Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Virus Corona Mewabah, Tak Ada Perubahan Jadwal Perjalanan Kereta

Reporter

Editor

Ludhy Cahyana

image-gnews
Petugas menyemprotkan disinfektan pada gerbong kereta api jarak jauh di Stasiun Senen, Jakarta, Ahad, 15 Maret 2020. Penyemprotan disinfektan ini bertujuan untuk pencegahan penyebaran Virus Corona Covid-19 di dalam kereta. TEMPO/Muhammad Hidayat
Petugas menyemprotkan disinfektan pada gerbong kereta api jarak jauh di Stasiun Senen, Jakarta, Ahad, 15 Maret 2020. Penyemprotan disinfektan ini bertujuan untuk pencegahan penyebaran Virus Corona Covid-19 di dalam kereta. TEMPO/Muhammad Hidayat
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah DKI Jakarta membatasi jam operasional tiga moda transportasi umum, MRT, LRT, dan Transjakarta. Langkah itu untuk mencegah penyebaran wabah virus corona Covid-19. Sementara 17 tempat wisata di Jakarta pun ditutup selama dua pekan, untuk proses desinfeksi, yang dimulai pada Sabtu, 14 Maret 2020.

Sedangkan untuk perjalanan kereta, PT Kereta Api Indonesia (KAI) menjelaskan, tetap memberlakukan operasional sesuai jadwal, "Hingga kini belum ada jadwal kereta api (KA) yang dikurangi maupun diubah," kata Kepala Hubungan Masyarakat PT KAI Daerah Operasi 1 Jakarta Eva Chairunisa, Senin, 16 Maret 2020.

Ia menjelaskan, ihwal itu berlaku untuk kereta jarak jauh maupun lokal. Untuk keberangkatan kereta jarak jauh dari Stasiun Gambir, Pasar Senen, dan Jakarta Kota, tetap sesuai jadwal yang sudah ditentukan.

"Demikian juga untuk kereta lokal, seperti KA Jatiluhur, KA Walahar, KA lokal Merak, KA Pangrango, KA Siliwangi tetap beroperasi seperti biasa," ujarnya.

PT KAI melakukan upaya pencegahan penyebaran virus corona di area stasiun dan kereta, antara lain menyediakan cairan pembersih tangan (hand sanitizer). Kemudian, menempatkan petugas khusus untuk pemeriksaan suhu tubuh calon penumpang di depan meja cek boarding pass, tempat pengecekan tiket dan kartu identitas.

Bila saat pemeriksaan ditemukan suhu tubuh calon penumpang mencapai di atas 38 derajat celsius, akan dilarang melakukan perjalanan kereta. PT KAI akan mengembalikan penuh bea pemesanan tiket.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bila penumpang (suspect Covid-19) yang dilarang melakukan perjalanan kereta dengan membawa pendamping, maka tiket juga bisa dikembalikan penuh. Ketentuan itu maksimal empat orang dalam satu kode booking (pemesanan). "Jika berbeda kode booking, maka bea tiket yang dikembalikan maksimal hanya untuk dua orang sebagai pendamping," kata Eva.

Khusus Daerah Operasi 1 Jakarta, pemeriksaan suhu badan calon penumpang kereta (KA) jarak jauh dilakukan di area pintu cek boarding pass Stasiun Gambir dan Pasar Senen. Tim medis yang bertugas di posko kesehatan stasiun juga disiapkan, untuk membantu proses rujukan ke sejumlah rumah sakit bila dibutuhkan.

Stasiun Gambir dan Pasar Senen telah melakukan desinfeksi biosanitizer. Penyemprotan disinfektan di kursi, pagar dan perangkat fasilitas penumpang serta sudut ruangan stasiun. PT KAI juga melakukan pembersihan interior dan eksterior kereta rutin, sebelum perjalanan dengan menggunakan bahan kimia untuk sterilisasi.

