Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hidangan Penutup Khas Indocina Ini, Bisa Dicicipi di Kota Malang

image-gnews
SaigonSan's milk tea and boba berupa sus krispi berisi krim teh susu dan boba. TEMPO/Eko Widianto
SaigonSan's milk tea and boba berupa sus krispi berisi krim teh susu dan boba. TEMPO/Eko Widianto
Iklan

TEMPO.CO, Malang - Mengawali 2020, SaigonSan Restaurant and Rooftop Terrace Hotel Tugu menyajikan menu istimewa. Menu khusus disajikan bagi pasangan dan keluarga yang tengah berlibur di Malang. Dessert baru yang spesial terinspirasi kuliner khas dari negeri di Indocina.

Restoran mengusung tema kisah negari-negeri di Indochina (Thailand, Vietnam, Laos, Myanmar, dan Kamboja). Semua ornamen khas tampil di setiap sudut ruangan restoran. Mulai dari hiasan dinding, arca hingga mangkuk, gelas dan teko berbahan keramik khas Indocina.

"Disajikan khusus untuk mengawali tahun baru dengan yang manis-manis," kata juru bicara SaigonSan Restaurant and Rooftop Terrace, Reimanda Azka. Keempat dessert manis ini diharapkan turut mempermanis awal tahun. Beragam menu ini bakal membawa para tamu ke kawasan Indocina.

Ada SaigonSan’s milk tea and boba berupa sus krispi berisi krim teh susu dan boba. Minuman ini terinspirasi milk tea boba yang tengah menjadi tren. Minuman dimodifikasi sebagai sebuah dessert.

SaigonSan Restaurant and Rooftop Terrace Hotel Tugu menyajikan menu dessert bertema Indocina. TEMPO/Eko Widianto

Berikutnya kluay kaek, pisang goreng krispi ala Thailand. Renyah dan cocok disajikan selagi hangat. Pisang goreng istimewa yang dilapisi tepung menyerupai roti goreng, tipis dan super renyah. Disandingkan dengan es krim layaknya saus. Silakan cocolkan pisang goreng ke es krim yang meleleh. Yummy.

Sedangkan dessert kopi spesial yakni kahlua coffee kawisari pudding. Perpaduan antara pudding mocca, Tugu kawisari coffee, dan kahlua. Ditambahkan es krim espresso yang memperkaya dessert dengan rasa kopi khas dari kaki Gunung Kawi. Berbahan dasar alkohol, cocok bagi penikmat minuman beralkohol.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dessert ini istimewa karena menggunakan kahlua minuman beralkohol rasa kopi asal Meksiko. Dibuat dengan memadukan gula, sirup jagung, vodka, serta kopi arabica. Teksturnya lebih kental dibandingkan dengan minuman alkohol lainya. Kahlua turut menambah rasa kopi yang kuat pada sajian puding ini.

Pisang goreng krispi yang dicocol es krim, sangat pas dinikmati saat senja di Kota Malang. TEMPO/Eko Widianto

Tak ketinggalan Thai tea crème brulee with boba. Dessert asal Prancis dengan variasi unik dengan rasa Thai tea custard yang ditambahkan boba di permukaan. Thai tea ini dibuat menggunakan racikan rempah spesial yang tak ditemukan di tempat lain.

Seluruh hidangan itu, bisa dinikmati di SaigonSan Rooftop Terrace sembari menikmati sore Kota Malang yang sejuk. 

EKO WIDIANTO

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pemprov DKI Sediakan Mudik Lebaran Gratis ke 19 Kota, dari Palembang sampai Malang

15 hari lalu

Salah satu bus yang mengangkut peserta Program Mudik Gratis Lebaran 2023 untuk kembali ke Jakarta dan sekitarnya diberangkatkan dari Terminal Tirtonadi Solo, Jumat, 28 April 2023.
Pemprov DKI Sediakan Mudik Lebaran Gratis ke 19 Kota, dari Palembang sampai Malang

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyediakan bus mudik Lebaran 1445 Hijriah gratis dengan tujuan 19 kota di 6 provinsi mulai Palembang sampai Malang


Polresta Malang Kota Selidiki Dugaan Perundungan Pelajar SMP

26 hari lalu

Ilustrasi perundungan. Sumber: www.dailymail.co.uk
Polresta Malang Kota Selidiki Dugaan Perundungan Pelajar SMP

Kepolisian Malang telah mendapatkan informasi awal dari video perundungan yang terekam CCTV milik warga dan tersebar di media sosial.


