Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cegah Covid-19, Ini Daftar 28 Kereta dari Jakarta yang Dibatalkan

Reporter

Editor

Ludhy Cahyana

image-gnews
Karyawan melayani calon penumpang yang ingin melakukan pembatalan perjalanan di Stasiun Gambir, Jakarta, Minggu, 22 Maret 2020. Untuk mencegah penyebaran virus COVID-19, PT Kereta Api Indonesia (Persero) memberlakukan kebijakan pengembalian pemesanan tiket 100 persen atau full refund, yang akan dilayani sejak 23 Maret untuk keberangkatan sampai dengan 29 Mei 2020. ANTARA
Karyawan melayani calon penumpang yang ingin melakukan pembatalan perjalanan di Stasiun Gambir, Jakarta, Minggu, 22 Maret 2020. Untuk mencegah penyebaran virus COVID-19, PT Kereta Api Indonesia (Persero) memberlakukan kebijakan pengembalian pemesanan tiket 100 persen atau full refund, yang akan dilayani sejak 23 Maret untuk keberangkatan sampai dengan 29 Mei 2020. ANTARA
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Kereta Api Indonesia (Persero) membatalkan 28 kereta (KA) jarak jauh, untuk keberangkatan dari Stasiun Gambir, Stasiun Pasar Senen, dan Stasiun Jakarta Kota. Pembatalan itu dimulai 1 April - 1 Mei 2020.

Pembatalan kereta itu mengikuti arahan pemerintah untuk mengurangi kegiatan masyarakat di luar rumah, demi mencegah pandemi virus corona (Covid-19).

"Saat ini volume penumpang juga tidak padat seperti pada waktu normal, bahkan jauh menurun," kata Kepala Hubungan Masyarakat PT KAI Daerah Operasi 1 Jakarta, Eva Chairunisa, Minggu, 29 Maret 2020.

Ia menjelaskan, rata-rata penurunan volume penumpang mencapai 70 persen. Itu untuk stasiun keberangkatan di area Daerah Operasi 1 Jakarta.

Pengajuan pengembalian bea tiket penuh 100 persen di luar biaya pesan diperkenankan bagi calon penumpang kereta, yang dibatalkan perjalanannya. Namun, kali ini PT KAI tidak mengalihkan penumpang yang jadwalnya batal ke perjalanan kereta lainnya. "Penumpang dapat melakukan pembelian tiket dengan jadwal kereta yang lain secara mandiri," tuturnya.

Eva menjelaskan, calon penumpang melakukan pembatalan tiket secara online pada aplikasi KAI Access versi terbaru. "Proses pembatalan juga bisa dilakukan di loket stasiun pembatalan yang ditentukan," katanya. Pembatalan bisa dilakukan di Stasiun Gambir, Pasar Senen, Jakarta Kota, Cikampek, Bekasi, Rangkasbitung, Serang, dan Bogor Paledang. Kebijakan pengurangan jadwal perjalanan ini akan terus melalui proses evaluasi.

Berikut pembatalan perjalanan 28 kereta periode 1 April - 1 Mei 2020. Pembatalan itu diterapkan pada 17 kereta dari Stasiun Gambir, 9 kereta dari Stasiun Pasar Senen dan 2 kereta dari Stasiun Jakarta Kota. Berikut daftar 28 perjalanan yang dibatalkan PT KAI:

