ASD) atau yang lebih sering disebut autisme merupakan gangguan perkembangan saraf.


Pakar Sebut Anak dengan Spektrum Autisme Juga Bisa Sukses

22 hari lalu

Instruktur selancar menemani anak-anak yang berpartisipasi dalam program Surftismo, terapi alternatif untuk anak-anak dengan diagnosis gangguan spektrum autisme dengan menggunakan selancar, di Chiltiupan, El Salvador 14 Agustus 2022. REUTERS/Jose Cabezas
Pakar Sebut Anak dengan Spektrum Autisme Juga Bisa Sukses

Anak dengan spektrum autisme dapat didukung potensinya hingga menjadi orang hebat. Berikut penjelasan pakar.


3 Fakta Kanker Karena Faktor Keturunan, Cara Mendeteksi dan Tips Mencegahnya

28 hari lalu

Ilustrasi Kanker paru-paru. Wikipedia
3 Fakta Kanker Karena Faktor Keturunan, Cara Mendeteksi dan Tips Mencegahnya

Ada sejumlah cara untuk mengetahui apakah Anda memiliki gen kanker yang diwariskan atau tidak.


Mengenal Kuda Nil Kerdil, Satwa Langka yang Hanya Tersisa Dua Ribu Ekor di Alam

29 hari lalu

Induk kuda nil membawa anaknya menuju kolam, untuk diperkenalkan kepada sejumlah anggota kelompok kuda nil. Namun naas bayi kuda nil diserang oleh sejumlah kuda nil dewasa, binatang ini dikenal sebagai salah satu hewan paling agresif. Zimbabwe, 10 Agustus 2015. Dailymail
Mengenal Kuda Nil Kerdil, Satwa Langka yang Hanya Tersisa Dua Ribu Ekor di Alam

Kelahiran bayi kuda nil kerdil di Yunani mendatangkan harapan bagi spesies langka tersebut.


Tidak Boleh Diabaikan, Kenali Gejala dan Tanda Awal Kanker Ovarium Berikut

29 hari lalu

Ilustrasi-Ketika kanker ovarium masih dalam tahap awal, yaitu ketika kanker masih terbatas pada ovarium, ada kemungkinan besar untuk berhasil diobati, kata seorang spesialis onkologi. (ANTARA/Shutterstock/mi_viri)
Tidak Boleh Diabaikan, Kenali Gejala dan Tanda Awal Kanker Ovarium Berikut

Kanker ovarium stadium awal biasanya tidak menimbulkan gejala apa pun, yang dapat menyebabkan diagnosis tidak terjawab.


Inilah 5 Alasan Kucing Takut Air

29 hari lalu

Ilustrasi kucing (Pixabay)
Inilah 5 Alasan Kucing Takut Air

Ada beberapa hal yang membuat kucing takut dengan air. Salah satunya karena sifat genetik yang dibawa dari nenek moyang spesiesnya.


Psikiater Ungkap Penyebab Remaja Rentan Alami Kecanduan

30 hari lalu

Ilustrasi livestreaming game. Foto : EV
Psikiater Ungkap Penyebab Remaja Rentan Alami Kecanduan

Remaja rentan mengalami kecanduan karena kondisi perkembangan otak yang belum sempurna atau matang. Simak penjelasannya.