Kronologi Bullying di Pondok Pesantren Malang, Senior Siksa Adik Kelas Pakai Setrika

34 hari lalu

Ilustrasi persekusi, bullying. Shutterstock
Kronologi Bullying di Pondok Pesantren Malang, Senior Siksa Adik Kelas Pakai Setrika

Ahmad Firdaus, 19 tahun, santri di Malang melakukan bullying. Ia menyiksa adik kelasnya menggunakan setrika


Polisi Tetapkan Santri di Pondok Pesantren Malang Jadi Tersangka Bullying ke Adik Kelas

35 hari lalu

Ilustrasi Persekusi / Bullying. shutterstock.com
Polisi Tetapkan Santri di Pondok Pesantren Malang Jadi Tersangka Bullying ke Adik Kelas

Korban yang merupakan santri kelas IX disebut telah berulang kali menerima bullying dari tersangka yang duduk di kelas XII.


Surat Suara Kurang di TPS Pandanwangi Malang, Pemungutan Molor

43 hari lalu

Ilustrasi pemilu. REUTERS
Surat Suara Kurang di TPS Pandanwangi Malang, Pemungutan Molor

KPU Kota Malang turun mengatasi masalah kekurangan surat suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) Pandanwangi, Blimbing, Kota Malang.


Akademisi dan Masyarakat Sipil Malang Sampaikan Seruan Luhur, Angkat Isu Penyalahgunaan Kekuasaan

52 hari lalu

Juru Galang Seruan Luhur Akademisi dan Masyarakat Sipil Malang menyerahkan secara simbolis Seruan Luhur kepada pemulung Kota Malang, Sunarto. TEMPO/Eko Widianto
Akademisi dan Masyarakat Sipil Malang Sampaikan Seruan Luhur, Angkat Isu Penyalahgunaan Kekuasaan

Seruan luhur itu ditandatangani 80 orang terdiri atas akademisi, seniman, dan pegiat pro demokrasi di Malang.


7 Wisata Petik Apel Malang di Kota Batu dan Harga Tiket Masuknya

54 hari lalu

Daftar wisata petik apel Malang di Kota Batu, di antaranya Kusuma Agrowisata, Wisata Petik Apel Agro Rakyat, dan Wisata Petik Apel Malang KTMA.  Foto: Canva
7 Wisata Petik Apel Malang di Kota Batu dan Harga Tiket Masuknya

Daftar wisata petik apel Malang di Kota Batu, di antaranya Kusuma Agrowisata, Wisata Petik Apel Agro Rakyat, dan Wisata Petik Apel Malang KTMA.


Kampung Palm Exo Green Village Malang, Asri Berkat BRInita

56 hari lalu

Kampung Palm Exo Green Village Malang, Asri Berkat BRInita

Keasrian tanaman hijau dan kreasi mural dari area Kampung Palm Exo Green Village seolah menyambut pengunjung yang datang menyusurinya.


PT KAI Daop 9 Jember Buka Relasi Baru Malang, Jakarta, dan Bandung

26 Januari 2024

Pemudik bersiap menaiki Kereta Api di Stasiun Banyuwangi Baru, Banyuwangi, Jawa Timur, Jumat, 21 Desember 2018. PT KAI Daop 9 Jember memprediksi, jumlah penumpang selama masa angkutan natal dan tahun baru di wilayah Daop 9 meningkat sekitar tiga persen dibanding periode tahun lalu sebanyak 146.176. ANTARA/Budi Candra Setya
PT KAI Daop 9 Jember Buka Relasi Baru Malang, Jakarta, dan Bandung

PT KAI Persero segera membuka relasi baru yakni Malang, Jakarta dan Bandung.


Tim Mahasiswa UB Kembangkan Alat Deteksi Kebutuhan Nitrogen dan Penyakit pada Tanaman Padi

3 Januari 2024

Gedung Rektorat Universitas Brawijaya, Malang, Selasa, 17 Juli 2012.
Tim Mahasiswa UB Kembangkan Alat Deteksi Kebutuhan Nitrogen dan Penyakit pada Tanaman Padi

Tim mahasiswa Universitas Brawijaya atau UB mengembangkan perangkat deteksi kebutuhan nitrogen dan penyakit tanaman padi.