1. KA 2A Argo Wilis (Gambir-Bandung-Surabaya Gubeng) keberangkatan 05.00 WIB, batal tanggal 2 April - 30 April 2020

2. KA 14 Argo Muria (Gambir-Semarang Tawang) keberangkatan 06.55 WIB, batal tanggal 2 April - 30 April 2020

3. KA 20 Argo Cheribon (Gambir-Tegal) keberangkatan 11.10 WIB, batal tanggal 1 April - 30 April 2020

4. KA 34 Argo Cheribon (Gambir-Cirebon) keberangkatan 07.30 WIB, batal tanggal 1 April - 30 April 2020

5. KA 30 Argo Cheribon (Gambir-Cirebon) keberangkatan 18.10 WIB, batal tanggal 1 April - 30 April 2020

6. KA 22 Argo Cheribon (Gambir-Cheribon) keberangkatan 22.30 WIB, batal tanggal 1 April - 1 Mei 2020

7. KA 28 Argo Cheribon (Gambir-Cirebon) keberangkatan 06.05 WIB, batal tanggal 2 April - 30 April 2020

8. KA 66F Argo Parahyangan (Gambir - Bandung) keberangkatan 00.40 WIB, batal tanggal 1 April - 30 April 2020

9. KA 42A Argo Parahyangan (Gambir - Kiaracondong) keberangkatan 10.45 WIB, batal tanggal 1 April - 30 April 2020

10. KA 7002 Argo Parahyangan (Gambir - Bandung) keberangkatan 19.45 WIB, batal tanggal 1 April - 30 April 2020

11. KA 56A Argo Parahyangan (Gambir-Bandung) keberangkatan 07.12 WIB, batal tanggal 1 April - 30 April 2020

12. KA 52 Argo Parahyangan (Gambir-Bandung) keberangkatan 22.55 WIB, batal tanggal 1 April - 1 Mei 2020

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

13. KA 78A Turangga (Gambir-Bandung-Surabaya Gubeng) keberangkatan 14.00 WIB, batal tanggal 1 April - 1 Mei 2020

14. KA 82 Sembrani (Gambir-Surabaya Turi) keberangkatan 19.00 WIB, batal tanggal 1 April - 1 Mei 2020

15. KA 84A Taksaka (Gambir-Yogyakarta) keberangkatan 09.30 WIB, batal tanggal 1 April - 30 April 2020

16. KA 86A Taksaka (Gambir-Yogyakarta) keberangkatan 21.30 WIB, batal tanggal 1 April - 1 Mei 2020

17. KA 104B Mutiara Selatan (Gambir-Bandung-Surabaya Gubeng) keberangkatan 17.10 WIB, batal tanggal 1 April - 1 Mei 2020

18. KA 108B Malabar (Pasar Senen-Bandung-Malang) keberangkatan 16.10 WIB, batal tanggal 1 April - 1 Mei 2020

19. KA 112A Gaya Baru Malam (Pasar Senen-Surabaya Gubeng) keberangkatan 10.15 WIB, batal tanggal 1 April - 1 Mei 2020

20. KA 134 Gumarang (Pasar Senen-Surabaya Pasar Turi) keberangkatan 15.35 WIB, batal tanggal 1 April - 1 Mei 2020

21. KA 142A Bogowonto (Pasar Senen-Lempuyangan) keberangkatan 21.45 WIB, batal tanggal 1 April - 1 Mei 2020

22. KA 144A Gajahwong (Pasar Senen-Lempuyangan) keberangkatan 06.45 WIB, batal tanggal 2 April - 30 April 2020

23. KA 146 Fajar Utama YK (Pasar Senen-Yogyakarta) keberangkatan 07.20 WIB, batal tanggal 2 April - 30 April 2020

24. KA 148A Senja Utama YK (Pasar Senen-Yogyakarta) keberangkatan 18.55 WIB, batal tanggal 1 April - 1 Mei 2020

Petugas keamanan membantu calon penumpang mengisi formulir pembatalan perjalanan di Stasiun Gambir, Jakarta, Minggu, 22 Maret 2020. Untuk mencegah penyebaran virus COVID-19, PT Kereta Api Indonesia (Persero) memberlakukan kebijakan pengembalian pemesanan tiket 100 persen atau full refund, yang akan dilayani sejak 23 Maret untuk keberangkatan sampai dengan 29 Mei 2020. ANTARA