Menteri BUMN Erick Thohir dan Direktur Utama PT KAI Edi Sukmoro saat melakukan inpeksi pencegahan penyebaran virus corona di Stasiun Gambir, Jakarta Pusat, Kamis 12 Maret 2020. EKO WAHYUDI l Tempo

Para penumpang juga disarankan menjaga kebersihan, antara lain tidak membuang bekas tisu, atau meludah sembarangan. Bila penumpang merasa kurang sehat, diminta untuk menggunakan masker, misalnya sedang batuk, pilek.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


KAI Daop 1 Jakarta: 75 Ribu Kursi Kereta Masih Tersedia untuk Keberangkatan Pasca Libur Lebaran

10 jam lalu

Penumpang Kereta Api Menoreh dari Semarang saat tiba di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Sabtu, 13 April 2024. Arus Balik Lebaran 2024 sebanyak 46.474 penumpang tiba di Jakarta dengan rincian turun di Stasiun Pasar Senen 17.000 penumpang, Stasiun Gambir 15,500 penumpang, Bekasi 6.600 penumpang dan sisanya turun di beberapa stasiun Jakarta. Puncak arus balik lebaran 2024 sendiri diprediksi pada tanggal 13, 14, dan 15 April 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
KAI Daop 1 Jakarta: 75 Ribu Kursi Kereta Masih Tersedia untuk Keberangkatan Pasca Libur Lebaran

Total perjalanan selama masa angkutan lebaran periode 31 Maret hingga 21 April 2024 sebanyak 1.693 kereta api.


PT KAI: 93.000 Tiket Kereta untuk Arus Balik Lebaran hingga 21 April Masih Tersedia

1 hari lalu

Penumpang Kereta Api Sawunggalih dari Kutoarjo saat tiba di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Sabtu, 13 April 2024. Arus Balik Lebaran 2024 sebanyak 46.474 penumpang tiba di Jakarta dengan rincian turun di Stasiun Pasar Senen 17.000 penumpang, Stasiun Gambir 15,500 penumpang, Bekasi 6.600 penumpang dan sisanya turun di beberapa stasiun Jakarta. Puncak arus balik lebaran 2024 sendiri diprediksi pada tanggal 13, 14, dan 15 April 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
PT KAI: 93.000 Tiket Kereta untuk Arus Balik Lebaran hingga 21 April Masih Tersedia

PT KAI menyebutkan ada sebanyak 93 ribu lebih ketersediaan tempat duduk untuk keberangkatan arus balik Lebaran hingga Ahad mendatang, 21 April 2022.


Arus Balik Masih Tinggi, KAI Sediakan Kereta Tambahan Solo Balapan-Pasar Senen

2 hari lalu

Sejumlah penumpang Kereta Api Manahan yang resmi diluncurkan oleh PT KAI di Stasiun Solo Balapan, Kamis, 1 Juni 2023. TEMPO/Septhia Ryanthie
Arus Balik Masih Tinggi, KAI Sediakan Kereta Tambahan Solo Balapan-Pasar Senen

Permintaan tiket kereta api (KA) ke arah Jakarta pada arus balik Lebaran 2024 masih tinggi meskipun libur cuti bersama telah selesai per Senin, 15 April 2024. Hingga Rabu, 17 Apri 2024 tingkat okupansi atau keterisian tempat duduk KA keberangkatan dari Daerah Operasional (Daop) 6 Yogyakarta rata-rata hampir mencapai 100 Persen.


Arus Balik Lebaran, KAI Tambah Perjalanan Kereta Relasi Yogyakarta-Gambir

4 hari lalu

Suasana Stasiun Tugu Yogyakarta Kamis 11 April 2024. Dok.istimewa
Arus Balik Lebaran, KAI Tambah Perjalanan Kereta Relasi Yogyakarta-Gambir

Tiket sudah dapat dibeli di aplikasi Access by KAI dan seluruh channel penjualan tiket kereta api lainnya.