25. KA 158A Sawunggaling (Pasar Senen-Kutoarjo) keberangkatan 08.50 WIB, batal tanggal 2 April - 30 April 2020

26. KA 202 Tawang Jaya (Pasar Senen-Semarang Poncol) keberangkatan 23.25 WIB, batal tanggal 1 April -1 Mei 2020

27. KA 260A Kutojaya Utara YK (Jakarta Kota-Kutoarjo) keberangkatan 05.45 WIB, batal tanggal 2 April - 30 April 2020

28. KA 264 Menoreh (Jakarta Kota-Semarang Tawang) keberangkatan 19.15 WIB, batal tanggal 1 April -1 Mei 2020

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


KAI Daop 1 Jakarta: 75 Ribu Kursi Kereta Masih Tersedia untuk Keberangkatan Pasca Libur Lebaran

22 jam lalu

Penumpang Kereta Api Menoreh dari Semarang saat tiba di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Sabtu, 13 April 2024. Arus Balik Lebaran 2024 sebanyak 46.474 penumpang tiba di Jakarta dengan rincian turun di Stasiun Pasar Senen 17.000 penumpang, Stasiun Gambir 15,500 penumpang, Bekasi 6.600 penumpang dan sisanya turun di beberapa stasiun Jakarta. Puncak arus balik lebaran 2024 sendiri diprediksi pada tanggal 13, 14, dan 15 April 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
KAI Daop 1 Jakarta: 75 Ribu Kursi Kereta Masih Tersedia untuk Keberangkatan Pasca Libur Lebaran

Total perjalanan selama masa angkutan lebaran periode 31 Maret hingga 21 April 2024 sebanyak 1.693 kereta api.


Prediksi Cuaca BMKG: Jakarta Hanya Cerah di Pagi Hari, Siap-siap Hujan Petir

1 hari lalu

Sejumlah warga berjalan saat hujan di Jakarta, Jumat 15 Maret 2024. BPBD DKI Jakarta menyampaikan potensi hujan dengan intensitas sedang dan lebat disertai kilat atau angin kencang, dimana kondisi tersebut dipicu aktivitas Madden Julian Oscillation (MJO) serta fenomena Gelombang Kelvin dan Rossby Equatorial yang masih terpantau dan diprediksi aktif di wilayah Indonesia dalam beberapa hari ke depan. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Prediksi Cuaca BMKG: Jakarta Hanya Cerah di Pagi Hari, Siap-siap Hujan Petir

Jakarta diprediksi hujan sejak siang, Jumat. 19 April 2024. BMKG memprediksi hujan petir turun di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur.


Indeks Pembangunan Manusia Jakarta 2023 Meningkat, Angka Harapan Hidup 75,81 Tahun

1 hari lalu

Pj Gubernur Jakarta Heru Budi Hartono di depan Istana Merdeka, kawasan Jakarta Pusat, Senin, 8 April 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Indeks Pembangunan Manusia Jakarta 2023 Meningkat, Angka Harapan Hidup 75,81 Tahun

Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menyebut Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Jakarta menjadi yang tertinggi di Indonesia.


Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

1 hari lalu

Guru Besar Pulmonologi di FKUI Tjandra Yoga Aditama, yang juga Eks Direktur Penyakit Menular WHO Asia Tenggara. dok pribadi
Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa


KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

1 hari lalu

Bupati Muna (nonaktif), Muhammad Rusman Emba, menjalani pemeriksaan lanjutan, di gedung KPK, Jakarta, Jumat, 19 Januari 2024. Muhammad Rusman, diperiksa sebagai tersangka dalam pengembangan penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi pemberian hadiah atau janji terkait pengajuan Dana Pemulihan Ekonomi Nasional daerah Kabupaten Muna Tahun 2021 - 2022 di Kementerian Dalam Negeri. TEMPO/Imam Sukamto
KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

"Terbukti secara sah dan meyakinkan," kata jaksa KPK di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat saat membacakan surat tuntutan pada Kamis, 18 April 2024.


Medsos Ramai Prajurit TNI Diduga Diam-diam Potret Penumpang Lain di Kereta Api, Ketahui Hak Privasi dan Jenis Data Pribadi

1 hari lalu

Memotret menggunakan telepon seluler. gigaom.com
Medsos Ramai Prajurit TNI Diduga Diam-diam Potret Penumpang Lain di Kereta Api, Ketahui Hak Privasi dan Jenis Data Pribadi

Seorang prajurit TNI diduga diam-diam memotret penumpang lain di kereta api. Ini jenis-jenis data pribadi yang harus dilindungi sebagai hak privasi.


Siapkan Payung Saat Pulang Kerja, BMKG Prediksi Mayoritas Area Jakarta Hujan Sejak Sore

1 hari lalu

Ilustrasi - Pejalan kaki menggunakan payung untuk berlindung dari hujan saat melintas di pedestrian MRT Lebak Bulus, Jakarta Selatan, 5 Desember 2023. (ANTARA FOTO/M RIEZKO BIMA ELKO PRASETYO)
Siapkan Payung Saat Pulang Kerja, BMKG Prediksi Mayoritas Area Jakarta Hujan Sejak Sore

Hampir seluruh Jakarta berpeluang hujan sejak siang menuju malam. BMKG mencatat suhu udara berkisar 24-31 derajat Celcius


PT KAI: 93.000 Tiket Kereta untuk Arus Balik Lebaran hingga 21 April Masih Tersedia

2 hari lalu

Penumpang Kereta Api Sawunggalih dari Kutoarjo saat tiba di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Sabtu, 13 April 2024. Arus Balik Lebaran 2024 sebanyak 46.474 penumpang tiba di Jakarta dengan rincian turun di Stasiun Pasar Senen 17.000 penumpang, Stasiun Gambir 15,500 penumpang, Bekasi 6.600 penumpang dan sisanya turun di beberapa stasiun Jakarta. Puncak arus balik lebaran 2024 sendiri diprediksi pada tanggal 13, 14, dan 15 April 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
PT KAI: 93.000 Tiket Kereta untuk Arus Balik Lebaran hingga 21 April Masih Tersedia

PT KAI menyebutkan ada sebanyak 93 ribu lebih ketersediaan tempat duduk untuk keberangkatan arus balik Lebaran hingga Ahad mendatang, 21 April 2022.


Kualitas Udara Jakarta Terburuk Kelima Dunia Pagi Ini

2 hari lalu

Foto aerial kondisi polusi udara di kawasan Pelabuhan Muara Angke, Jakarta Utara, Rabu, 13 Desember 2023. Berdasarkan data situs pemantau kualitas udara IQAir pada Rabu, konsentrasi polutan particulate matter 2.5 (PM2,5) di Jakarta sebesar 41 mikrogram per meter kubik dan berada di kategori tidak sehat bagi kelompok sensitif karena polusi. ANTARA/Iggoy el Fitra
Kualitas Udara Jakarta Terburuk Kelima Dunia Pagi Ini

Berdasarkan pantauan pada pukul 05.35 WIB, indeks kualitas udara (AQI) di Jakarta berada di angka 151.


Arus Balik: Jumlah Penumpang Kereta hingga Angka Kecelakaan Turun

3 hari lalu

Foto udara sejumlah kendaraan arus balik arah Jakarta terjebak kemacetan di Tol Jakarta-Cikampek (Japek), Karawang Timur, Jawa Barat, Senin 15 April 2024. Korlantas Polri memberlakukan contraflow dua lajur pada KM 72 Tol Cipali hingga KM 66 Tol Japek, tiga lajur pada KM 66-47 Tol Japek dan satu lajur pada 47-36 Tol Japek guna memperlancar arus balik Lebaran 2024. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Arus Balik: Jumlah Penumpang Kereta hingga Angka Kecelakaan Turun

Setelah Lebaran 2024, gelombang arus balik memulai perjalanan banyak orang kembali ke perantauan