Libur Lebaran, Barang Penumpang yang Tertinggal di Kereta Yogyakarta Senilai Rp126 Juta

5 hari lalu

Stasiun Tugu Yogyakarta (Dok. Istimewa)
Libur Lebaran, Barang Penumpang yang Tertinggal di Kereta Yogyakarta Senilai Rp126 Juta

Barang tertinggal di kereta diamankan petugas dan telah dimasukkan pada database sistem Lost and Found.


Hari Kedua Lebaran, Penumpang KA Divre 1 Sumut Mencapai 10.500 Orang

6 hari lalu

Lebaran kedua atau Kamis, 11 April 2024, PT KAI Divre 1 Sumut mencatat jumlah penumpang mencapai 10.500 orang. Volume penumpang tertinggi pada masa Angkutan Lebaran 2024. Foto: Istimewa
Hari Kedua Lebaran, Penumpang KA Divre 1 Sumut Mencapai 10.500 Orang

Jumlah penumpang kereta pada masa Angkutan Lebaran 2024 di wilayah Divre 1 Sumatera Utara terjadi pada Lebaran kedua atau Kamis, 11 April.


Terkini Bisnis: Kronologi Ibu Melahirkan di Kereta Api Sembrani, Evakuasi Kecelakaan Tunggal Bus Rosalia Indah

8 hari lalu

Ilustrasi mudik dengan kereta api. ANTARA/Reno Esnir
Terkini Bisnis: Kronologi Ibu Melahirkan di Kereta Api Sembrani, Evakuasi Kecelakaan Tunggal Bus Rosalia Indah

PT KAI menjelaskan kronologi ibu melahirkan di Kereta Api Sembrani dengan relasi Bekasi-Cepu.


100 Ribu Lebih Penumpang Kereta Turun di Wilayah Daop 9 Jember Selama Arus Mudik

8 hari lalu

Pemudik bersiap menaiki Kereta Api di Stasiun Banyuwangi Baru, Banyuwangi, Jawa Timur, Jumat, 21 Desember 2018. PT KAI Daop 9 Jember memprediksi, jumlah penumpang selama masa angkutan natal dan tahun baru di wilayah Daop 9 meningkat sekitar tiga persen dibanding periode tahun lalu sebanyak 146.176. ANTARA/Budi Candra Setya
100 Ribu Lebih Penumpang Kereta Turun di Wilayah Daop 9 Jember Selama Arus Mudik

Pada lebaran hari kedua, jumlah penumpang kereta yang datang masih lebih tinggi dibanding yang berangkat.


KAI: Tiket Mudik Pasca Lebaran Masih Tersedia 200 Ribu Lebih per Hari

8 hari lalu

Sejumlah pemudik menunggu jadwal keberangkatan kereta dari Stasiun Gambir, Jakarta Pusat, Jumat, 5 April 2024. Sebanyak 17.994 orang meninggalkan Kota Jakarta melalui Stasiun Gambir, Jakarta Pusat, untuk mudik ke kampung halaman ke berbagai daerah pada H-5 Lebaran. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
KAI: Tiket Mudik Pasca Lebaran Masih Tersedia 200 Ribu Lebih per Hari

KAI Daop 1 menyatakan tiket mudik pasca Lebaran masih tersedia lebih dari 208.068 atau 18.915 tempat duduk per harinya.


Kronologi Ibu Melahirkan di Kereta Bekasi-Cepu Saat Mudik Lebaran

8 hari lalu

Ilustrasi mudik dengan kereta api. TEMPO/Muhammad Hidayat
Kronologi Ibu Melahirkan di Kereta Bekasi-Cepu Saat Mudik Lebaran

PT Kereta Api indonesia (Persero) mengungkapkan kronologi ibu melahirkan di Kereta Api (KA) Sembrani dengan relasi Bekasi-Cepu.